Lowongan Makeup Artist untuk JFW 2018

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Kamis, 24 Agustus 2017 07:11 WIB

Ilustrasi wanita sedang dirias atau di make up. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Makeup dengan fashion tidak bisa dipisahkan. Keduanya saling menunjang satu sama lain. Bagi makeup artist, berada di belakang panggung sebuah ajang fashion, Jakarta Fashion Week 2018 misalnya, menjadi kesempatan emas, terutama bagi yang baru merintis karir sebagai makeup artist.

Tidak sembarang orang dapat masuk ke area belakang panggung tersebut, termasuk makeup artist. Mereka dituntut memiliki keterampilan yang mumpuni karena makeup untuk fashion memiliki karakter berbeda dibanding acara lainnya.

Makeup Artist Dhirman Putra mengatakan makeup untuk fashion harus dapat merefleksikan rancangan desainer. “Setiap desainer punya karya yang berbeda-beda dan makeup artist harus dapat menyesuaikan karakter desainer,” ujarnya dalam acara Make Over Makeup Artis Hunt 2017 di kawasan Jakarta Selatan, Selasa 22 Agustus 2017.

Pernyataan senada juga disampaikan makeup artist Yoga Septa. Menurutnya, meski makeup artist jumlahnya cukup banyak, tidak semuanya dapat merias untuk fashion show. “Mereka harus bisa mengikuti konsep yang diinginkan tanpa meninggalkan ciri khas makeup-nya sendiri,” ujarnya.

Tahun ini, ketiga kalinya merek kosmetik Make Over menjadi official makeup partner untuk Jakarta Fashion Week. Mereka melakukan pencarian makeup artist berbakat untuk bergabung dalam tim professional makeup artist Jakarta Fashion Week 2018.

Brand Manager Make Over, Stephanie Lie mengatakan, pencarian ini dapat diikuti oleh seluruh pecinta makeup baik pemula atau profesional. “Kami ingin menemukan delapan makeup artis berbakat baru dalam industri makeup di Indonesia, dan mereka akan mendapatkan show sendiri di Jakarta Fashion Week,” ujarnya.

Setiap peserta harus menciptakan kembali makeup look dari makeup artis Dhirman Putra, Yoga Septa dan Philipe Karunia dengan gaya makeup-nya sendiri. Sebelum menunjukkan keahliannya di Jakarta Fashion Week 2018, makeup artist terpilih akan mengikuti makeup class dari ketiga perias professional itu.

NIA PRATIWI

Artikel lainnya:
Waxing Vs Cukur Bulu, Mana yang Lebih Aman?
6 Produk Makeup yang Tak Boleh Dipakai Setiap Hari
Rahasia Kecantikan Artis Korea Ada di 10 Menit dan 424, Apa Itu?

Berita terkait

UI Fashion Week 2024 Mendorong Kontribusi Generasi Muda pada Keberlanjutan Industri Mode

22 Januari 2024

UI Fashion Week 2024 Mendorong Kontribusi Generasi Muda pada Keberlanjutan Industri Mode

Acara puncak UI Fashion Week 2024 berlangsung pada tanggal 20 Januari 2024 di Museum Mandiri, Jakarta Barat.

Baca Selengkapnya

Cerita Brand Kami. Tampil di New York Fashion Week, Sempat Harus Rombak Koleksi

21 Februari 2023

Cerita Brand Kami. Tampil di New York Fashion Week, Sempat Harus Rombak Koleksi

Tampil di New York Fashion Week (NYFW) menjadi hadiah 14 tahun yang tak terlupakan bagi tim brand fashion modest Kami.. Simak kisahnya.

Baca Selengkapnya

Jakarta Muslim Fashion Week 2023 Tampilkan 1.000 Koleksi dari 144 Desainer/Brand

20 Desember 2022

Jakarta Muslim Fashion Week 2023 Tampilkan 1.000 Koleksi dari 144 Desainer/Brand

Industri fesyen muslim Indonesia memiliki keunikan dibanding produk serupa dari negara lain yakni mengadopsi keindahan wastra (kain) Nusantara

Baca Selengkapnya

Apresiasi Jakpreneur Fashion Week 2022, Uus: Perekonomian DKI Bergerak Positif

19 Desember 2022

Apresiasi Jakpreneur Fashion Week 2022, Uus: Perekonomian DKI Bergerak Positif

Uus Kuswanto, menghadiri Malam Apresiasi Jakpreneur Fashion Week 2022 yang diinisiasi Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil Menengah.

Baca Selengkapnya

Parangkusumo Fashion Week, Semarak Peragaan Busana di Kawasan Gumuk Pasir Bantul

16 Desember 2022

Parangkusumo Fashion Week, Semarak Peragaan Busana di Kawasan Gumuk Pasir Bantul

Pemkab Bantul menggelar Parangkusumo Fashion Week, peragaan busana di kawasan gumuk pasir. Menuju jejaring kota kreatif Unesco.

Baca Selengkapnya

Tarik Ulur Padang Fashion Week

1 Agustus 2022

Tarik Ulur Padang Fashion Week

Padang Fashion Week mulai digaungkan di media sosial, namun pro kontra terjadi.

Baca Selengkapnya

Besok Sekolah Lagi, Citayam Fashion Week di Dukuh Atas Kian Ramai di Minggu Sore

17 Juli 2022

Besok Sekolah Lagi, Citayam Fashion Week di Dukuh Atas Kian Ramai di Minggu Sore

Dukuh Atas kini selalu riuh oleh para aksi remaja, mereka menciptakan sendiri panggung Citayam Fashion Week. Kian ramai jelang masuk sekolah esok.

Baca Selengkapnya

Citayam Fashion Week dan Gerakan Perlawanan Generasi Kedua

16 Juli 2022

Citayam Fashion Week dan Gerakan Perlawanan Generasi Kedua

Panggung Citayam Fashion Week diisi anak-anak generasi kedua setelah bapak ibu mereka tergusur dari Jakarta dan memilih tinggal di daerah pinggiran.

Baca Selengkapnya

Gigi Hadid Donasikan Penghasilan Fashion Week Musim Gugur untuk Ukraina

7 Maret 2022

Gigi Hadid Donasikan Penghasilan Fashion Week Musim Gugur untuk Ukraina

Gigi Hadid mengikuti jejak rekannya sesama model Mica Arganaz mendonasikan penghasilan untuk membantu Ukraina

Baca Selengkapnya

Jakarta Fashion Week 2022 Usung Isu Fashion Keberlanjutan

26 November 2021

Jakarta Fashion Week 2022 Usung Isu Fashion Keberlanjutan

Jakarta Fashion Week 2022 yang hadir virtual selama empat hari, dari tanggal 25-28 November 2021, akan menampilkan koleksi dari 75 desainer dan label dalam 16 show dan menghadirkan 760 looks

Baca Selengkapnya