Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Selain Maudy Ayunda, 2 Seleb Ini Juga Kuliah di Luar Negeri

image-gnews
Maudy Ayunda. Instagram/@maudyayunda
Maudy Ayunda. Instagram/@maudyayunda
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta – Pendidikan menjadi pilihan dan prioritas bagi aktris dan penyanyi Maudy Ayunda. Aktris dan penyanyi ini telah menamatkan pendidikan S1 di Oxford University, Inggris, dan mengambil jurusan Filosofi, Politik, dan Ekonomi (P.P.E) pada tahun 2016 dengan predikat cum laude dalam waktu tiga tahun.

Baca juga: Persiapan Maudy Ayunda Dapat Beasiswa S2

Kemudian di tahun 2019, dia mencetak sejarah dalam buku kehidupannya. Perempuan 24 tahun ini diterima untuk melanjutkan kuliah master oleh dua kampus terkenal di dunia, Harvard University dan Stanford University, di Amerika Serikat. 

Saat ditemui di Jakarta beberapa waktu lalu, Maudy Ayunda mengungkapkan arti pendidikan untuknya. “Menurut aku pendidikan itu memberdayakan manusia sih sesimpel itu, karena memberikan wawasan ilmu pengetahuan, cara berpikir atau pola berpikir. Memberikan kepercayaan diri juga untuk mengejar apapun cita-cita kita dan juga kalau secara besar, pendidikan itu membangun bangsa,” tandas pemeran Kugy dalam film Perahu Kertas. 

Maudy Ayunda tidak sendirian dalam menetapkan pilihan pendidikan dibandingkan karir. Ada nama penyanyi Gita Gutawa dan aktris Cinta Laura Kiehl.

#1. Gita Gutawa
Senada dengan pemikiran Maudy Ayunda, bagi penyanyi Gita Gutawa pendidikan tingkat tinggi dapat membantu semua jenis pekerjaan. Anak musisi Erwin Gutawa ini berhasil menyelesaikan S1 jurusan ekonomi pembangunan di University of Birmingham, Inggris. Kemudian, dia melanjutkan pendidikan S2 di London School of Economics and Political Science (LSE), di Inggris, dengan beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) di tahun 2015.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Gita Gutawa. TEMPO/Astari P Sarosa

Gita Gutawa sempat menepis anggapan bahwa wanita cerdas akan kesulitan mendapatkan jodoh itu sudah kuno. “Perempuan enggak boleh takut untuk bermimpi, sudah tidak zaman perempuan diam saja,” ujarnya saat ditemui pertengahan februari lalu. Perempuan 25 tahun ini mendorong lebih banyak wanita Indonesia untuk mendapatkan pendidikan lebih tinggi karena hal tersebut juga akan membantu membangun Indonesia untuk menjadi negara yang lebih baik.

#2. Cinta Laura
Lebih awal dari Maudy Ayunda dan Gita Gutawa, Cinta Laura Kiehl menamatkan studi S1 dengan predikat cum laude di Columbia University, New York, Amerika Serikat, pada 2014. Cinta Laura meraih dua gelar sarjana sekaligus, yakni sastra Jerman dan psikologi. Pemeran film “After Dark” ini juga berhasil menyelesaikan studi tersebut dalam waktu tiga tahun.

Cinta Laura Kiehl. Instagram/@claurakiehl  

Akhir Februari 2019 silam, Cinta Laura pulang ke Indonesia untuk keperluan promosi film terbarunya “Mati Anak” yang dijadwalkan tayang pada 25 Maret 2019. Setelah itu, Cinta menuju ke Swedia untuk rekaman tiga single terbaru yang akan membawanya go international. Dia juga tengah disibukkan dengan persiapan bisnis minuman sehat yang merupakan resep kesehatannya selama ini, selain berolahraga.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bilang Study Tour Perlu Tetap Ada, FSGI Singgung Pengawasan hingga Biaya Siluman

1 hari lalu

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) Heru Purnomo Antara/HO-Dokumentasi Pribadi
Bilang Study Tour Perlu Tetap Ada, FSGI Singgung Pengawasan hingga Biaya Siluman

Sekretaris Jenderal FSGI mengatakan study tour perlu tetap ada. Namun perlu pengawasan ketat, termasuk soal biaya.


