Tren Alis Bergelombang, Siapa Pelopornya?  

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Senin, 4 September 2017 13:34 WIB

Ilustrasi alis bergelombang. Instagram hannahdoesmakeupp

TEMPO.CO, Jakarta - Eksplorasi makeup memang tiada habisnya. Mulai dari urusan lipstik, bulu mata, variasi garis mata, alis, contouring, dan lain sebagainya. Kali ini, ada lagi tren makeup yang sedang ramai diperbincangkan, yakni alis bergelombang. Baca: Tips Mudah Membentuk Alis

Adalah Promise Tamang, seorang beauty blogger yang mulai membuat alis bergelombang seperti ombak di laut. Promise Tamang memang dikenal sebagai beauty blogger yang suka bereksperimen dengan makeup dan kerap membuat riasan berkarakter.

Promise Tamang mengatakan mendapat inspirasi untuk membuat alis bergelombang ketika mengedit foto diri dan mengubah bagian alis menjadi berliku-liku. “Saya selalu bereksperimen dan mencoba gaya yang berbeda di media sosial,” kata Promise Tamang kepada Huffington Post. Baca juga: 3 Cara Bikin Alis Bergelombang, Siapkan Peralatannya


Pelopor alis bergelombang, beauty blogger Promise Tamang. Instagram Promise Tamang

Dari akun media sosial itu, gambar alis bergelombang buatannya tersebar luas. Sejumlah akun Instagram makeup artist dan beauty blogger tertular dan mereka mencoba membuat alis bergelombang dengan gaya masing-masing. Baca juga: Rambut Keriting Sering Kusut, Simak Cara Merawatnya

Bentuk alis bergelombang bisa bervariasi. Dari sepanjang alis, atau hanya di ujung, dan dari alis yang tipis, sampai alis yang tebal. Inti dari tren ini adalah jangan menganggap diri terlalu serius.

Huda Kattan, seorang beauty blogger populer di Instagram, juga mencoba tren alis bergelombang tersebut. Respons warganet terhadap postingan Huda Kattan tentu ada yang pro dan kontra.


Beauty blogger Huda Kattan mencoba membuat alis bergelombang. Instagram Huda Kattan

Yang menolak tren alis bergelombang meminta siapapun berhenti mencobanya karena membuat alis terlihat aneh. Namun yang pro mengapresiasi gaya alis bergelombang sebagai bentuk kreativitas. Artikel lainnya: Mau Pakai Lipstik Warna Gelap? Jangan Pilih Biru, Ini Alasannya

“Saya pribadi menyukai alis bergelombang. Ini kreatif dan asyik bermain-main dengan makeup,” kata Hannah Lyne, seorang beauty blogger dari Inggris. Sejumlah beauty blogger sepakat kalau mereka tidak akan mengaplikasikan alis bergelombang dalam aktivitas sehari ini, melainkan hanya untuk lucu-lucuan saja.

Kamu berani mencoba tren alis bergelombang ini?

ASTARI PINASTHIKA SAROSA

Berita terkait

Taman Doa Our Lady of Akita PIK 2 Resmi Dioperasikan, Jadi Destinasi Wisata Rohani

4 menit lalu

Taman Doa Our Lady of Akita PIK 2 Resmi Dioperasikan, Jadi Destinasi Wisata Rohani

Taman doa yang berlokasi di Kawasan Osaka PIK 2 yang menjadi destinasi wisata rohani ini di desain sama persis dengan gereja aslinya di Akita, Jepang.

Baca Selengkapnya

Delegasi Indonesia Partisipasi di Festival Hakata Dontaku

6 menit lalu

Delegasi Indonesia Partisipasi di Festival Hakata Dontaku

Festival Hakata Dontaku adalah festival kesenian dan budaya terbesar di Fukuoka Jepang. Indonesia menampilkan angklung, tari Bali, dan tari Saman

Baca Selengkapnya

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

14 menit lalu

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan penyebab kekalahannya atas Shi Yu Qi di final Piala Thomas 2024 saat Indonesia menghadapi Cina.

Baca Selengkapnya

Pelaksanaan UTBK 2024 di Universitas Jambi Diikuti 9.412 Peserta

27 menit lalu

Pelaksanaan UTBK 2024 di Universitas Jambi Diikuti 9.412 Peserta

Universitas Jambi atau Unja menyediakan fasilitas ujian untuk UTBK sebanyak 16 laboratorium dan dilaksanakan dalam dua sesi setiap harinya.

Baca Selengkapnya

Kementerian Perhubungan Klaim Keselamatan Pelayaran Indonesia Diakui Dunia

38 menit lalu

Kementerian Perhubungan Klaim Keselamatan Pelayaran Indonesia Diakui Dunia

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengklaim bahwa keselamatan dan keamanan pelayaran kapal Indonesia telah diakui dunia internasional.

Baca Selengkapnya

KKP Apresiasi Stakeholder Pemanfaatan Ruang Laut

51 menit lalu

KKP Apresiasi Stakeholder Pemanfaatan Ruang Laut

Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas kepatuhan dan peran aktif mitra Ditjen PKRL dalam penyelenggaraan KKPRL sekaligus sebagai wujud nyata dukungan terhadap keberlanjutan pemanfaatan ruang laut.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

52 menit lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

Anthony Sinisuka Ginting tak mampu berbuat banyak dalam laga perdana final Piala Thomas 2024 melawan tunggal pertama Cina, Shi Yu Qi.

Baca Selengkapnya

Usai Bendesa Adat Tersangka Pemerasan, Kejati Bali Buka Peluang Koordinasi dengan Majelis Desa Adat

59 menit lalu

Usai Bendesa Adat Tersangka Pemerasan, Kejati Bali Buka Peluang Koordinasi dengan Majelis Desa Adat

Kejati Bali membuka peluang berkoordinasi dengan Majelis Desa Adat Bali usai menetapkan Bendesa Adat Berawa sebatersangka pemerasan investor.

Baca Selengkapnya

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Aprisindo: Pengetatan Impor Mempersulit Industri Alas Kaki

1 jam lalu

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Aprisindo: Pengetatan Impor Mempersulit Industri Alas Kaki

Asosiasi Persepatuan Indonesia menanggapi tutupnya pabrik sepatu Bata. Pengetatan impor mempersulit industri memperoleh bahan baku.

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap Kapal Asing Vietnam di Laut Natuna, Nakhoda: Ikan di RI Masih Banyak

1 jam lalu

KKP Tangkap Kapal Asing Vietnam di Laut Natuna, Nakhoda: Ikan di RI Masih Banyak

Kapal asing Vietnam ditangkap di Laut Natuna. Mengeruk ikan-ikan kecil untuk produksi saus kecap ikan.

Baca Selengkapnya