Berita Terbaru: Dagu Angelina Jolie Kalah Indah Dibanding Seleb Ini

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Kamis, 11 Mei 2017 09:00 WIB

Angelina Jolie. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Ahli bedah langganan selebriti mengungkapkan bentuk dagu yang paling diinginkan. Menurut Julian De Silva dari Centre of Advanced Facial Cosmetic dan Plastic Surgery di London Barat, bentuk dagu Scarlett Johansson yang berbentuk hati paling digemari. Sementara bentuk dagu Angelina Jolie berada di peringkat kedua.

Operasi dagu yang terinspirasi dari bentuk dagu para selebriti ini menjadi tren operasi plastik dengan pertumbuhan tercepat di Inggris. De Silva juga mengungkapkan delapan bentuk dagu yang paling diinginkan. Baca: Scarlett Johansson Tampil Lebih Sopan di Oscars 2017

1. Scarlett Johansson

Dagu berbentuk hati milik Scarlett Johansson adalah yang paling diinginkan oleh wanita yang hendak mengubah penampilannya. “Dagu berbentuk V atau berbentuk hati ini adalah yang paling diminati. Anda bisa melihat bentuknya dengan sangat jelas di wajah cantik Scarlett Johansson,” ujar De Silva.

2. Angelina Jolie

Angelina Jolie memiliki dagu berbentuk persegi yang juga dianggap cantik dan mencolok. Persegi sepenuhnya di bagian bawah, cocok untuk pria maupun wanita. Menurut De Silva, jenis dagu ini adalah yang terbaik.

Dia sering mendapat permintaan mengubah bentuk dagu ini dari pasiennya. “Angelina memiliki dagu persegi yang indah, fitur yang diinginkan banyak wanita. Wajahnya benar-benar bebas dari noda atau keriput -luar biasa pada wanita berusia 41,” ujarnya.

3. Reese Witherspoon

Dagu yang menonjol milik Reese Witherspoon agar sedikit ke depan sehingga sangat terlihat. Contoh paling gamblang adalah dagu pandit sepak bola Jimmy Hill atau pembawa acara TV Amerika, Jay Leno. Namun bentuk yang lebih halus pada seorang wanita terlihat pada dagu Reese Witherspoon. “Dagu yang lebih menonjol lebih merujuk pada karakter atau kepribadian seseorang,” ujar De Silva.

4. Christina Hendricks

Christina Hendricks
memiliki dagu berlesung atau ada sedikit lengkungan di bagian tengah. Contoh paling jelas untuk pria adalah dagu aktor John Travolta. “Meskipun dagu dengan lesung ini populer, sekali lagi, sebagian besar tidak sesuai dengan bentuk wajah pasien. Mereka lebih suka lesungnya berkurang, justru menambah volume dagu dengan filler,” ujarnya.

5. Marilyn Monroe

Sinar-X dari bedah kosmetik, yang muncul sejak kematian Marilyn Monroe menunjukkan bahwa dia memang menjalani operasi untuk menambah dagunya sejak awal karirnya. Dia menambahkan tulang rawan yang ditanamkan ke dagunya pada tahun 1950 atau di permulaan karirnya di Hollywood.

Sebab itu, De Silva mengatakan teknologi modern dalam pembedahan telah ‘mengubur’ semua teknik membentuk wajah yang ada sebelumnya. “Sebuah implan silikon yang bisa disesuaikan sesuai keinginan menawarkan hasil yang jauh lebih unggul dari apa yang tersedia sebelum era 1950,” katanya.

6. Kate Middleton

Bentuk dagu bulat miliki Kate Middleton cukup populer, meski kurang menonjol daripada dagu persegi. Orang-orang dengan dagu bulat dinilai memiliki wajah yang hangat dan ramah.

7. Jennifer Aniston

Jennifer Aniston
memiliki dagu panjang yang artistik dan ekspresif.

8. Gwen Stefani

Jika melihat dengan saksama wajah Gwen Stefani akan terlihat dagunya sedikit lebih pendek dari hidungnya. Meski menurut Da Silva bentuk dagu ini jauh dari ideal, tapi wajahnya tetap terlihat cantik.

