Pilih Cincin Pernikahan, Biar Pria Tentukan Duluan Sebab...

Reporter

Selasa, 11 April 2017 14:20 WIB

sxc.hu

TEMPO.CO, Jakarta - Sama dengan janji pernikahan, cincin pernikahan juga diharapkan senantiasa awet. Tidak hanya itu, calon pengantin disarankan memilih cincin pernikahan yang memang benar-benar disukai keduanya.

CEO Central Mega Kencana yang membawahi merek Frank & co., Miss Mondial, dan The Palace, Petronella Soan memberikan beberapa tip dalam memilih cincin pernikahan. Pertama, biarkan mempelai pria memilih dulu. Sebab, tangan wanita merupakan tangan perhiasan.

"Tangan wanita itu tangan perhiasan, jadi pakai yang seperti apa saja pasti cocok," kata Petronella seusai konferensi pers Dazzling Diamond Fair di Jakarta, Sabtu 8 April 2017. "Jadi kami sarankan yang memilih cincin adalah pasangan prianya, nanti wanitanya bisa mengikuti."

Kedua, menyesuaikan lebar cincin untuk mempelai pria. "Kalau untuk pria, sebaiknya cincinnya jangan ketipisan untuk menghindari kesan feminin," ucapnya. Untuk mencari inspirasi, calon mempelai bisa menghadiri berbagai pameran cincin pernikahan, salah satunya Dazzling Diamond Fair, pameran perhiasan berlian yang berlangsung 4-16 April 2017 di Mal Kelapa Gading, Jakarta.

Pameran ini menghadirkan koleksi cincin pernikahan yang menggandeng Frank & co. dengan Sebastian Gunawan untuk koleksi bernuansa elegan. Ada pula Miss Mondial berkolaborasi dengan Tex Saverio untuk koleksi bernuansa unik dan mewah, dan The Palace berkolaborasi dengan Anne Avantie untuk desain cincin menggunakan motif asli Indonesia.

TABLOIDBINTANG

Berita lainnya:
Ayah-Bunda, Mari Pelajari 5 Bahasa Kasih Anak

Sambut Hari Kartini, Nadia Mulya Rilis Buku tentang Perempuan
Retinol dan Retinoid Sama-sama Cegah Penuaan, Beda Cara Kerja

Berita terkait

Mengenal Apa Itu Platonic Relationship dan Karakteristiknya

53 hari lalu

Mengenal Apa Itu Platonic Relationship dan Karakteristiknya

Platonic relationship adalah salah satu hubungan yang mengedepankan kedekatan tanpa gairah atau nafsu. Ini pengertian dan karakteristiknya.

Baca Selengkapnya

The Strained Joko Widodo and Megawati Relationship

2 Oktober 2023

The Strained Joko Widodo and Megawati Relationship

The relationship between President Joko Widodo and Megawati Soekarnoputri is becoming increasingly tense.

Baca Selengkapnya

Terjebak dalam Hubungan Tanpa Status, Hati-Hati Alami Situationship

13 Desember 2022

Terjebak dalam Hubungan Tanpa Status, Hati-Hati Alami Situationship

Situationship adalah kondisi yang menggambarkan hubungan tanpa status. Jika menjalani, siap terima konsekuensinya.

Baca Selengkapnya

Jangan Menyangkal Sakit Hati Dikhianati, Ayo Bangkit dan Pulihkan Diri

7 Agustus 2021

Jangan Menyangkal Sakit Hati Dikhianati, Ayo Bangkit dan Pulihkan Diri

Wajar jika kamu merasa sakit hati karena dikhianati. Tapi sampai batas mana sakit hati itu bersemayam di dalam dirimu?

Baca Selengkapnya

Terjebak dalam Hubungan Pertemanan yang Toxic, Lakukan 4 Langkah Berikut

22 Juli 2021

Terjebak dalam Hubungan Pertemanan yang Toxic, Lakukan 4 Langkah Berikut

Kita harus menjaga pikiran tetap sehat dan jernih selama pandemi Covid-19. Sebab itu, jangan ambil risiko membangun hubungan yang toxic.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani: Pemimpin Harus Masukkan Ego ke Lemari Es, Dikunci, Ditutup

6 Maret 2021

Sri Mulyani: Pemimpin Harus Masukkan Ego ke Lemari Es, Dikunci, Ditutup

Menteri Keuangan Sri Mulyani berbicara soal peran perempuan sebagai pemimpin.

Baca Selengkapnya

9 Tips Agar Pria Tidak Lama Melajang

20 November 2018

9 Tips Agar Pria Tidak Lama Melajang

Data menyatakan dunia bakal menghadapi ledakan jumlah pria yang lebih banyak daripada wanita. Simak 9 tips agar para pria tidak terlalu lama melajang.

Baca Selengkapnya

Rasakan 5 Hal Ini dengan Pasangan, Tanda Hubungan akan Berakhir

14 November 2018

Rasakan 5 Hal Ini dengan Pasangan, Tanda Hubungan akan Berakhir

Para Pasangan suami istri perlu memahami kondisi saat hubungan sudah berada di ujung tanduk. Simak beberapa tanda hubungan akan berakhir.

Baca Selengkapnya

Dijahati Teman, Tetaplah Bersikap Baik dan Rasakan Manfaatnya

30 Juni 2018

Dijahati Teman, Tetaplah Bersikap Baik dan Rasakan Manfaatnya

Ketika ada teman yang membencimu, jangan berfokus pada kebencian itu. Gunakan sikap teman tadi supaya kamu bisa menjadi pribadi yang lebih baik.

Baca Selengkapnya

Putus Cinta? Simak 3 Hal Atasi Putus Cinta Menurut Studi Ini

5 Juni 2018

Putus Cinta? Simak 3 Hal Atasi Putus Cinta Menurut Studi Ini

Sebagian orang yang mengalami insomnia, pikiran terganggu dan bahkan sistem kekebalan tubuhnya menurun bila putus cinta.

Baca Selengkapnya