5 Makanan yang Punya 2 Wajah, Sehat tapi Bahaya

Reporter

Rabu, 14 Juni 2017 06:31 WIB

Ilustrasi perempuan dan makanan. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Kita mungkin tak pernah tahu bahwa banyak makanan yang kita anggap sehat ternyata bisa menyebabkan jerawat, psoriasis, dan masalah kulit lain. Ternyata sehat itu tak selalu berdampak baik.

Berikut lima makanan sehat namun "jahat" yang perlu diwaspadai, seperti dilansir Women’s Health.

1. Makanan rendah lemak
Ketika produsen menghilangkan lemak, mereka harus memberi rasa makanan itu dengan hal lain dan biasanya melibatkan gula. Dengan kata lain, rendah lemak atau bebas lemak hampir selalu diterjemahkan menjadi berkadar gula tinggi.

Studi menunjukkan akibat gula berlebih adalah kerusakan serat kolagen sehingga membuat mereka tidak mampu memperbaiki dan menghasilkan glikinasi lanjutan yang membuat Anda justru lebih cepat kelihatan tua. Cari sumber lemak sehat lain untuk meningkatkan kesehatan seperti alpukat, kacang yang telah dipanggang dengan lambat, dan ikan.


2. Susu skim
Salah satu penelitian kesehatan wanita terbesar dan terlama, Nurses Health Study, meneliti sekitar 77.761 perawat selama 12 tahun. Mereka yang minum lebih banyak susu ketika remaja memiliki tingkat jerawat remaja yang lebih tinggi daripada mereka yang minum lebih sedikit. Susu skim lebih buruk dari susu full-fat.

Selain laktosa, peneliti menduga kehadiran hormon dan molekul bioaktif dalam susu mungkin dapat membuat kondisi kulit memperihatinkan. Gantilah susu sapi dengan susu kelapa atau almond tanpa pemanis.

3. Minyak sayur
Ada beberapa lemak yang harus dihindari, yaitu lemak trans buatan manusia dan asam lemak tak jenuh ganda omega 6 padat yang berlimpah dalam minyak nabati, seperti jagung dan kedelai. Bahkan, minyak-minyak itu ternyata terbukti meningkatkan risiko penyakit jantung. Minyak itu juga dapat menimbulkan peradangan kulit.

Penelitian menunjukkan bahwa jerawat merupakan penyakit akibat peradangan. Gantilah minyak sayur dengan minyak zaitun, minyak zaitun extra virgin, dan minyak kelapa.


4. Roti gandum
Produsen mengetahui "whole grain goodness" memicu efek halo. Padahal istilah itu tidak lebih dari sekadar istilah pemasaran yang justru membawa kerusakan. Dr. Mark Hyman memperkirakan sebanyak 30 persen orang mungkin memiliki intoleransi gluten non-celiac. Studi lain menghubungkan banyak masalah, termasuk psoriasis, dengan intoleransi gluten. Carilah beras bebas gluten untuk alternatif roti isi dan ganti karbohidrat dengan sayuran.


5. Smoothies buah-buahan
Entah dalam bentuk segar, dikemas, atau dari penjual jus, smoothies memberikan kelebihan gula yang menyaingi susu kocok. Sebagian besar berasal dari fruktosa, gula dominan dalam buah. Sebuah penelitian dengan dua kelompok tikus yang diberi diet fruktosa tinggi mengalami peningkatan glikasi, penuaan, peroksidasi, dan kerusakan kulit lain. Asam alfa-lipoik antioksidan dapat mengurangi kerusakan itu.

Oleh karena itu, buatlah jus sendiri dengan menggunakan sayuran berdaun yang bisa ditambahkan dengan sedikit lemon atau rasberi beku. Cobalah salah satu smoothies hijau yang menyegarkan ini, yang akan memberi Anda kulit, rambut, dan kuku yang lebih kuat dan sehat.

