Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pilih-pilih Pakaian Dalam untuk Olahraga, Simak Saran Pakar

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Model Martha Hunt, berpose  diatas ring tinju saat mempromosikan latihan pakaian terbaru dari pakaian olahraga Victoria Secret. dailymail.co.uk
Model Martha Hunt, berpose diatas ring tinju saat mempromosikan latihan pakaian terbaru dari pakaian olahraga Victoria Secret. dailymail.co.uk
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bermacam-macam pakaian dalam bermunculan belakangan ini dengan jenis, bentuk, warna, dan bahan yang semakin beragam. Hal itu justru membuat kita bingung ingin memilih yang mana, terutama untuk berolahraga, apakah yang berbahan katun atau likra? Apakah lebih baik mengenakan thong atau celana yang pas di bokong? Baca: 3 Hal Penting Saat Memilih Pakaian Dalam

Supaya tidak bingung, pelajari dulu apa kira-kira kelebihan dan kekurangan jenis celana dalam tertentu saat dipakai berolahraga. Menggunakan celana dalam model klasik sepertinya menjadi pilihan yang tepat karena bahan yang nyaman, tidak membuat kulit gatal-gatal dan ruam. Berikut tips memilih celana dalam yang cocok untuk aktivitas fisik, seperti dilansir Bustle.

1. Hindari thong
Pakar menganjurkan tidak menggunakan thong saat berolahraga. “Thong biasanya ketat dan suka ikut bergerak ke depan dan belakang ketika kita berolahraga. Gesekan dan panas yang dihasilkan tersebut bisa menyebabkan infeksi saluran kencing dan infeksi bakteri di vagina, apapun bahan celananya,” kata Dr. David Bank kepada Shape.

Bukan hanya saat berolahraga, thong juga sebaiknya tidak dipakai dalam aktivitas sehari-hari. Musababnya, thong bisa menyebarkan bakteri yang menyebabkan infeksi saluran kencing dan vagina. Bakteri yang dimaksud termasuk E-coli, yang mungkin berpindah dari anus ke vagina akibat gesekan thong.

2. Pilih bahan katun
Celana berbahan katun adalah pilihan terbaik. Serat alaminya bekerja maksimal dan membuat organ intim terasa segar. Katun akan menyerap keringat dari kulit, mencegah pertumbuhan kuman, dan baik dipakai sesering mungkin. Hindari bahan sintetis seperti nilon dan likra, yang tidak menyerap keringat dan panas sehingga menjadi sarang kuman.

Pastikan juga untuk segera melepas celana dalam setelah berolahraga, meski berbahan katun sekalipun. “Celana katun bisa mencegah infeksi kuman. Tapi bila tubuh berkeringat, tetap saja risikonya besar karena bahan katun lambat kering,” kata Cynthia Bayer, seorang praktisi perawat di Universitas Drexel di Philadelphia, Amerika Serikat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebagai antisipasi, bawalah beberapa buah celana dalam saat berolahraga dan segeralah berganti celana bila sudah basah oleh keringat. Baca juga: 3 Kesalahan yang Dilakukan Perempuan saat Pilih Bra

3. Hindari celana terlalu ketat
Menurut Dr. Orly Avitzur, mengunakan celana dalam yang terlalu ketat tidak baik, bukan hanya untuk berolahraga tapi juga aktivitas sehari-hari. Terlalu sering mengenakan celana dalam yang ketat bisa menyebabkan infeksi saluran kencing.

4. Pilih yang tanpa jahitan
Celana dalam yang mulus tanpa jahitan atau sambungan akan mencegah terlihatnya bayangan celana saat kita mengenakan legging waktu berolahraga. Celana dalam Jenis ini juga lebih bersahabat buat kulit. Tapi karetnya yang terlalu ketat bisa menyebabkan iritasi kulit.

“Iritasi yang parah dan gesekan bisa memicu abrasi pada kulit yang cukup dalam dan membuat warna kulit lebih gelap atau bekas luka permanen. Bila celana sudah terlalu lama, karetnya melar dan bisa menyebabkan kulit merah-merah,” ujar dermatolog Dr. Sandra Lee kepada Women’s Health. Artikel terkait: Bra Olahraga Mahal, Ketahui Cara Merawatnya

PIPIT

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pilihan Baju Anak yang Cocok untuk Musim Hujan

2 hari lalu

ilustrasi fashion anak (pixabay.com)
Pilihan Baju Anak yang Cocok untuk Musim Hujan

Berikut beberapa ide fashion yang tepat untuk si kecil agar sesuai kebutuhannya menghadapi musim hujan.


