Walt Disney Digugat Pakar Parenting, Apa Pasalnya?

Reporter

Editor

Susandijani

Rabu, 21 Juni 2017 21:02 WIB

Inside Out. yesmovies.to

TEMPO.CO, Jakarta - Pakar parenting dan perkembangan anak menggugat perusahaan Walt Disney dan Pixar atas tuduhan mereka mencuri konsepnya untuk film animasi "Inside Out" yang laris pada 2015.

Dalam sebuah gugatan yang diajukan di pengadilan federal Los Angeles, Denise Daniels mengatakan film animasi, yang menampilkan karakter warna-warni yang mewakili emosi setiap manusia, mencerminkan program anak-anak berjudul "The Moodsters" yang dia buat dan tawarkan ke Disney setiap tahun sejak 2005 hingga 2009. (baca : Presiden Jokowi Ulang Tahun: Kadonya? Tagar Happy56Jokowi)

Daniels, yang telah tampil di acara TV seperti "Today" dan "Oprah," mengatakan bahwa dia memiliki kontrak "tersirat" dengan Disney yang mengharuskannya dibayar dari pendapatan box office, DVD, Blu -Ray, iTunes dan pernak-pernik dari "Inside Out".

Film ini telah meraup lebih dari 850 juta dolar AS di seluruh dunia sejak dirilis pada Juni 2015. Daniels mengatakan bahwa "kesuksesan luar biasa" ini tidak mungkin terjadi tanpa dirinya, dan bahwa Disney harus membayarnya karena itu "biasa dan biasa terjadi di industri hiburan."

Disney tidak segera menanggapi permintaan untuk berkomentar. Ronald Schutz, pengacara Daniels juga menolak berkomentar.

Daniels, yang berusia kepala enam, juga tidak bisa dihubungi.

Gugatan bahwa Disney mencuri konsep untuk film blockbuster adalah yang kedua dalam tiga bulan terakhir.(baca :7 Keuntungan Menikah dengan Pria yang Lebih Muda)

Pada bulan Maret, penulis skenario Hollywood Gary Goldman menuduh Disney membuat "Zootopia" setelah meniru filmnya.

"Inside Out" berkisah tentang Riley, bocah berusia 11 tahun yang mencoba beradaptasi setelah keluarganya pindah dari Minnesota ke San Francisco.

Film ini menceritakan cara Riley berurusan dengan lima karakter yang mewakili emosiya: Joy (kuning), Sadness (biru), Fear (ungu), Anger (merah) dan Disgust (hijau), yang diisi suaranya oleh Amy Poehler, Phyllis Smith, Bill Hader, Lewis Black dan Mindy Kaling.

Daniels mengatakan film mirip dengan "The Moodsters," di mana karakternya dibedakan berdasarkan warna: Happiness (kuning), Sadness (biru), Fear (hijau), Anger (merah) dan Love (pink), demikian Reuters.

ANTARA

Berita terkait

Pemeran Film The Idea of You

1 hari lalu

Pemeran Film The Idea of You

Film The Idea of You tayang di Prime Video pada 2 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

1 hari lalu

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

4 hari lalu

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.

Baca Selengkapnya

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

8 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

10 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

10 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

16 hari lalu

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be

Baca Selengkapnya

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

18 hari lalu

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.

Baca Selengkapnya

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

19 hari lalu

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.

Baca Selengkapnya

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

22 hari lalu

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

Untuk menemani liburan Idul Fitri, Anda bisa menonton deretan film terbaik sepanjang masa berdasarkan rating IMDb berikut ini.

Baca Selengkapnya