TABLOIDBINTANG





Artikel lain:
Kamu Masih Cinta, tapi Ada 5 Alasan Lebih Baik Pisah
Penyintas Kanker, Usahakan Gaya Hidup Sehat
Asap Rokok Mengancam Kemampuan Pendengaran Balita

Advertising
Advertising

Berita terkait

BeautyFest Asia 2024 Hadir Mengusung Tema 'Sheroes'

22 jam lalu

BeautyFest Asia 2024 Hadir Mengusung Tema 'Sheroes'

BeautyFest Asia 2024 akan dilaksanakan di 5 kota di Indonesia, yaitu Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Medan, dan Surabaya.

Baca Selengkapnya

Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

4 hari lalu

Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo wafat. Berikut kisah jatuh bangunnya membangun usaha kecantikan Mustika Ratu, modal awal Rp 25 ribu.

Baca Selengkapnya

Sekilas tentang Anita Roddick dan The Body Shop yang Dikabarkan Bangkut

47 hari lalu

Sekilas tentang Anita Roddick dan The Body Shop yang Dikabarkan Bangkut

Didirikan Dame Anita Roodick pada 1976, The Body Shop dimulai dengan keyakinan sesuatu revolusioner, bisnis menjadi kekuatan untuk kebaikan.

Baca Selengkapnya

Jelang Usia 60 Tahun, Elle Macpherson Ungkap Rahasia Bugar dan Awet Muda

59 hari lalu

Jelang Usia 60 Tahun, Elle Macpherson Ungkap Rahasia Bugar dan Awet Muda

Elle Macpherson mengungkapkan bagaimana menjaga penampilannya agar awet muda. Menurutnya, kecantikan di luar adalah refleksi kesehatan dari dalam.

Baca Selengkapnya

Mitos Mak Lampir, Diangkat ke Sandiwara Radio hingga Film Horor

11 Februari 2024

Mitos Mak Lampir, Diangkat ke Sandiwara Radio hingga Film Horor

Sejumlah film horor tayang di bulan Februari 2024 ini, salah satunya Film Lampir.

Baca Selengkapnya

Kemenkop UKM: Kesehatan dan Kecantikan jadi Sektor Unggulan Pengembangan UMKM

6 Februari 2024

Kemenkop UKM: Kesehatan dan Kecantikan jadi Sektor Unggulan Pengembangan UMKM

Kemenkop UKM berharap dapat menciptakan lingkungan yang mendukung lahirnya wirausaha yang inovatif, berbasis teknologi, dan bertahan.

Baca Selengkapnya

Kian Banyak Anak Pakai Produk Perawatan Kulit Dewasa, Dermatolog pun Prihatin

26 Januari 2024

Kian Banyak Anak Pakai Produk Perawatan Kulit Dewasa, Dermatolog pun Prihatin

Dermatolog prihatin dengan semakin banyaknya pasien anak di bawah umur gara-gara produk perawatan kulit. Apa saja pemicunya?

Baca Selengkapnya

Ingin Tampil Lebih Menawan, Perhatikan 5 Hal Berikut sebelum Operasi Plastik

20 Januari 2024

Ingin Tampil Lebih Menawan, Perhatikan 5 Hal Berikut sebelum Operasi Plastik

Buat yang ingin tampil lebih cantik, ada lima hal penting yang perlu dirinci dan diperhatikan sebelum melakukan bedah kecantikan atau operasi plastik.

Baca Selengkapnya

Jangan Asal Pakai, Begini Cara yang Benar Memakai Sunscreen

20 Januari 2024

Jangan Asal Pakai, Begini Cara yang Benar Memakai Sunscreen

Penggunaan sunscreen menjadi langkah penting dalam menjaga kesehatan dan kecantikan kulit.

Baca Selengkapnya

Apa Arti Beauty Privilege? Ketahui Dampak yang Ditimbulkan

17 Januari 2024

Apa Arti Beauty Privilege? Ketahui Dampak yang Ditimbulkan

Arti beauty privilege merujuk pada fisik seseorang yang cantik sehingga mudah diterima dan mendapat banyak kesempatan. Berikut ini dampaknya.

Baca Selengkapnya