Anak Nafa Urbach Diincar Paedofilia, Tanda Anak yang Jadi Korban

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Rabu, 16 Agustus 2017 05:30 WIB

Artis Nafa Urbach menunjukkan salah satu barang bukti terkait kasus dugaan pedofil yang mengincar anaknya, saat mengujungi Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Jakarta, 15 Agustus 2017. Dalam kesempatan ini, Nafa pun membawa serta bukti-bukti Mikhaela menjadi "sasaran" kaum pedofil. TEMPO/Maria Fransisca

TEMPO.CO, Jakarta - Nafa Urbach menelisik siapa pemilik akun yang mengomentari pemberitaan tentang putrinya, Mikhaela Lee Juwono yang viral di media sosial. Penelusuran ini dilakukan karena Nafa Urbach mencurigai orang yang berkomentar itu adalah seorang paedofil. Indikasi tersebut terbaca dari komentarnya yang menyebut istilah loli dan lolitan, sebutan buat korban paedofil. Baca: Anak Nafa Urbach Diincar Paedofil, Bagaimana Reaksi Suami

Nafa Urbach kemudian melaporkan indikasi itu kepada polisi sebagai pencegahan. Musababnya, kekerasan seksual pada anak-anak bisa meninggalkan bekas yang mendalam pada para korban. Tak sedikit anak yang menjadi korban kekerasan seksual atau paedofilia masih terlalu kecil sehingga tidak tahu bagaimana harus mengungkapkan perasaan mereka dan mendapatkan bantuan. Baca juga: Anak Nafa Urbach Diincar Paedofil, Segera Lapor Polisi

Bila tidak ditangani dengan layak, peristiwa itu bisa menyebabkan masalah stres pascatrauma ( PTSD ), depresi, dan kecemasan. Trauma tersebut tak hanya dialami para korban dan keluarga, tapi juga lingkungan sekitar. Apalagi masih ada pandangan miring dari masyarakat terhadap korban kekerasan seksual.

Seperti dilansir Psychological Today, dampak paling umum dari kekerasan seksual pada anak adalah PTSD yang akan berlangsung sampai dewasa dan menyebabkan berbagai perilaku negatif, seperti menutup diri, rendah diri, menghindari tempat-tempat yang bisa memicu kenangan buruk tersebut, serta masalah psikologis lainnya. Pada korban yang masih kecil, akibatnya ia bisa menjadi seorang yang hiperseksual. Artikel lainnya: Nafa Urbach Telusuri Terduga Paedofil, Ketahui 6 Cara Mencegahnya

Seperti diambil dari data American Academy of Experts in Traumatic Stress, gejala yang paling umum dari anak-anak korban kekerasan seksual adalah:

1. Menarik diri dan tidak mempercayai orang dewasa
2. Kecenderungan bunuh diri
3. Sulit berhubungan dengan orang lain kecuali dengan cara seksual atau menggoda
4. Rasa tertarik yang tidak biasa menghindari semua kegiatan seksual atau fisik
5. Gangguan tidur, mimpi buruk, atau takut pergi tidur

6. Perilaku melukai atau mencelakakan diri sendiri
7. Tak mau ke sekolah, konsultasi ke dokter, dan memilih tinggal di rumah
8. Sikap agresif yang tidak biasa
9. Senang menggambar atau bermain dengan hal-hal berbau seksual
10. Reaksi neurotik, seperti obsesi, fobia, dan sikap kompulsif

11. Kelainan kebiasaan, misalnya suka menggigit atau memukul
12. Pengetahuan atau perilaku seksual yang tidak lazim
13. Prostitusi
14. Memaksakan hubungan seksual dengan anak lain
15. Sangat ketakutan saat disentuh

Hasil penelitian menunjukkan anak-anak yang pernah mengalami kekerasan seksual cenderung sembuh lebih cepat dan lebih baik bila ada dukungan dan perhatian berkelanjutan dari orang dewasa, terutama orang tua. Para korban juga harus mendapatkan bantuan konseling untuk mengurangi atau mencegah gejala PTSD. Artikel terkait: Hindari Pedofil, Begini yang Dilakukan Nafa Urbach untuk Si Kecil

PIPIT

Berita terkait

Daftar Caleg Artis yang Lolos ke Senayan, Rano Karno hingga Ahmad Dhani Punya Suara Paling Tinggi

36 hari lalu

Daftar Caleg Artis yang Lolos ke Senayan, Rano Karno hingga Ahmad Dhani Punya Suara Paling Tinggi

Ada sebanyak 22 caleg artis dengan perolehan suara lolos ambang batas parlemen di kursi DPR RI, dan akan melenggang ke Senayan.

