TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi Sanny Aura Syahrani, atau dikenal dengan nama Aura Kasih, ternyata pecinta binatang. Tak heran jika profil Instagram-nya dia mengakui dirinya adalah seorang "animal lover", dan sering menunjukkan foto dengan berbagai jenis binatang.
Baca juga: Aura Kasih Sebut 2 Perempuan yang Bikin Dia Feminin, Bukan Ibunya
Baca Juga:
Beberapa binatang peliharaan yang sering ditampilkan Aura Kasih, di antaranya anjing dan kucing. Selain itu Aura Kasih ternyata penggemar binatang ular. Banyak orang yang takut dengan ular, namun terlihat di profil Instagram-nya Aura Kasih bisa berpose dengan ular kecil dan ular besar sambil tersenyum.
Aura Kasih. Instagram.com/@aurakasih
Wanita berusia 31 tahun ini sudah berkali-kali foto dengan ular. Foto bersama ular kecil, Aura Kasih terlihat tersenyum santai. Sedangkan saat foto bersama ular yang besar, Aura Kasih terlihat sedang memeluk ular tersebut.
Sebelumnya, Aura Kasih juga pernah menunjukkan ular kecil yang dia bilang menjadi peliharaan baru. Dia juga terlihat menunjukkan ular tersebut berenang dan berpose di antara barang-barang pribadinya.
Aura Kasih. Instagram.com/@aurakasih
Aura Kasih juga pernah melakukan pemotretan dengan ular mengelilingi lehernya. Bukan hanya dengan ular, mantan pacar Glenn Fredly ini juga pernah melakukan pemotretan dengan iguana kecil. "relax...... why so serious?," tulisnya dalam keterangan foto itu. Saat berpose dengan hewan-hewan yang unik, ia terlihat senang, karena biasanya dia hanya bisa melihat hewan-hewan tersebut di acara televisi Animal Planet.