Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cerita Meisya Siregar Memutihkan Gigi dengan Veneer Komposit

image-gnews
Meisya Siregar di acara Dental Forum Expert, Jakarta Selatan, Selasa 9 April 2019 . empo/Astari Pinasthika Sarosa.
Meisya Siregar di acara Dental Forum Expert, Jakarta Selatan, Selasa 9 April 2019 . empo/Astari Pinasthika Sarosa.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Presenter Meisya Siregar memutuskan untuk memutihkan gigi menggunakan veneer komposit. Sebagai seorang figur publik yang sering tampil di televisi dan juga berbagai acara, ia merasa perlu memiliki gigi yang putih untuk menambah kepercayaan diri.

Baca juga: Trik Meisya Siregar Supaya Liburan Keluarga Menyenangkan

Awalnya, Meisya Siregar tidak ingin menggunakan veneer karena dia sudah merawat giginya dengan baik dari kecil. Ibu tiga anak ini pun sempat mencoba bleaching. “Akhirnya aku coba bleaching, dapat warna 1-2 tingkat lebih putih. Tapi bleaching itu luar biasa membuat gigi aku cenderung jadi sensitif banget,” jelas Meisya Siregar di acara Pepsodent, Jakarta Selatan, Selasa 9 April 2019.

Istri penyanyi Bebi Romeo ini, mengaku sering merasa pusing karena giginya sangat sensitif. Pemutihan gigi dengan cara bleaching memang menggunakan bahan kimia yang bisa membuat gigi menjadi sensitif. Setelah konsultasi dengan dokter gigi dan rutin menggunakan pasta gigi khusus untuk gigi sensitif, ia berani mencoba cara lain untuk memutihkan giginya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Meisya Siregar akhirnya memutuskan untuk menggunakan veneer, yaitu bahan yang digunakan untuk melapisi gigi agar terlihat lebih putih dan rapi. “Ada dua pilihan. Veneer porcelain lebih mahal. Gigi juga harus disesuaikan, pekerjaannya juga lama banget, enggak cukup sekali selesai dan harus beberapa kali. Sedangkan veneer komposit lebih cepat, tidak ada pengikiran dan hanya ada pengasahan sedikit saja,” lanjut Meisya.

Selain itu, menurut Mesiya veneer komposit tidak mengubah bentuk gigi, jadi terlihat lebih natural. Harganya juga lebih murah dibanding veneer porcelain. Namun, tentu ada juga kekurangan dari veneer komposit. “Kekurangannya veneer komposit itu menyerap warna,” kata Meisya Siregar.

Misalnya jika makan dan minum yang mengandung warna yang kuat, warna gigi cepat berubah. Jadi, Meisya harus kembali ke dokter untuk membersihkannya. Selain itu, veneer komposit juga tidak permanen seperti veneer porcelain, dan bisa dilepas kapan saja. Meski begitu, Meisya Siregar merasa puas dengan hasil veneernya. Dia menjadi lebih rajin menjaga giginya, karena ingin menjaga warna gigi agar selalu terlihat putih dan cantik.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tips agar Gigi Putih bak Mutiara dari Pakar Kesehatan Mulut

10 jam lalu

Ilustrasi gigi putih meski makan banyak. shutterstock.com
Tips agar Gigi Putih bak Mutiara dari Pakar Kesehatan Mulut

Menjaga gigi putih dan bersinar adalah tantangan karena berbagai faktor bisa membuat warnanya berubah. Berikut tujuh tips dari dokter gigi.


6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

17 hari lalu

Ilustrasi sakit gigi. Shutterstock.com
6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

Masalah di mulut bisa jadi merupakan tanda kondisi yang lebih serius. Pakar menyebut kanker mulut salah satunya.


Siwak: Kandungan, Manfaat, dan Asal-usul Penggunaannya

26 hari lalu

Ilustrasi Siwak. shutterstock.com
Siwak: Kandungan, Manfaat, dan Asal-usul Penggunaannya

Sebagian besar masyarakat dunia menggunakan siwak, karena faktor religi, budaya, dan sosial


5 Masalah Gigi yang Tak Boleh Diabaikan atau Berujung Fatal

51 hari lalu

Ilustrasi sakit gigi. Shutterstock
5 Masalah Gigi yang Tak Boleh Diabaikan atau Berujung Fatal

Kesehatan gigi terkait dengan kesehatan secara menyeluruh. Berikut lima masalah gigi dan mulut yang tak boleh diabaikan menurut dokter gigi.


Meisya Siregar - Bebi Romeo Tembus Palestina, Salat di Al-Aqsa hingga Berdonasi ke Penduduk Gaza

57 hari lalu

Meisya Siregar dan Bebi Romeo di depan Kompleks Masjid Al-Aqsa. Foto: Instagram.
Meisya Siregar - Bebi Romeo Tembus Palestina, Salat di Al-Aqsa hingga Berdonasi ke Penduduk Gaza

Begini perjuangan Meisya Siregar dan Bebi Romeo beribadah di Masjid Al Aqsa, hingga berdonasi langsung untuk warga Gaza.


Berapa Biaya Cabut Gigi di Puskesmas? Segini Kisarannya

29 Januari 2024

Biaya cabut gigi di Puskesmas bagi peserta JKN atau pemegang KIS adalah gratis. Lantas, berapa biaya cabut gigi di Puskesmas bagi masyarakat umum? Foto: Canva
Berapa Biaya Cabut Gigi di Puskesmas? Segini Kisarannya

Biaya cabut gigi di Puskesmas bagi peserta JKN atau pemegang KIS adalah gratis. Lantas, berapa biaya cabut gigi di Puskesmas bagi masyarakat umum?


Cara Aman Memutihkan Gigi Menurut Dokter, Hindari Produk dengan Kandungan Berikut

28 Januari 2024

Ilustrasi gigi putih meski makan banyak. shutterstock.com
Cara Aman Memutihkan Gigi Menurut Dokter, Hindari Produk dengan Kandungan Berikut

Tak semua orang perlu memutihkan gigi. Selain itu, warna gigi tertentu dan noda tak bisa merespons pemutihan dan perlu perawatan berbeda.


Mengapa Struktur Gigi Mempengaruhi Kesehatan secara Keseluruhan?

27 Januari 2024

Ilustrasi wanita dengan bibir merah alami dan gigi sehat. Freepik.com/jannoon028
Mengapa Struktur Gigi Mempengaruhi Kesehatan secara Keseluruhan?

Struktur gigi mempengaruhi kemampuan untuk mengunyah dan mencerna makanan secara efisien.


Membersihkan Lidah, Apa Saja Manfaatnya untuk Kesehatan Mulut?

14 Januari 2024

Ilustrasi pria periksa lidah ke dokter. shutterstock.com
Membersihkan Lidah, Apa Saja Manfaatnya untuk Kesehatan Mulut?

Membersihkan lidah atau tongue scraping bermanfaat untuk kesehatan mulut


Box Smile Artinya Apa? Ketahui Karakter Senyuman Ala V BTS Ini

9 Januari 2024

V BTS terkenal dengan jenis senyum smile box. Box smile artinya apa? Kenali karakter orang dengan senyum box smile berikut ini. Foto: Twitter.com/joon00146
Box Smile Artinya Apa? Ketahui Karakter Senyuman Ala V BTS Ini

V BTS terkenal dengan jenis senyum smile box. Box smile artinya apa? Kenali karakter orang dengan senyum box smile berikut ini.