Pegadaian Peduli Transformasi Sekolah di Bengkulu

1 hari lalu

Pegadaian Peduli Transformasi Sekolah di Bengkulu

Program ini menjadi bukti komitmen PT Pegadaian dalam upaya penerapan TPB/SDGs empat tentang Pendidikan Berkualitas melalui pengembangan kapasitas guru dan manajemen Sekolah.


Cinta Laura di Festival Film Cannes 2024, Gaunnya Terinspirasi dari Jalak Bali

2 hari lalu

Cinta Laura Kiehl berpose di karpet merah saat kedatangan upacara pembukaan dan pemutaran film
Cinta Laura di Festival Film Cannes 2024, Gaunnya Terinspirasi dari Jalak Bali

Penampilan Cinta Laura saat berjalan di red carpet Festival Film Cannes 2024. Dia ingin menonjolkan sisi feminin tahun ini.


Kemenhub Tak Buka Pendaftaran Taruna STIP, Pengamat: Kalau Bisa Tutup 2 Tahun

2 hari lalu

Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Marunda Ahmad Wahid bersama Kapolres Jakarta Utara Komisaris Besar Gidion Arif Setyawan di Kampus STIP Marunda, Jakarta Utara, Jumat, 3 Mei 2024. Foto: ANTARA/Mario Sofia Nasution/aa.
Kemenhub Tak Buka Pendaftaran Taruna STIP, Pengamat: Kalau Bisa Tutup 2 Tahun

Ki Darmaningtyas menilai perlu adanya evaluasi terhadap sistem asrama untuk taruna STIP.


Pasca-Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Wali Kota Depok Keluarkan SE Tentang Study Tour

3 hari lalu

Wali Kota Depok Mohammad Idris menjelaskan tentang program pemberian makanan tambahan usai rapat paripurna persetujuan DPRD terhadap raperda APBD Kota Depok Tahun 2024 di Gedung DPRD Kota Depok, Rabu 22 November 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Pasca-Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Wali Kota Depok Keluarkan SE Tentang Study Tour

Pasca kecelakaan bus rombongan perpisahan siswa SMK Lingga Kencana, Wali Kota Depok mengeluarkan surat edaran tentang kegiatan study tour.


Politikus PKS Soroti Komitmen Konstitusi dalam Mengatasi Masalah Pendidikan

4 hari lalu

Anggota Badan Legislasi (Baleg) DPR RI Mardani Ali Sera di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (14/3/2024). ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi.
Politikus PKS Soroti Komitmen Konstitusi dalam Mengatasi Masalah Pendidikan

Wakil Ketua Fraksi PKS DPR RI Mardani Ali menyoroti peran penting komitmen dan investasi negara dalam mengatasi masalah di sektor pendidikan.


BCA Menggelar Program BCA Berbagi Ilmu di UNDIP

4 hari lalu

BCA Menggelar Program BCA Berbagi Ilmu di UNDIP

BCA Menggelar Program BCA Berbagi Ilmu di Universitas Diponegoro (UNDIP) dengan tema 'Survival Leadership, Facing Uncertainties'.


Airlangga Hartarto Dorong Peningkatan Pendidikan Mikroelektronik

6 hari lalu

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto. Tempo/Annisa Febiola.
Airlangga Hartarto Dorong Peningkatan Pendidikan Mikroelektronik

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mendorong peningkatan pendidikan mikroelektronik untuk kuasai pasar semikonduktor.


Faktor yang Mempercepat Penuaan Otak, Kesepian sampai Kurang Pendidikan

7 hari lalu

Ilustrasi wanita kesepian. shutterstock.com
Faktor yang Mempercepat Penuaan Otak, Kesepian sampai Kurang Pendidikan

Para ilmuwan menemukan beberapa faktor dan kebiasaan yang tampak tak berbahaya bisa mempercepat penuaan otak.


Sri Mulyani: Investasi Bidang Pendidikan Membuka Peluang Indonesia Maju

9 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani. TEMPO/Riani Sanusi Putri
Sri Mulyani: Investasi Bidang Pendidikan Membuka Peluang Indonesia Maju

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan investasi di bidang pendidikan akan membuka peluang Indonesia menjadi lebih maju.