Puan Maharani Ungkap Siapa Guru Kebayanya

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Jumat, 9 Desember 2016 11:14 WIB

Menteri Koordinator bidang pembangunan manusia dan kebudayaan, Puan Maharani, melihat stand pameran FolknVogue 100 persen Indonesia di Asembly Hall JCC, Jakarta, 7 September 2016. Pameran ini memamerkan 200 lebih UKM peserta expo dari sejumlah perancang muda. TEMPO/Frannoto

TEMPO.CO, Jakarta - Kebaya menjadi salah satu pakaian tradisional yang harus dilestarikan sebagai akar budaya bangsa. Pelestarian itu bisa dilakukan melalui penggunaan kebaya di setiap kesempatan, tidak hanya pada acara resmi.

Bagi Menteri Koordinator Pembangunan dan Manusia Puan Maharani, kebaya bukan hanya pakaian tradisional, tapi juga memiliki filosofi khusus. “Kebaya adalah ikon budaya wanita Indonesia yang mengayomi,” katanya saat membuka fashion show Pesona Kebaya Nusantara, di Ballroom Rafles Hotel, Jakarta, Rabu, 7 Desember 2016.

Puan menceritakan dia mengetahui model kebaya kutu baru serta model kebaya lainnya di berbagai provinsi di Indonesia dari neneknya, Fatmawati Soekarno, saat menjadi Ibu Negara. “Kebaya yang tadinya pakaian tradisional oleh Bung Karno dijadikan sebagai pakaian nasional dan wajib dipakai pada setiap acara kenegaraan,” ujarnya.

Sampai sekarang, setiap ibu negara selalu memakai kebaya sesuai ciri khasnya. Tidak hanya ibu negara, setiap perempuan Indonesia yang memakai kebaya akan menjadi contoh pelestarian budaya bagi generasi muda. “Kita punya baju yang sangat elegan, yang memperlihatkan kekokohan dan kelembutan seorang wanita,” kata Puan.

Kini, Puan menilai masih banyak anak-anak muda yang tidak paham dan tidak mau memakai kebaya, padahal modelnya dapat dimodifikasi. Menurut dia, pemerintah berencana membuat buku yang tidak hanya menceritakan sejarah kebaya, tapi juga teknik membuat kebaya.

Puan mengapreasiasi kegiatan seperti fashion show ini, terlebih menjelang peringatan Hari Ibu pada 22 Desember mendatang. “Sepanjang tahun saya menghadiri kegiatan kebudayaan, baru kali ini saya hadir yang pesertanya cantik-cantik dan niat memakai kebaya, ini yang penting,” ujarnya. “Kebaya dan ibu melambangkan wanita Indonesia yang kuat, teguh, dan lembut."

NIA PRATIWI

Berita lainnya:
Strategi agar Bisa Diterima Bekerja Setelah Ditolak
Jangan Coba-coba Berkencan dengan 6 Tipe Lelaki Berikut
Perut Kosong, Jangan Menyantap Makanan dan Minuman Ini

Berita terkait

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

1 hari lalu

Jogja Fashion Week 2024 Bakal Libatkan 100 Produsen Fashion dan 112 Desainer

Puncak acara Jogja Fashion Week akan diadakan di Jogja Expo Center Yogyakarta pada 22 - 25 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

5 Rekomendasi Tempat Sewa Kebaya di Jakarta yang Bagus

1 hari lalu

5 Rekomendasi Tempat Sewa Kebaya di Jakarta yang Bagus

Untuk acara pernikahan atau wisuda, Anda dapat menyewa kebaya agar lebih hemat. Berikut ini rekomendasi tempat sewa kebaya di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

5 hari lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

8 hari lalu

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

Dalam beberapa kasus ingin tampil menarik dengan pakaian tertentu tapi justru berdampak pada kesehatan. Berikut penyebabnya.

Baca Selengkapnya

54 Tahun Prananda Prabowo, Profil Putra Megawati dan Perannya di PDIP

8 hari lalu

54 Tahun Prananda Prabowo, Profil Putra Megawati dan Perannya di PDIP

Prananda Prabowo putra Megawati Soekarnoputri, organisatoris PDIP yang pernah dipuji Jokowi, genap berusia 54 tahun pada 23 April 2024.

Baca Selengkapnya

Kisah Jokowi Pernah Siapkan Ganjar Maju Pilpres 2024, Lantas Balik Badan

10 hari lalu

Kisah Jokowi Pernah Siapkan Ganjar Maju Pilpres 2024, Lantas Balik Badan

Ganjar Pranowo menerima hasil putusan MK yang menolak permohonan PHPU kubunya. Dulu, Jokowi pernah menyiapkannya maju capres di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

PDIP Usung Ganjar Pranowo Jadi Calon Presiden di Depan Jokowi Setahun Lalu

11 hari lalu

PDIP Usung Ganjar Pranowo Jadi Calon Presiden di Depan Jokowi Setahun Lalu

Setahun yang lalu PDIP mengusung Ganjar Pranowo menjadi calon presiden, disaksikan Jokowi. Berikut kilas balik peristiwanya.

Baca Selengkapnya

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

14 hari lalu

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

Baju flanel dapat dibeli baik di toko fisik ataupun toko online seperti Shopee

Baca Selengkapnya

Kata Gerindra Soal Rekonsiliasi dengan PDIP dan Wacana Pertemuan Prabowo-Megawati

21 hari lalu

Kata Gerindra Soal Rekonsiliasi dengan PDIP dan Wacana Pertemuan Prabowo-Megawati

Gerindra menilai komunikasi yang baik antara Sufmi Dasco Ahmad dan Puan Maharani di DPR dapat mempercepat rekonsiliasi kedua partai.

Baca Selengkapnya

Misteri Ketua TKN Prabowo-Gibran Dua Kali Datangi Rumah Megawati

21 hari lalu

Misteri Ketua TKN Prabowo-Gibran Dua Kali Datangi Rumah Megawati

Dua kali Ketua TKN Prabowo-Gibran ini mendatangi rumah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Ada apa?

Baca Selengkapnya