TEMPO.CO, Jakarta - Cuaca yang panas dapat membuat kita cepat berkeringat. Hal ini tentu dapat membuat pakaian dalam cepat terasa lembap seharian dan berakibar buruk pada kulit. Tidak hanya itu, pakaian dalam juga seringkali menjadi bau setelah berkeringat karena kepanasan.
Baca juga: 5 Tipe Bokong dan Model Pakaian Dalam yang Cocok
Uniqlo memperkenalkan teknologi Airism, yang menyediakan lapisan nyaman dan ringan yang lembut di kulit. Lapisan dalaman dengan teknologi Jepang ini, menggunakan serat Cupro atau micro-polyester, serat selulosa dari katun yang diperbaharui. Karakter alami serat Cupro dapat menyerap dan melepaskan kelembapan di bawah pakaian, membuat pakaian dalam cepat kering dan tidak bau saat berkeringat.
Marketing Uniqlo Indonesia, Diah Ayu menjelaskan beberapa keuntungan dari teknologi Airism. “Pakaian berbahan serat cupro cocok dipakai perempuan yang berkulit lembut. Teknologi terbaru ini membuat pakaiannya lentur, tidak mudah melar, mudah kering, lembut, awet dan cool touch, jadi kalau dipegang terasa adem,” ujar Diah, di Senayan City, Jakarta Pusat, Rabu 10 Oktober 2018.
PR Uniqlo Indonesia, Putri Ening W dan Marketing Uniqlo Indonesia, Diah Ayu di Airism Experiment di Senayan City, Jakarta Pusat, Rabu 10 Oktober 2018. Tempo/Astari P Sarosa
Teknologi ini pertama kali diluncurkan pada tahun 2012 di Jepang, dengan tujuan untuk membuat pengguna merasa nyaman saat di cuaca panas. Pakaian dalam dengan teknologi Airism memiliki 3 keunggulan utama, yaitu mudah kering, lembut, dan memiliki sentuhan yang sejuk. Airism memiliki berbagai desain, bisa untuk pria, wanita, anak, dan juga bayi. Ada juga 4 busana untuk wanita berhijab, hasil kerjasama Uniqlo dengan Hana Tajima. Kisaran harga untuk pakaian dalam ini dari Rp 79 ribu - Rp 299 ribu.
Untuk membuktikan kelebihan teknologi Airism, Uniqlo membuka booth “Airism Experiment” di Mall Senayan City sampai tanggal 12 Oktober 2018, dan berencana untuk keliling Indonesia selama bulan Oktober. “Eksperimen ini bisa membuktikan secara langsung fungsinya teknologi ini,” lanjut Diah Ayu. Setiap mengikuti eksperimen ini, Anda juga bisa mendapatkan voucher produk Airism gratis.
Artikel lain: Pilih-pilih Pakaian Dalam untuk Olahraga, Simak Saran Pakar
Airism Experiment di Senayan City, Jakarta Pusat, Rabu 10 Oktober 2018. TEMPO/Astari P Sarosa