Survei: Lebih dari 50 Persen THR Dipakai Belanja

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Sabtu, 3 Juni 2017 09:00 WIB

Ilustrasi wanita memegang uang atau mendapat THR. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Rasanya sudah menjadi tradisi anggaran belanja saat Ramadan lebih besar dibanding bulan-bulan biasa. Keinginan membeli barang-barang baru untuk Idul Fitri atau berlibur selama Lebaran yang menjadi penyebab melonjaknya pengeluaran saat Ramadan. Baca: Cek, Apakah Alokasi THR Anda Sudah Benar?

Keinginan orang untuk berbelanja kian besar setelah Tunjangan Hari Raya atau THR diterima. Namun sebenarnya, sebelum THR turun pun orang sudah berbelanja gila-gilaan dengan cara menggunakan kartu kredit dan membayar kemudian.

ShopBack, perusahaan penyedia cashback belanja daring, membuat survei terhadap sekitar 300 orang yang biasa berbelanja daring di lima kota besar, yakni Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, dan Makassar. Berdasarkan hasil survei yang dilakukan selama dua pekan pada Mei 2017, itu diketahui bahwa 78,30 persen responden mengaku jumlah pengeluaran mereka bertambah guna mencukupi kebutuhan selama Ramadan dan Idul Fitri.

Sebanyak 52,50 persen konsumen menggunakan dana THR untuk keperluan belanja. Sebagian lagi ( 23,90 persen ) berencana menggunakan dana yang ada di tabungan, sedangkan 23,90 persen lagi memakai uang gaji untuk keperluan tersebut. Baca juga: Aturan THR bagi Pegawai non PNS di Lembaga Non Struktural

Jumlah pengeluaran yang direncanakan oleh konsumen untuk belanja daring juga bervariasi. Sebanyak 64,60 persen konsumen mengatakan akan menggelontorkan dana Rp 500 ribu-5 juta untuk berbelanja keperluan Ramadan dan Lebaran. Sebanyak 34,40 persen lainnya berencana akan belanja daring sekitar Rp 100-499 ribu.

“Khusus penggunaan THR, 40,60 persen responden menginformasikan akan menggunakan sebesar 51 persen hingga keseluruhan atau 100 persen dari jumlah THR yang mereka terima,” ujar Wakil Presiden Pemasaran ShopBack Indonesia, Inge Kosasih.

Hasil menarik lain dari survei tersebut adalah promo belanja daring menjelang Idul Fitri tidak hanya ditunggu oleh konsumen Muslim. Konsumen non Muslim sangat berminat dengan promo tersebut. Sebanyak 97,7 persen konsumen non Muslim mengaku akan berpartisipasi dalam beragam promo menarik yang diselenggarakan gerai-gerai daring. Artikel terkait: THR Harus Dibayar Selambatnya Tujuh Hari Sebelum Lebaran

“Artinya, pelaku e-commerce juga dituntut semakin cerdas dalam mengembangkan layanan serta promosi istimewanya agar mampu mengakomodasi kebutuhan konsumen yang tidak merayakan Idul Fitri,” kata Inge. “Keperluan penunjang liburan dapat dipertimbangkan untuk dipromosikan dan melengkapi kebutuhan utama yang banyak dicari menjelang Idul Fitri.”

PIPIT

THR

Berita terkait

Ramai Parkir Liar di Pamulang Square Rp 10 Ribu Plus THR: Pejabat Datang, Sekuriti Menghilang

9 hari lalu

Ramai Parkir Liar di Pamulang Square Rp 10 Ribu Plus THR: Pejabat Datang, Sekuriti Menghilang

Wakil Wali Kota Tangsel dan sejumlah pejabat mendatangi Pamulang Square untuk mengusut pungli parkir liar, tapi tak mampu menemui petugas sekuriti

Baca Selengkapnya

Kurs Rupiah Kian Jeblok ke 16.117 per USD, Bos Apindo Minta BI Segera Intervensi

13 hari lalu

Kurs Rupiah Kian Jeblok ke 16.117 per USD, Bos Apindo Minta BI Segera Intervensi

Pemerintah, khususnya BI, Kementerian Keuangan dan OJK diminta untuk segera melakukan sejumlah langkah intervensi agar mencegah rupiah kian jeblok.

Baca Selengkapnya

Desa Wunut di Klaten Bagikan THR Rp 400 Ribu untuk Warga, Ini Sumber Dananya

15 hari lalu

Desa Wunut di Klaten Bagikan THR Rp 400 Ribu untuk Warga, Ini Sumber Dananya

Warga Desa Wunut mendapat THR dari pemerintah desa.

Baca Selengkapnya

Kadin Ingatkan Pengusaha Transparan jika Tak Sanggup Bayar THR: Harus Ada Komunikasi dan Interaksi

17 hari lalu

Kadin Ingatkan Pengusaha Transparan jika Tak Sanggup Bayar THR: Harus Ada Komunikasi dan Interaksi

Ketua Kadin Arsjad Rasjid menyebut pengusaha harus transparan jika tak dapat memberikan Tunjangan Hari Raya (THR) kepada pekerja.

Baca Selengkapnya

Bagi-bagi THR di Kampung Halaman, Inul Daratista: Tak Masalah Isi Dompet Habis

17 hari lalu

Bagi-bagi THR di Kampung Halaman, Inul Daratista: Tak Masalah Isi Dompet Habis

Inul Daratista membagikan THR kepada keluarganya di kampung halaman. Kediamannya sampai penuh bahkan tetangga juga ikut mengantre.

Baca Selengkapnya

Hingga 9 April 2024, Kemenkeu Bayarkan THR PNS Senilai Rp 40,77 Triliun

18 hari lalu

Hingga 9 April 2024, Kemenkeu Bayarkan THR PNS Senilai Rp 40,77 Triliun

Pemerintah telah menyalurkan tunjangan hari raya (THR) sebesar Rp 40,77 triliun per hari Selasa, 9 April 2024. Seperti apa rinciannya?

Baca Selengkapnya

Serikat Pekerja Angkutan Indonesia Kritik Pemberian Insentif Pengemudi Ojol dan Kurir

19 hari lalu

Serikat Pekerja Angkutan Indonesia Kritik Pemberian Insentif Pengemudi Ojol dan Kurir

Serikat Pekerja Angkutan Indonesia mengkritik pemberian insentif pada pengemudi ojek online dan kurir.

Baca Selengkapnya

Pemberian THR Jadi Ciri Khas di Indonesia, Bagaimana dengan Negara Lain?

19 hari lalu

Pemberian THR Jadi Ciri Khas di Indonesia, Bagaimana dengan Negara Lain?

Pemberian THR juga terjadi di Malaysia, Yunani, dan Ameriksa Serikat. Bedanya, di dua negara yang terakhir diberikan menjelang Natal dan Paskah.

Baca Selengkapnya

Indofarma Sebut Sudah Bayar THR Karyawan, Dibayar Penuh

19 hari lalu

Indofarma Sebut Sudah Bayar THR Karyawan, Dibayar Penuh

PT Indofarma menyatakan telah membayar THR Idul Fitri bagi karyawannya secara penuh tanpa dicicil.

Baca Selengkapnya

Kapan THR Pertama di Indonesia Dibagikan? Kaum Buruh Sempat Protes

20 hari lalu

Kapan THR Pertama di Indonesia Dibagikan? Kaum Buruh Sempat Protes

Sejarah THR yang sempat diprotes kaum buruh

Baca Selengkapnya