Baca Selengkapnya

Nasib Caleg Artis DPR RI, Verrell Bramasta dan Nafa Urbach Sementara Raih Suara Tertinggi

20 Februari 2024

Nasib Caleg Artis DPR RI, Verrell Bramasta dan Nafa Urbach Sementara Raih Suara Tertinggi

Berikut perolehan suara sementara jajaran caleg artis di kontestasi pileg 2024 dari berbagai daerah pemilihan.

Baca Selengkapnya

Pria 34 Tahun Diduga Pedofil Diamankan Satpam Pemkot Tangerang Selatan

7 Februari 2024

Pria 34 Tahun Diduga Pedofil Diamankan Satpam Pemkot Tangerang Selatan

Seorang pria berusia 32 tahun R diamankan petugas keamanan Pemerintah Kota Tangerang Selatan. Mengakui pedofil.

Baca Selengkapnya

Intip Gaya Kampanye Caleg Artis, dari Nafa Urbach sampai Verrell Bramasta

31 Januari 2024

Intip Gaya Kampanye Caleg Artis, dari Nafa Urbach sampai Verrell Bramasta

Begini cara 10 caleg artis yang maju dalam pemilu legislatif 2024. Momen blusukan mereka bikin warga heboh dan antusias.

Baca Selengkapnya

Lansia Bergelar Magister Manajemen Ditangkap karena Pencabulan Anak, Alasan karena Sayang

31 Januari 2024

Lansia Bergelar Magister Manajemen Ditangkap karena Pencabulan Anak, Alasan karena Sayang

Tersangka pencabulan anak di Matraman disebut memiliki ketertarikan terhadap anak-anak meski tidak menikah.

Baca Selengkapnya

Pria Lansia Jomlo Ditangkap karena Pencabulan 3 Anak di Matraman

31 Januari 2024

Pria Lansia Jomlo Ditangkap karena Pencabulan 3 Anak di Matraman

Kapolres Metro Jakarta Timur mengatakan tersangka pencabulan anak itu belum pernah menikah dan memiliki ketertarikan terhadap anak-anak.

Baca Selengkapnya

Meta Masih Terseok-seok Atasi Akun Pedofil

2 Desember 2023

Meta Masih Terseok-seok Atasi Akun Pedofil

Meta dinilai terseok-seok mengatasi alogaritma yang membuat pelaku pelecehan anak atau pedofil tetap bertengger di Instagram.

Baca Selengkapnya

Obat Keras Bukan Obat Terlarang yang Dikonsumsi Nafa Urbach, Bagaimana Ketentuan Penggunaannya?

2 Desember 2023

Obat Keras Bukan Obat Terlarang yang Dikonsumsi Nafa Urbach, Bagaimana Ketentuan Penggunaannya?

Nafa Urbach klarifikasi tak gunakan obat terlarang, tapi mengakui mengonsumsi obat keras yang dijual bebas tanpa resep dokter. Bagaimana ketentuannya?

Baca Selengkapnya

Cerita Artis Pakai Neuralgin Ikut Terjaring Operasi Narkoba di Senopati

24 November 2023

Cerita Artis Pakai Neuralgin Ikut Terjaring Operasi Narkoba di Senopati

Operasi atas tempat hiburan malam yang dianggap sering menjadi lokasi penyalahgunaan narkoba di Jalan Senopati, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Klarifikasi Nafa Urbach Soal Obat Keras yang Sempat Diamankan Polisi

24 November 2023

Klarifikasi Nafa Urbach Soal Obat Keras yang Sempat Diamankan Polisi

Nafa Urbach mengungkapkan obat yang dikonsumsinya adalah Neuralgin dan biasa dibeli di apotek. Ia menyinggung soal framing dan penggiringan opini.

Baca Selengkapnya