9 Alasan yang Bikin Kamu Tak Kunjung Jadi Orang Kaya

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Senin, 10 Juli 2017 16:00 WIB

Ilustrasi mandi uang. Vbox7.com

TEMPO.CO, Jakarta - Penulis buku ‘How Rich People Think’, Steve Siebold mengatakan setiap orang memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi kaya. Tapi pertanyaannya, menurut dia, apakah menjadi kaya itu benar-benar sudah ada dalam kamus hidup Anda?

Selama ini Anda mungkin sudah mencoba berhemat dan menabung. Sesuai peribahasa, menabung pangkal kaya. Namun hasilnya tidak signifikan. Hidup Anda begini-begini saja. Mengutip Independent, ada sembilan alasan yang menyebabkan Anda tak kunjung menjadi orang kaya. Coba simak uraiannya berikut ini:

1. Terlalu fokus penghematan
"Berhentilah khawatir akan kehabisan uang,” kata Steve Siebold. Dia menyarankan Anda sebaiknya fokus bagaimana membuat uang lebih banyak lagi.

2. Belum berinvestasi
Salah satu cara paling efektif untuk mendapatkan lebih banyak uang dari waktu ke waktu adalah dengan menginvestasikannya. Dan, semakin awal Anda memulai investasi, itu akan semakin baik.

Rata-rata jutawan menginvestasikan 20 persen dari pendapatan mereka setiap tahunnya. Kekayaan mereka tidak diukur dari jumlah yang dihasilkan, tapi bagaimana kekayaan itu disimpan dan diinvestasikan dari waktu ke waktu.

3. Puas dengan gaji tetap
Rata-rata orang memilih untuk mendapatkan imbal berdasarkan waktu alias punya gaji tetap. Sementara orang kaya memilih untuk mendapatkan bayaran berdasarkan hasil, dan biasanya wiraswasta. "Orang-orang hebat tahu wiraswasta adalah jalan tercepat untuk menjadi kaya,” ujar Steve Siebold.

4. Membeli barang yang tidak mampu dibeli
Jika hidup melebihi kemampuan, maka Anda tidak akan menjadi kaya. Bahkan jika penghasilan mulai meningkat, jangan menggunakannya sebagai pembenaran untuk membuka peluang peningkatan gaya hidup.

5. Mengejar impian orang lain
Jika ingin sukses, cintailah apa yang Anda lakukan. Dengan begitu, Anda telah mengejar impian sendiri, bukan berusaha mewujudkan keinginan orang lain, misalnya orang tua atau pasangan.

6. Jarang keluar dari zona nyaman
Jika ingin membangun kekayaan, kesuksesan, atau maju dalam kehidupan, Anda harus terbiasa dengan ketidakpastian atau ketidaknyamanan. Sebab, orang kaya merasa nyaman dalam ketidakpastian.

7. Uang tak bertujuan
Uang tidak akan datang begitu saja. Anda harus mecarinya. Jika ingin menjadi kaya, Anda harus punya tujuan yang jelas dan spesifik sebelum membuat rencana keuangan.

8. Habiskan dulu, tabung sisanya
Jangan menghabiskan uang dulu baru sisanya ditabung. Sebaiknya simpan dulu uang yang ada, barulah sisanya digunakan untuk kebutuhan. Sisihkan minimal 10 persen dari penghasilan kotor Anda dan buat prosesnya otomatis, misalnya dipotong langsuung dari rekening bank setiap kali gajian.

9. Pesimistis menjadi kaya
"Sebagian besar orang percaya menjadi kaya adalah hak istimewa yang diberikan hanya kepada mereka yang beruntung," kata Steve Siebold. Tapi percayalah, siapapun berhak menjadi kaya asalkan Anda bisa menjadi orang yang bernilai bagi orang lain.

LUCIANA

Berita lainnya:
Sering Merasa Sebal di Kantor, Identifikasi 9 Penyebabnya
Awas Sindrom Kantor, Gejalanya dari Nyeri Punggung hingga Wasir
Mantan Putri Indonesia Jualan Kosmetik, Untung Sampai 300 Persen

Berita terkait

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

4 hari lalu

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

Refleksi terhadap dinamika peran perempuan dalam berbagai aspek kehidupan dalam memperingati Hari Kartini.

Baca Selengkapnya

Gen Z Dikenal Selalu Ingin Memaknai Hidup

9 hari lalu

Gen Z Dikenal Selalu Ingin Memaknai Hidup

Karakter Gen Z berevolusi menjadi pribadi yang lebih sadar untuk memaknai kehidupan tidak mementingkan kebahagiaan sendiri.

Baca Selengkapnya

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

12 hari lalu

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

Simak tips meningkatkan semangat bekerja setelah libur lebaran agar kamu lebih fresh.

Baca Selengkapnya

5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

15 hari lalu

5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

Kebanyakan perusahaan memerlukan kombinasi hardskill dan softskill yang baik untuk berkarier di dunia kerja. Ini tips cari kerja lewat LinkedIn.

Baca Selengkapnya

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

16 hari lalu

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

Jaringan profesional LinkedIn merilis daftar Top Companies 2024 edisi ketiga untuk Indonesia.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kutu Loncat dalam Dunia Kerja dan Dampaknya pada Karier

16 Januari 2024

Mengenal Kutu Loncat dalam Dunia Kerja dan Dampaknya pada Karier

Kutu loncat adalah istilah yang diberikan pada seseorang yang suka berpindah pekerjaan dalam waktu singkat. Ini dampaknya untuk karier.

Baca Selengkapnya

Mengenal Quarter Life Crisis, Ciri-Ciri, dan Cara Menghadapinya

8 Januari 2024

Mengenal Quarter Life Crisis, Ciri-Ciri, dan Cara Menghadapinya

Memasuki usia dewasa, seseorang seringkali mengalami quarter life crisis yang membuatnya jadi tak percaya diri. Apa itu quarter life crisis?

Baca Selengkapnya

Jauh dari Kontroversi, Lee Dong Wook Punya Mantra Khusus untuk Menjaga Kariernya

31 Desember 2023

Jauh dari Kontroversi, Lee Dong Wook Punya Mantra Khusus untuk Menjaga Kariernya

Baru-baru ini wawancara lama Lee Dong Wook viral. Dia mengungkapkan caranya mempertahankan karier 25 tahun di inudstri hiburan

Baca Selengkapnya

Dekat dengan Dunia Digital, Sebaiknya Gen Z Miliki Keahlian Ini

8 Desember 2023

Dekat dengan Dunia Digital, Sebaiknya Gen Z Miliki Keahlian Ini

Pentingnya gen Z memiliki pola pikir yang peka serta kepedulian tinggi dalam kesehariannya.

Baca Selengkapnya

Career Hallway 2.0 Membuka Pintu Rahasia Bagi Masa Depan Karier

11 November 2023

Career Hallway 2.0 Membuka Pintu Rahasia Bagi Masa Depan Karier

Acara difokuskan pada berbagai tips dan trik merencanakan karier

Baca Selengkapnya