DAILYMAIL | NIA PRATIWI

Berita lainnya:
Asisten Ungkap Rahasia di Sepatu Jackie Kennedy

Adinia Wirasti Ungkap 5 Kunci Hidup Irit tanpa Pelit

Berita terkait

BeautyFest Asia 2024 Hadir Mengusung Tema 'Sheroes'

5 hari lalu

BeautyFest Asia 2024 Hadir Mengusung Tema 'Sheroes'

BeautyFest Asia 2024 akan dilaksanakan di 5 kota di Indonesia, yaitu Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Medan, dan Surabaya.

Baca Selengkapnya

Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

9 hari lalu

Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo wafat. Berikut kisah jatuh bangunnya membangun usaha kecantikan Mustika Ratu, modal awal Rp 25 ribu.

Baca Selengkapnya

Sekilas tentang Anita Roddick dan The Body Shop yang Dikabarkan Bangkut

52 hari lalu

Sekilas tentang Anita Roddick dan The Body Shop yang Dikabarkan Bangkut

Didirikan Dame Anita Roodick pada 1976, The Body Shop dimulai dengan keyakinan sesuatu revolusioner, bisnis menjadi kekuatan untuk kebaikan.

Baca Selengkapnya

Jelang Usia 60 Tahun, Elle Macpherson Ungkap Rahasia Bugar dan Awet Muda

28 Februari 2024

Jelang Usia 60 Tahun, Elle Macpherson Ungkap Rahasia Bugar dan Awet Muda

Elle Macpherson mengungkapkan bagaimana menjaga penampilannya agar awet muda. Menurutnya, kecantikan di luar adalah refleksi kesehatan dari dalam.

Baca Selengkapnya

Mitos Mak Lampir, Diangkat ke Sandiwara Radio hingga Film Horor

11 Februari 2024

Mitos Mak Lampir, Diangkat ke Sandiwara Radio hingga Film Horor

Sejumlah film horor tayang di bulan Februari 2024 ini, salah satunya Film Lampir.

Baca Selengkapnya

Kemenkop UKM: Kesehatan dan Kecantikan jadi Sektor Unggulan Pengembangan UMKM

6 Februari 2024

Kemenkop UKM: Kesehatan dan Kecantikan jadi Sektor Unggulan Pengembangan UMKM

Kemenkop UKM berharap dapat menciptakan lingkungan yang mendukung lahirnya wirausaha yang inovatif, berbasis teknologi, dan bertahan.

Baca Selengkapnya

Pemain Serial Mr. & Mrs. Smith Terbaru, Gantikan Brad Pitt dan Angelina Jolie

1 Februari 2024

Pemain Serial Mr. & Mrs. Smith Terbaru, Gantikan Brad Pitt dan Angelina Jolie

Serial Mr. & Mrs. Smith terbaru terinspirasi dari film berjudul sama yang dibintangi Brad Pitt dan Angelina Jolie 19 tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Kian Banyak Anak Pakai Produk Perawatan Kulit Dewasa, Dermatolog pun Prihatin

26 Januari 2024

Kian Banyak Anak Pakai Produk Perawatan Kulit Dewasa, Dermatolog pun Prihatin

Dermatolog prihatin dengan semakin banyaknya pasien anak di bawah umur gara-gara produk perawatan kulit. Apa saja pemicunya?

Baca Selengkapnya

Ingin Tampil Lebih Menawan, Perhatikan 5 Hal Berikut sebelum Operasi Plastik

20 Januari 2024

Ingin Tampil Lebih Menawan, Perhatikan 5 Hal Berikut sebelum Operasi Plastik

Buat yang ingin tampil lebih cantik, ada lima hal penting yang perlu dirinci dan diperhatikan sebelum melakukan bedah kecantikan atau operasi plastik.

Baca Selengkapnya

Jangan Asal Pakai, Begini Cara yang Benar Memakai Sunscreen

20 Januari 2024

Jangan Asal Pakai, Begini Cara yang Benar Memakai Sunscreen

Penggunaan sunscreen menjadi langkah penting dalam menjaga kesehatan dan kecantikan kulit.

Baca Selengkapnya