Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ariana Grande Ajak Pengikutnya Vaksinasi Covid-19 dan Tetap Pakai Masker

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ariana Grande bergaya era 1960-an di video musik Positions (Instagram/@arianagrande)
Ariana Grande bergaya era 1960-an di video musik Positions (Instagram/@arianagrande)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ariana Grande mengajak pengikutnya untuk selalu mengutamakan keamanan selama pandemi Covid-19. Pelantun “Positions” itu mengunggah pesan bersama dengan selfie dirinya memakai masker pada Minggu, 1 Agustus 2021 di Instagram. 

“Vaxxed n masked," tulis dia mengawali keterangan unggahannya. 

Dia melanjutkan, unggahan itu merupakan pengingat bagi pengikutnya untuk segera mendapatkan vaksin Covid-19 jika sudah memenuhi syarat. Sebab, pandemi belum berakhir. Dia ingin berbagi info pentingnya vaksin dan ingin membantu orang-orang yang masih ragu untuk mengambil keputusan. 

“Varian delta ini sangat baru dan karena data berubah sepanjang waktu, saya akan menyediakan beberapa tautan untukmu agar tetap up-to-speed, tetapi sejauh ini… kami tahu bahwa itu menyebar jauh lebih mudah dibandingkan dengan varian sebelumnya, sebagian besar penyebaran terjadi di antara orang yang tidak divaksinasi dan di daerah dengan tingkat vaksinasi yang rendah!" tulis dia. 

Vaksinasi memang tidak menjamin seseorang bebas dari virus ini. Tapi vaksin membantu melindungi dari penyakit parah, rawat inap, dan kematian. "Oh dan jika kamu sudah pernah sakit Covid-19, kamu masih harus divaksinasi!” dia menulis.

Meski sudah divaksinasi, Ariana tetap menggunakan masker. 

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat mengubah pedoman penggunaan masker karena varian Delta Covid-19 yang makin mengkhawatirkan. Sebelumnya, CDC menyebut orang yang sudah divaksinasi tak perlu pakai masker saat berada di tempat umum. Dalam panduan terbaru, orang yang sudah divaksinasi juga harus tetap menggunakan masker di dalam ruangan, terutama di tempat umum. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Direktur CDC Rochelle Walensky yakin bahwa penggunaan masker saat ini, terutama bagi mereka yang telah divaksinasi, ini hanya sementara.

“Di daerah dengan penularan yang substansial dan tinggi, CDC merekomendasikan orang yang divaksinasi lengkap memakai masker di tempat umum untuk membantu mencegah penyebaran varian Delta, dan melindungi orang lain," kata dia, seperti dikutip People. 

Ariana Grande mengunggah ajakan vaksinasi dan pakai masker ini tak lama setelah dia mengumumkan konser virtual, Fortnite, di Instagram. Dia menjadi artis kedua setelah Travis Scott yang mengadakan konser Fortnite dalam game sebagai bagian dari Rift Tour game yang dimulai pada Jumat, 6 Agustus.

#PakaiMasker #CuciTangan #JagaJarak #DiamdiRumah

Baca juga: Parfum Baru Ariana Grande God Is A Woman Terinspirasi dari Arianators

JUST JARED | US MAGAZINE

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kejaksaan Agung Geledah Rumah Helena Lim, Kasus Apa? Ini Profil Crazy Rich PIK dan Sederet Kontroversinya

2 hari lalu

Helena Lim. Instagram
Kejaksaan Agung Geledah Rumah Helena Lim, Kasus Apa? Ini Profil Crazy Rich PIK dan Sederet Kontroversinya

Crazy rich PIK Helena Lim menjadi sorotan lantaran rumahnya digeledah Kejaksaan Agung, dugaan kasus korupsi izin tambang timah. Siapakah dia?


Kadis Kesehatan Sumut dan Rekanan Ditetapkan Tersangka Korupsi Pengadaan APD Covid-19 Sebesar Rp24 Miliar

5 hari lalu

Kadis Kesehatan Sumatera Utara Alwi Mujahit dan rekanannya, Robby Messa Nura menjadi tersangka korupsi penyelewengan dan mark-up pengadaan APD Covid-19 di Dinas Kesehatan Sumut Tahun Anggaran 2020. Foto Istimewa
Kadis Kesehatan Sumut dan Rekanan Ditetapkan Tersangka Korupsi Pengadaan APD Covid-19 Sebesar Rp24 Miliar

Diduga RAB pengadaan APD Covid-19 yang diteken Kadis Kesehatan Sumut itu tidak disusun sesuai ketentuan sehingga nilainya melambung tinggi.