Jogja Fashion Week 2023 Resmi Digelar, Tampilkan Karya 133 Desainer dan 600 Koleksi

19 hari lalu

Jogja Fashion Week 2023 yang digelar 9-12 November 2023 di Jogja Expo Center atau JEC Yogyakarta. TEMPO/Pribadi Wicaksono
Jogja Fashion Week 2023 Resmi Digelar, Tampilkan Karya 133 Desainer dan 600 Koleksi

Perhelatan fashion Jogja Fashion Week 2023 kembali digelar 9-12 November 2023 berpusat di Jogja Expo Center (JEC) Yogyakarta.


BRILIANPRENEUR: Cutemonster Menjadi Sorotan di Dunia Fashion

19 hari lalu

BRILIANPRENEUR: Cutemonster Menjadi Sorotan di Dunia Fashion

Cutemonster adalah produk fesyen yang lahir dari tangan dingin Anindhita Kirana Isa, seorang wanita berusia 24 tahun.


Ajang Soulnation Bakal Memadukan Otomotif dan Fashion, Digelar Bulan Ini

24 hari lalu

Prescon Soulnation. (Dok Soulnation)
Ajang Soulnation Bakal Memadukan Otomotif dan Fashion, Digelar Bulan Ini

Soulnation akan digelar pada bulan ini, di mana gelaran ini menjadi ajang eksibisi yang menggabungkan dunia otomotif dan fashion.


Tips Memilih Sepatu untuk Menunjang Penampilan

36 hari lalu

Ilustrasi wanita mencoba sepatu baru. shutterstock.com
Tips Memilih Sepatu untuk Menunjang Penampilan

Selain pakaian yang menjadi fokus utama, memilih sepatu yang tepat juga penting. Berikut tips memilih sepatu untuk menunjang penampilan.


Jangan Hanya Iklankan Batik, Pemerintah Diminta Bantu Promosikan Sustainable Fashion Dalam Negeri

39 hari lalu

Founder Calla The Label Yeri Afriyan (tengah) dalam acara diskusi bertajuk
Jangan Hanya Iklankan Batik, Pemerintah Diminta Bantu Promosikan Sustainable Fashion Dalam Negeri

Masyarakaat meminta pemerintah lebih memperhatikan isu keberlanjutan di bidang fashion.


Wamendag Jerry Optimistis Indonesia Dapat Berperan Strategis dalam Industri Modest Fashion Dunia

39 hari lalu

Wamendag Jerry Optimistis Indonesia Dapat Berperan Strategis dalam Industri Modest Fashion Dunia

Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga optimistis, Indonesia dapat memainkan peran strategis dalam industri modest fashion dunia.


Kick Off JMFW 2024: Perkuat Ekosistem Modest Fashion Nasional

43 hari lalu

JMFW menjadi ikon kolaborasi antara pemerintah dengan para pemangkukepentingan/Foto: Doc. JMFW
Kick Off JMFW 2024: Perkuat Ekosistem Modest Fashion Nasional

Kick Off JMFW 2024: Perkuat Ekosistem Modest Fashion Nasional, Pemerintah Kolaborasi dengan Pemangku Kepentingan di JMFW 2024


Ketika Wanita Butuh Lebih Banyak Kantong di Pakaian Mereka

57 hari lalu

Ilustrasi wanita memilih pakaian. Freepik.com/Arthur Hidden
Ketika Wanita Butuh Lebih Banyak Kantong di Pakaian Mereka

Sembilan dari 10 perempuan mengaku pakaian wanita tidak praktis urusan penyimpanan karena minimnya kantong yang dibutuhkan untuk membawa barang.


FOD Tampil di TBF CollaborAction dalam Fashion Nation 2023

59 hari lalu

Penampilan FOD di Fashion Nation 2023
FOD Tampil di TBF CollaborAction dalam Fashion Nation 2023

FOD tampil fun, energik, dan eksentrik dalam gelaran Fashion Nation 2023 bersama TBF CollaborAction