Tina Talisa Nikmati Peran Jadi Ibu dan Pengusaha  

Reporter

Editor

Sandra

Jumat, 27 Januari 2017 15:30 WIB

Tina Talisa. TEMPO/M Iqbal Ichsan

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan jurnalis kondang, Tina Talisa, kembali beraksi di layar televisi. Kali ini, dia menjadi moderator acara Debat Publik Pilkada II DKI Jakarta pada 27 Januari 2017. Dia tidak tampil sendiri karena akan didampingi Prof Eko Prasojo, mantan Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi periode 2011-2014.

Mereka berdua menjadi pemandu debat kedua yang digelar Komisi Pemilihan Umum Provinsi DKI Jakarta. Debat ini melibatkan tiga pasang calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta yang akan bertarung dalam pilkada serentak pada 15 Februari mendatang. Kali ini, tema debat yang digelar adalah reformasi birokrasi, pelayanan publik, dan penataan perkotaan.

Menjadi moderator sebenarnya bukan hal baru bagi Tina. Perempuan berusia 38 tahun ini sudah biasa menjadi moderator untuk berbagai acara debat pasangan calon gubernur dan wakil gubernur di banyak daerah, seperti Jambi dan Sulawesi. Dia juga sering menjadi moderator untuk beberapa acara politik, seperti ulang tahun partai, rapat pimpinan nasional, dan pelatihan kader partai.

Lulusan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Padjajaran ini memang kini banyak melakukan pekerjaan lepas. Dia tak mau lagi bekerja terikat dengan jam kantor. Itulah alasan istri Amrinur Okta Jaya ini meninggalkan dunia broadcasting pada 2012 silam.

“Keputusan berhenti menjadi jurnalis itu 2014. Liputan terakhir saya tentang pelantikan Presiden Jokowi saat di Indosiar,” katanya kepada tim Tempo Cantik saat ditemui setelah mengisi sebuah acara di kompleks Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian, Jakarta Selatan, Rabu, 25 Januari 2017. Ketika ditanya alasannya, Tina menjawab pendek, “Karena alasan domestik. Anak saya sakit. Jadi saya memilih tidak pakai mikir.”

Pasca-undur diri sebagai jurnalis, Tina mulai membuka usaha. Berbekal ilmu yang dimilikinya di bangku kuliah, bersama beberapa rekan satu angkatan, dia membuka klinik gigi Senyum Ceria pada 2012. Kini, klinik tersebut telah bertambah jumlahnya menjadi empat yang tersebar di Bintaro hingga Bekasi. “Setiap bulan, saya sering kontrol ke masing-masing cabang untuk mengetahui perkembangan di sana,” kata mantan finalis Puteri Indonesia 2003 ini.

Kegiatannya tidak hanya itu. Dia juga memiliki sebuah perusahaan konsultan komunikasi yang kantornya hanya berjarak sekitar 7 menit dari rumahnya di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan. “Saya datang ke kantor siang hari, setelah antar dan jemput anak saya sekolah,” ujar ibu 2 anak yang kini tengah berbadan dua ini.

Tampaknya kegiatan bisnis dan pekerjaan paruh waktu tadi belum membuat terasa cukup bagi seorang Tina. Sebab, saat ini, dia juga bekerja sebagai tenaga pemasaran untuk media online Arah.com. Tina mengaku, dia memang tidak mau mengurus bagian redaksinya. Dia lebih memilih terjun ke bidang pemasarannya supaya bisa mendapatkan ilmu baru.

Lalu, apalagi mimpi Tina ke depan? Sambil memamerkan senyum khasnya, peraih predikat Mojang Jawa Barat 2003 ini hanya punya satu cita-cita. “Saya hanya ingin punya waktu yang lebih bisa diatur bersama keluarga.” ujarnya.

DA CANDRANINGRUM

Baca juga:
Bahaya MSG bagi Ibu Hamil dan Janin
6 Cara Pencitraan di Kantor Melalui Bahasa Tubuh
Roti Imlek Keberuntungan dan Harapan

Berita terkait

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

7 Oktober 2022

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

Baim Wong mengklaim video prank laporan KDRT-nya ke polisi untuk edukasi ke masyarakat

Baca Selengkapnya

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

7 Oktober 2022

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven dilaporkan polisi atas tuduhan laporan palsu karena membuat konten prank KDRT

Baca Selengkapnya

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

15 Januari 2022

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat AKB Wisnu Wardhana mengatakan pemeran dalam video porno yang viral di media sosial bukanlah Nagita Slavina

Baca Selengkapnya

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

15 Januari 2022

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

Dugaan ini mencuat setelah polisi menangkap empat artis di awal 2022 karena narkoba,

Baca Selengkapnya

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

12 Januari 2022

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab, membantah pernyataan hakim yang menyebut kliennya memakai sabu hanya untuk senang-senang

Baca Selengkapnya

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

9 Januari 2022

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

Penangkapan Naufal Samudra jadi pertanyaan karena polisi tidak menemukan barang bukti narkotika dan tes urine negatif.

Baca Selengkapnya

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

9 Januari 2022

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

Dinas Kesehatan DKI Jakarta memastikan tidak ada perlakuan khusus terhadap penyanyi Ashanty yang baru kembali dari Turki dan terpapar virus corona.

Baca Selengkapnya

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

4 Januari 2022

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

Cassandra Angelie mengaku sudah lima kali beroperasi dengan tarif sekali kencan sebesar Rp30 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

31 Desember 2021

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya menangkap seorang artis sinetron berinisial CA dalam kasus dugaan prostitusi.

Baca Selengkapnya

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

12 Desember 2021

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

Sosok artis peran berinisial BJ yang ditangkap polisi karena dugaan penyalahgunaan sabu diketahui adalah Bobby Joseph.

Baca Selengkapnya