Ingin Berat Badan Ideal, Dokter: Jangan Pantang Nasi

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Kamis, 13 Juli 2017 14:31 WIB

TEMPO/ Nita Dian

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak orang yang ingin langsing atau menurunkan berat badan dengan cara menghindari makanan-makanan tertentu. Sayangnya, nasi justru dihindari banyak orang karena dianggap berpotensi membuat gemuk dan menggagalkan diet. Mereka lebih memilih hanya makan buah tanpa karbohidrat.

Menurut dr. Reisa Broto Asmoro, pemikiran seperti itu jelas keliru. Buah memang sehat tapi konsumsinya tetap harus dibatasi dan tak boleh berlebihan. “Konsumsi karbohidrat, lemak, dan protein harus seimbang. Kalau hanya makan buah justru bakal membuat lapar luar biasa dan akibatnya bisa membuat makan lebih banyak,” ujar Reisa di Jakarta, 12 Juli 2017.

Reisa menjelaskan pentingnya sayuran karena mengandung serat dan karbohidrat. Kalau mau kenyang, maka makanlah sayur yang lebih banyak, bukan hanya buah-buahan.

Biar bagaimanapun, karbohidrat dari sayuran berbeda dengan nasi. “Tubuh kita jangan hanya berpatokan pada timbangan tapi perhatikan juga makanannya,” tutur dokter yang pernah menjadi kontestan Miss Indonesia itu.

Ia menganjurkan agar sayur yang menjadi teman makan nasi tidak dimasak terlalu lama karena nilai gizinya akan berbeda. Ia juga tidak melarang konsumsi makanan atau sayur bersantan asalkan jumlahnya tidak berlebihan dan jangan dipanaskan berulang-ulang.

“Garam boleh dikonsumsi tapi jangan berlebihan. Bila dalam sehari terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung garam, imbangi dengan minum air putih yang banyak,” kata Reisa.

Mengasup garam terlalu banyak memang bisa menimbulkan risiko kesehatan, misalnya tekanan darah tinggi, yang bisa berdampak pada kesehatan kardiovaskular.

PIPIT

Berita lainnya:
Mencium Aroma Makanan Ternyata Bisa Bikin Gemuk
Menakar Efektivitas Turunkan Berat Badan dengan Hipnosis
Latihan Otot Perut, Lengan, dan Paha untuk Membakar Lemak

Berita terkait

Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

11 hari lalu

Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

Diet sayur dan rendah gula, yang dikenal sebagai diet EAT-Lancet, membantu mengurangi risiko gagal jantung. Bagaimana hubungannya?

Baca Selengkapnya

Tips Aman Konsumsi Makanan buat Penderita Diabetes saat Lebaran

29 hari lalu

Tips Aman Konsumsi Makanan buat Penderita Diabetes saat Lebaran

Ahli gizi dari RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo membagikan kiat konsumsi makanan yang aman bagi pengidap diabetes saat hari raya lebaran.

Baca Selengkapnya

Bagus untuk Kesehatan Jantung, Apa Saja Manfaat Alpukat

32 hari lalu

Bagus untuk Kesehatan Jantung, Apa Saja Manfaat Alpukat

Alpukat dikenal karena sifat anti-inflamasi dan baik untuk kesehatan jantung. Apa lagi manfaat alpukat yang perlu Anda ketahui?

Baca Selengkapnya

6 Fakta Puasa Ramadan Bisa Sekaligus Diet

47 hari lalu

6 Fakta Puasa Ramadan Bisa Sekaligus Diet

Selain manfaat rohani, puasa Ramadan yang juga dapat mendukung upaya diet dan kesehatan seseorang.

Baca Selengkapnya

Beda Diet Atlantik dan Mediterania, Cek Juga Kemiripannya

54 hari lalu

Beda Diet Atlantik dan Mediterania, Cek Juga Kemiripannya

Diet Atlantik dan Mediterania sebenarnya punya banyak kemiripan tapi ada juga bedanya. Berikut penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Diet Flexitarian?

59 hari lalu

Apa Itu Diet Flexitarian?

Diet flexitarian dikaitkan dengan risiko kardiovaskular yang lebih rendah dibandingkan pola makan omnivora.

Baca Selengkapnya

Tips Bersantap di Restoran saat Sedang Diet

23 Februari 2024

Tips Bersantap di Restoran saat Sedang Diet

Berikut tips dan teknik memesan makanan di restoran saat Anda tengah diet dan berpegang teguh pada rencana makan sehat.

Baca Selengkapnya

Hasil Riset: Diet Atlantik Bisa Kurangi Risiko Sindrom Metabolik

11 Februari 2024

Hasil Riset: Diet Atlantik Bisa Kurangi Risiko Sindrom Metabolik

Para peneliti menemukan bahwa Diet Atlantik yang menjadi pola diet tradisional di Portugal dan Galisia dapat mengurangi risiko sindrom metabolik.

Baca Selengkapnya

5 Makanan Terbaik untuk Diet Golongan Darah O

8 Februari 2024

5 Makanan Terbaik untuk Diet Golongan Darah O

Diet golongan darah O D'Adamo fokus pada daging organik tanpa lemak, buah-buahan, dan sayuran, serta menghindari produk susu, gandum, alkohol, dan kafein.

Baca Selengkapnya

Rahasia Tubuh Sehat dan Diet ala Song Joong Ki

3 Februari 2024

Rahasia Tubuh Sehat dan Diet ala Song Joong Ki

Bagaimana cara Song Joong Ki tetap bugar dan sehat di tengah aktivitas yang padat?

Baca Selengkapnya