Daftar Nama Bayi Terpopuler di 2016

Reporter

Selasa, 10 Januari 2017 05:43 WIB

Ilustrasi bayi tertidur. boredpanda.com

TEMPO.CO, Jakarta - Sepanjang 2016, ada beberapa nama yang paling banyak disematkan pada bayi baru lahir. Emma merupakan nama yang paling disukai di Amerika Utara dan Eropa. Nama ini juga terpopuler kedua di Prancis dan ketiga di Kanada.

Tak heran jika nama Emma—yang dalam bahasa Polandia dan Irlandia—berarti kekuatan, nantinya banyak mengisi kelas-kelas di sekolah. Selain Emma, berikut ini nama yang paling banyak digunakan untuk bayi baru lahir dari delapan negara yang berbeda di seluruh dunia sepanjang 2016.

1. India
Menurut BabyCenter India, nama yang paling populer untuk anak laki-laki sama dengan negara-negara Timur lainnya, yakni Muhammad. Nama ini mengambil posisi Aarav, yang turun di urutan kedua setelah menjadi paling populer untuk lima tahun berturut-turut. Nama laki-laki di urutan ketiga adalah Arjun.

Untuk anak perempuan, nama berakhiran “A” menjadi tren global. Nama paling populer untuk anak perempuan baru lahir adalah Aadya. Nama ini berada di urutan teratas selama tiga tahun terakhir. Nama-nama populer lainnya untuk anak perempuan termasuk Ananya and Shanaya.

2. Irlandia
Di Irlandia, nama yang paling populer di 2016 adalah Emily dan James. Nama Emily (yang juga kepanjangan dari Emma) menjadi nama yang paling populer untuk anak perempuan sejak dua tahun terakhir. Nama populer lainnya adalah nama khas Irlandia, seperti Aoife (diucapkan ee-fa) dan Finn. Nama dari berbagai macam budaya juga menjadi populer tahun lalu, seperti Freya dan Muhammad.

3. Kanada
Berdasarkan BabyCenter Kanada, nama yang populer pada tahun lalu adalah Liam untuk anak laki-laki dan Sophia untuk anak perempuan.

4. Skotlandia
Menurut pencatatan sipil di Skotlandia, Olivia dan Jack merupakan nama yang paling populer untuk bayi yang baru lahir pada 2016. Sudah sembilan tahun ini Jack berada di urutan teratas. Sedangkan nama Olivia baru pertama kali menjadi yang teratas, melebihi popularitas nama Emily.

5. Islandia
Menurut laporan badan statistik setempat yang dirilis Desember 2016, nama yang paling populer untuk anak laki-laki yang baru lahir pada 2015 adalah Aron, diikuti Alexander, kemudian Viktor. Untuk anak perempuan, yakni Emilia, diikuti oleh Sara dan Isabella.

6. Afrika Selatan
Menurut laporan statistik yang dirilis Oktober 2016, nama yang paling populer untuk anak perempuan pada 2015 adalah Precious, Princess, dan Angel. Untuk anak laki-laki adalah Junior, Blessing, dan Gift.

7. Prancis
Nama Emma menjadi terpopuler kedua, setelah Louise di urutan pertama dan Jade di urutan ketiga. Sedangkan yang paling populer untuk anak laki-laki adalah Nolan.

8. Inggris
Menurut data Baby Center setempat, Olivia menjadi yang teratas untuk nama anak perempuan di Inggris. Sedangkan nama yang juga populer untuk anak laki-laki adalah Oliver.

BISNIS

Berita lainnya:
Menangkal Sel Kanker dengan Cabai
3 Cara untuk Mendeteksi Kanker Payudara
Kebiasaan Buruk Akibat Terlalu Nyaman di Tempat Kerja

Berita terkait

Pentingnya Peran Orang Tua sebagai Awal untuk Atasi Anak Kecanduan Gawai

1 jam lalu

Pentingnya Peran Orang Tua sebagai Awal untuk Atasi Anak Kecanduan Gawai

Mengatasi anak kecanduan gawai dapat dimulai dari orang tua yang menjadi teladan dengan membatasi penggunaan gawai.

Baca Selengkapnya

Perlunya Sensitivitas Orang Tua dengan Anak Berkebutuhan Khusus di Tempat Umum

18 jam lalu

Perlunya Sensitivitas Orang Tua dengan Anak Berkebutuhan Khusus di Tempat Umum

Sensitivitas orang tua dan pengelola fasilitas berpengaruh pada keamanan dan keselamatan anak berkebutuhan khusus saat beraktivitas di tempat umum.

Baca Selengkapnya

PBB Klarifikasi Data Kematian di Gaza: Lebih dari 35.000 Korban Jiwa, Tapi..

2 hari lalu

PBB Klarifikasi Data Kematian di Gaza: Lebih dari 35.000 Korban Jiwa, Tapi..

PBB menegaskan bahwa jumlah korban tewas di Jalur Gaza akibat serangan Israel masih lebih dari 35.000 warga Palestina.

Baca Selengkapnya

Inilah Tanda-tanda Anak Kekurangan Vitamin

3 hari lalu

Inilah Tanda-tanda Anak Kekurangan Vitamin

Dokter anak dan ahli neonatologi Richa Panchal menjabarkan tanda-tanda utama kekurangan vitamin pada anak.

Baca Selengkapnya

Kasus Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas Dihentikan

7 hari lalu

Kasus Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas Dihentikan

Polisi menghentikan kasus hukum ayah di Bekasi berinisial N yang menghantam anak kandungnya berinisial C, 35 tahun dengan linggis hingga tewas.

Baca Selengkapnya

Lebih dari 15 Ribu Anak Terbunuh di Jalur Gaza

7 hari lalu

Lebih dari 15 Ribu Anak Terbunuh di Jalur Gaza

Otoritas di Palestina menyebut lebih dari 15.000 anak terbunuh di Jalur Gaza

Baca Selengkapnya

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

13 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

13 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

13 hari lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

13 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya