Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Deretan Mimpi Didi Budiardjo dalam Fashion Show Bedtime Stories

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Didi Budiardjo menggelar peragaan busana Bedtime Stories di Hotel Mulia, Jakarta, Rabu, 20 Juli 2022 (Istimewa)
Didi Budiardjo menggelar peragaan busana Bedtime Stories di Hotel Mulia, Jakarta, Rabu, 20 Juli 2022 (Istimewa)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Didi Budiardjo menggelar peragaan busana tahunan setelah dua tahun vakum akibat pandemi Covid-19. Peragaan busana digelar di Hotel Mulia, Jakarta, Rabu, 20 Juli 2022.

Mengusung tema Bedtime Stories, Didi mengatakan bahwa koleksi ini disiapkan sebelum pandemi tetapi baru sempat dipersembahkan ke hadapan publik. Bedtime Stories bagi dia adalah cerita sebelum tidur yang membangun mimpi seseorang ketika terbangun di pagi hari.  

“Dalam benak saya adalah bagaimana ketika orang akan tidur butuh suatu cerita, yang penting bukan tidurnya, tapi bangun dari tidur itu dan mendapatkan sesuatu yang lebih baik lagi,” ujar dia  dalam konferensi pers sebelum peragaan.

Tapi dalam perjalanannya, Didi menemukan ide baru yang disesuaikan dengan kondisi saat ini sehingga dia melakukan beberapa perubahan kecil. Beberapa baju yang telah dia siapkan dua tahun lalu tidak dikeluarkan malam itu, tapi yang dianggap relevan dia tampilkan.

Fashion show menampilkan 55 look dengan berbagai gaya, mulai dari daywear, eveningwear, hingga cocktail dress. Pelanggannya bisa memilih gaya yang paling minimal hingga paling grand, dari androgyny hingga ultrafeminine. Benang merah dari semua koleksi ini adalah kemodernan dan kemudahan berpakaian seperti di era 1990-an

“Yang ingin saya garis bawahi adalah, setelah pandemi ini saya sadar bahwa sebagai seorang desainer kita tidak bisa terlalu memaksakan kehendak. Saya akan mengusulkna beberapa tawaran, terserah konsumen nantinya memilih yang mana,” ujar dia.

Didi juga menawarkan beragam warna dan motif di atas bahan-bahan velvet, jacquard, hingga gaipure lace. Dia mengatakan bahwa bahan-bahan yang dia pilih adalah stok lama yang belum sempat terpakai selama bertahun-tahun. Ini bukan hanya karena dia ingin berkelana melewati waktu, tapi juga ingin mewujudkan sustainable fashion.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Sustainability juga penting karena fashion polluter kedua, jadi ketika menggunakan fabric itu (yang tidak terpakai) ini berarti (membantu) mengurangi emisi karbon,” kata dia.

Peragaan busana digelar secara hybrid. Sebagian tamu hadir secara langsung di Ballroom Hotel Mulia, sebagian lagi menyaksikan secara streaming. Ini adalah salah satu hal baru yang selama ini belum pernah dilakukan Didi dalam peragaan busananya.

Tamu yang hadir menyaksikan bahwa suasana peragaan busana ini berbeda dengan show Didi Budiardjo sebelumnya. Memasuki Ballroom, tamu diajak  melewati lorong gelap dengan lampu lampu kecil yang digantung. Ballroom didekorasi dengan latar serbaputih yang simpel dan elegan. Runway yang sejajar dengan lantai dibuat letter U sehingga model seolah mengelilingi tamu.

Baca juga: Didi Budiardjo Tutup JFW 2017 dengan Kirab

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.


Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Desain Mendiang Roberto Cavalli: Jam Tangan Cleopatra Hingga Tas Macan Tutul

2 hari lalu

Jam Roberto Cavalli. ubaiprnetwork.com
5 Desain Mendiang Roberto Cavalli: Jam Tangan Cleopatra Hingga Tas Macan Tutul

Roberto Cavalli, desainer legendaris asal Italia meninggal dunia 2 pekan lalu. Tepatnya pada 12 April 2024 diusianya ke 83 tahun.


Menginspirasi Kartini Masa Kini: Fashion Show Mom and Kids di Hotel Grand Whiz Poins Simatupang Jakarta

3 hari lalu

Kartini Masa Kini Fashion Show Mom and Kids di Hotel Grand Whiz Poins SimatupangJakarta.
Menginspirasi Kartini Masa Kini: Fashion Show Mom and Kids di Hotel Grand Whiz Poins Simatupang Jakarta

Juga ada talkshow tentang bagaimana menjadi Kartini masa kini yang tangguh dan mandiri.


Bamsoet Dukung Fashion Show Kain Tradisional Indonesia di San Polo Italia

3 hari lalu

Bamsoet Dukung Fashion Show Kain Tradisional Indonesia di San Polo Italia

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, mendukung rencana pagelaran fashion show oleh Dian Natalia Assamady bertajuk "Keindahan Karya Kain. Tenun dan Batik Ku Indonesia".


Profil Tory Burch, Desainer Masuk Daftar Tokoh Paling Berpengaruh 2024 Versi Majalah TIME

6 hari lalu

Tory Burch. AP/Kathy Willens
Profil Tory Burch, Desainer Masuk Daftar Tokoh Paling Berpengaruh 2024 Versi Majalah TIME

Desainer ternama Tory Burch masuk dalam daftar 100 orang paling berpengaruh di dunia 2024 versi majalah TIME. Siapa dia?


Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

16 hari lalu

Seorang gadis dengan blus ala boho chic menghadiri Coachella Valley Music & Arts Festival 2016, di Indio, California.  Matt Cowan/Getty Images for Coachella
Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

Gaya Boho Chic pada dasarnya adalah gaya santai yang menggabungkan unsur-unsur hippie, nomaden, dan vintage. Begini lebih jelasnya.


Nanda Maharani Curi Perhatian dengan Karya Busana Bertema Metamorfosa IFW 2024

26 hari lalu

Desainer Nanda Maharani saat menampilkan karyanya di Indonesia Fashion Week di JCC Senayan, Sabtu (30/3). Dok. Nanda Maharani
Nanda Maharani Curi Perhatian dengan Karya Busana Bertema Metamorfosa IFW 2024

Peragaan busana Dispora Kabupaten Maros x Nanda Maharani mendapat perhatian khusus dari undangan di IFW 2024 pada 30 Maret 2024.


ANFA Reunion: Merayakan Karya Para Desainer Muda Indonesia

43 hari lalu

Harper's Bazaar Indonesia Asia NewGen Fashion Award (ANFA)
ANFA Reunion: Merayakan Karya Para Desainer Muda Indonesia

Menghadirkan karya-karya para desainer muda berbakat, acara ini tidak hanya menginspirasi.


5 Anak Presiden dan Wapres yang Berkarir di Luar Politik, Ada Anak Prabowo hingga Habibie

43 hari lalu

Karina Kartika Sari Dewi Soekarno. TEMPO/Anindya Legia Putri
5 Anak Presiden dan Wapres yang Berkarir di Luar Politik, Ada Anak Prabowo hingga Habibie

Tidak semua anak presiden terjun meneruskan jejak ayahnya.


Mode Terbaru Koleksi Hermes Musim Gugur 2024

46 hari lalu

Koleksi Herms Womens Fall - Winter 2024. (ANTARA/Youtube-Herms)
Mode Terbaru Koleksi Hermes Musim Gugur 2024

Hermes memperkenalkan koleksi musim gugur


Vegan Busana, Apa Saja yang Tidak Boleh Digunakan dari Binatang?

52 hari lalu

Aktivis PETA melakukan aksi protes di tengah pagelaran busana karya Victoria Beckham dalam Paris Fashion Week, di Prancis, 1 Maret 2024. Sejumlah aktivis dari kelompok hak-hak hewan PETA memasuki runway saat para model memperagakan koleksi gaun tipis dan mantel kotak untuk Musim Gugur/Musim Dingin rancangan Victoria Bekham. REUTERS/Gonzalo Fuentes
Vegan Busana, Apa Saja yang Tidak Boleh Digunakan dari Binatang?

Berkomiten menjadi vegan berarti siap tidak menggunakan bahan apapun yang berbahan utama dari hewan. Mulai dari tas, dompet, pakaian, dan sebagainya.