Dugaan Korupsi Anggaran Covid-19, Kejaksaan Tahan Kadis Kesehatan Sumatera Utara

5 hari lalu

Kadis Kesehatan Sumatera Utara Alwi Mujahit dan rekanannya, Robby Messa Nura menjadi tersangka korupsi penyelewengan dan mark-up pengadaan APD Covid-19 di Dinas Kesehatan Sumut Tahun Anggaran 2020. Foto: Istimewa
Dugaan Korupsi Anggaran Covid-19, Kejaksaan Tahan Kadis Kesehatan Sumatera Utara

Kedua tersangka bisa dijerat dengan hukuman mati karena dugaan korupsi pengadaan barang saat situasi bencana pandemi Covid-19.


Mengenang Perjuangan Tenaga Medis Saat Pagebluk Pandemi Covid-19

5 hari lalu

Tenaga medis dengan alat dan pakaian pelindung bersiap memindahkan pasien positif COVID-19 dari ruang ICU menuju ruang operasi di Rumah Sakit Persahabatan, Jakarta, Rabu, 13 Mei 2020. REUTERS/Willy Kurniawan
Mengenang Perjuangan Tenaga Medis Saat Pagebluk Pandemi Covid-19

Setidaknya ada 731 tenaga medis meninggal saat bertugas pandemi Covid-19, sekitar 4 tahun lalu.


4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

5 hari lalu

Petugas pemakaman beristirahat usai memakamkan sejumlah jenazah dengan protokol COVID-19 di TPU Rorotan, Cilincing, Jakarta, Minggu, 4 Juli 2021. Jumlah kematian akibat COVID-19 per hari Minggu 4 Juli 2021 mencapai 555 kasus, yang menjadi rekor tertinggi sejak kasus pertama COVID-19 di Indonesia diumumkan Presiden Joko Widodo pada awal Maret 2020.  ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

Di Jakarta, setidaknya ada dua TPU yang jadi tempat permakaman korban saat pandemi Covid-19, yakni TPU Tegal Alur dan Pondok Ranggon.


Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

6 hari lalu

Ilustrasi virus corona atau Covid-19. REUTERS
Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

WHO tetapkan 11 Maret 2020 sebagai hari pertama pandemi global akibat wabah Covid-19. Kini, 4 tahun berlalu, masihkan patuhi protokol kesehatan?


Satu Keluarga Melompat dari Rooftop Apartemen, Ekonomi Keluarga Memburuk Pasca Covid-19

8 hari lalu

Tempat kejadian bunuh diri empat orang sekeluarga yang melompat dari atas apartemen Teluk Intan, Kelurahan Pejagalan, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, pada Sabtu sore, 9 Maret 2024. TEMPO/Ihsan Reliubun
Satu Keluarga Melompat dari Rooftop Apartemen, Ekonomi Keluarga Memburuk Pasca Covid-19

Keluarga tersebut memutuskan pindah ke Solo karena unit apartemen mereka disita usai pandemi Covid-19.


Ariana Grande Minta Fans Setop Tulis Pesan Kebencian Akibat Salah Artikan Lagu Barunya

8 hari lalu

Posisi kelima daftar wanita tercantik di dunia ditempati Ariana Grande. Ia menempati posisi tersebut dengan akurasi rasio mencapai 91,81 persen. Instagram/arianagrande
Ariana Grande Minta Fans Setop Tulis Pesan Kebencian Akibat Salah Artikan Lagu Barunya

Ariana Grande ingin menghentikan ketidaknyamanan yang terjadi karena kesalahpahaman orang-orang dalam menafsirkan lagu-lagu terbarunya.


Ariana Grande Rilis Album Ketujuh Eternal Sunshine, Ini Perjalanan Kariernya

8 hari lalu

Ariana Grande. Foto: Instagram/@arianagrande
Ariana Grande Rilis Album Ketujuh Eternal Sunshine, Ini Perjalanan Kariernya

Sukses dalam bidang akting, Ariana Grande terus menekuni minatnya bernyanyi. Grande merilis single Put Your Heart Up pada 2011.


Menjelang Restrukturisasi Kredit Berakhir, BNI Catat Perbaikan Portofolio

11 hari lalu

Petugas teller melayani nasabah di kantor pusat BNI Sudirman Jakarta,(16/3). ANTARA/Prasetyo Utomo
Menjelang Restrukturisasi Kredit Berakhir, BNI Catat Perbaikan Portofolio

BNI mencatat perbaikan pada portofolio restrukturisasi Covid-19. Per Desember 2023, kredit yang tersisa sebesar Rp 27 triliun atau 3,9 persen dari total kredit BNI.