7 Masalah Kesehatan Sepele yang Bisa Jadi Berbahaya  

Reporter

Selasa, 20 Desember 2016 19:00 WIB

Ilustrasi kulit wajah sensitif. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Perubahan gaya hidup meningkat pesat beberapa tahun belakangan ini, terutama di kalangan masyarakat urban. Pendapatan berlipat, jadwal kesibukan makin padat, lingkungan sosial menyempit, dan yang paling berbahaya adalah tidak memperhatikan kesehatan.

Dulu, prinsip hidup orang adalah kesehatan itu adalah harta, dan kini sebaliknya, harta adalah kesehatan. Begitu banyak yang harus dikerjakan dan target yang dikejar sehingga orang pun mengabaikan kesehatan.

Berikut ini beberapa hal yang sebenarnya menyangkut kesehatan tapi sering kita abaikan, seperti dilansir Indiatimes.

1. Isolasi sosial
Banyak orang yang memilih untuk menjauhkan diri dari kehidupan sosial dan asyik dengan dirinya sendiri. Sikap tersebut mungkin bisa disebut introvert. Tapi, di sisi lain, bisa jadi sikap tersebut tanda-tanda depresi, dan bila tak ditangani secara serius, bisa menyebabkan masalah mental yang lebih parah.

2. Bicara lambat dan tak jelas
Orang yang sedang malas bicara mungkin lebih memilih berbicara dengan lambat dan kadang tidak jelas. Tapi hati-hati, karena bisa jadi itu juga gejala stroke atau tumor otak. Otak tak bisa mengirim sinyal dengan semestinya ke mulut, dan otot mulut pun menjadi lemah serta menyebabkan orang sulit berbicara.

3. Bergerak lamban
Setelah seharian bekerja keras, tubuh menjadi lelah, membuat kita malas bergerak, dan andaikan bergerak atau berjalan pun, dilakukan dengan lambat. Namun sikap malas itu bisa jadi tanda adanya amyotrophic lateral sclerosis (ALS), jenis penyakit saraf yang mempengaruhi fungsi tubuh.

4. Tangan berkeringat dan gemetar
Gejala seperti ini biasanya kita alami ketika sedang gugup atau tegang. Namun, bila gejala seperti ini sering terjadi, segera berkonsultasi ke dokter karena bisa menjadi indikasi masalah kelenjar tiroid.

5. Batuk parah
Tubuh cenderung melawan polusi dan perubahan cuaca dengan batuk. Tapi, bila batuk tak juga reda selama beberapa waktu, bisa jadi itu tanda asma atau bronkitis.

6. Berat badan turun drastis
Seseorang yang merasa gemuk tentu akan bergembira ketika berat badannya turun. Berkurangnya berat badan akan lebih disambut gembira bila terjadi tanpa diet atau olahraga berlebihan. Namun, menurut American Cancer Society, bila berat badan turun drastis, lebih baik segera periksakan ke dokter karena kemungkinan ada masalah dengan sel-sel tubuh dan kelak bisa menyebabkan kanker.

7. Masalah kulit
Kulit merah-merah, gatal, atau terasa panas sering diasosiasikan dengan dampak polusi atau makanan tak sehat. Tapi, bila masalah itu tak juga hilang selama beberapa waktu, waspadalah. Sebab, siapa tahu itu tanda pertumbuhan sel-sel kanker.

PIPIT



Artikel lain:
Manfaat Jeruk Nipis, Bakar Lemak hingga Bantu Pencernaan
Hidup Melajang dan Kesepian Berisiko Mati karena Stroke
Arti Sakit Perut Anda


Advertising
Advertising

Berita terkait

Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

28 hari lalu

Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

Pakar mengingatkan bahaya kandungan senyawa bromat yang banyak terbentuk saat Air Minum Dalam Kemasan (AMDK).

Baca Selengkapnya

Kemnaker Gelar Workshop Atasi Tantangan Kesehatan Kerja

18 Mei 2022

Kemnaker Gelar Workshop Atasi Tantangan Kesehatan Kerja

Banyak perubahan terjadi pada ketenagakerjaan. Perlu penyiapan untuk perlindungan tenaga kerja.

Baca Selengkapnya

Tips Mencegah Iritasi Kulit di Belakang Telinga karena Pakai Masker

8 Maret 2022

Tips Mencegah Iritasi Kulit di Belakang Telinga karena Pakai Masker

Potensi peradangan semakin besar apabila seseorang memiliki kulit sensitif dan menggunakan masker dalam waktu yang lama.

Baca Selengkapnya

Kenali 6 Penyakit Pembuluh Darah yang Paling Umum Terjadi

30 Desember 2021

Kenali 6 Penyakit Pembuluh Darah yang Paling Umum Terjadi

Penyakit pembuluh darah adalah gangguan yang mempengaruhi sistem peredaran darah dari dan ke organ tubuh.

Baca Selengkapnya

Sikap Skeptis Tinggi, Daewoong Gaet 15 Anak Muda Kreatif Galakkan Info Kesehatan

20 Desember 2021

Sikap Skeptis Tinggi, Daewoong Gaet 15 Anak Muda Kreatif Galakkan Info Kesehatan

Banyak masyarakat bersikap skeptis terkait bahaya pandemi Covid-19. Untuk tangani hal itu, Daewoong ajak anak muda galakkan info kesehatan

Baca Selengkapnya

Asam Lambung Naik, Ketahui Posisi Tidur yang Tepat dan Lakukan Diet Asam Lambung

18 November 2021

Asam Lambung Naik, Ketahui Posisi Tidur yang Tepat dan Lakukan Diet Asam Lambung

Beberapa hal yang yang harus diperhatikan penderita gangguan asam lambung adalah posisi tidur dan diet.

Baca Selengkapnya

Mengenal Demam Tifoid, Cegah dengan Vaksinasi 3 Tahun Sekali

13 November 2021

Mengenal Demam Tifoid, Cegah dengan Vaksinasi 3 Tahun Sekali

Indonesia masih endemi demam tifoid atau dikenal dengan sebutan penyakit tipus atau tipes.

Baca Selengkapnya

Manfaat Berjalan Kaki, Membantu Mengurangi Berat Badan Hingga Mood Lebih Baik

11 November 2021

Manfaat Berjalan Kaki, Membantu Mengurangi Berat Badan Hingga Mood Lebih Baik

Rutin berjalan kaki setiap hari membantu mengurangi risiko penyakit jantung, diabetes, dan menurunkan berat badan.

Baca Selengkapnya

Sering Pakai Semprotan Hidung untuk Mencegah Covid-19, Begini Cara Kerjanya

30 Oktober 2021

Sering Pakai Semprotan Hidung untuk Mencegah Covid-19, Begini Cara Kerjanya

Salah satu cara mencegah Covid-19 adalah dengan menyemprotkan cairan khusus ke hidung. Apa kandungan dalam cairan itu dan bagaimana cara kerjanya?

Baca Selengkapnya

5 Cara Terhindar dari Sakit Kepala

24 Oktober 2021

5 Cara Terhindar dari Sakit Kepala

Penyebab sakit kepala yang dominan terjadi selama pandemi Covid-19 adalah kelelahan dan kurang tidur.

Baca Selengkapnya