2 Teknik Mengatasi Nyeri Hebat pada Penderita Kanker  

Reporter

Rabu, 7 Desember 2016 18:13 WIB

Ilustrasi. Dailymail.co.uk

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak pasien yang dinyatakan sembuh tapi rasa nyeri pada penderita kanker masih terjadi sewaktu-waktu dan mengganggu kualitas hidupnya. Pakar nyeri dari Jakarta Pain and Spine Center, Darto Satoto, mengatakan rasa nyeri pada penderita kanker biasanya terjadi akibat penekanan saraf atau efek samping terapi, seperti pembedahan, obat-obatan, atau kemoterapi.

Derajat nyeri yang berkaitan dengan kanker bervariasi, bergantung pada banyak hal, dari jenis, stadium, hingga kepekaan pasien terhadap nyeri. “Semakin cepat diterapi, kemungkinan nyeri teratasi juga semakin besar,” ujar Darto, Rabu, 7 Desember 2016.

Darto mengatakan ada dua teknik intervensi yang dilakukan untuk mengatasi nyeri kanker, yaitu teknik destruktif dan non-destruktif. Teknik pertama dilakukan dengan perusakan jaringan saraf guna menghentikan impuls nyeri secara searah. Teknik ini dapat dilakukan dengan pemberian agen farmakologis, radiofrekuensi, dan pembedahan.

Adapun teknik non-destruktif biasanya dilakukan dengan menghentikan impuls nyeri secara dua arah melalui obat-obatan atau rangsangan elektrik. Teknik destruktif biasanya dilakukan satu kali dan lebih hemat dari segi biaya. Namun teknik ini dapat menimbulkan kerusakan saraf dan jaringan lain di luar sasaran.

Pada teknik non-destruktif, penyuntikan atau pemasangan infus berisi obat anestesi lokal dengan atau tanpa steroid untuk menghambat impuls dan meredakan nyeri. Teknik ini dapat dilakukan pada saraf perifer, area perifer, dan sumsum tulang, bergantung pada area yang ingin dimanipulasi.

BISNIS

Artikel lain:
Cek, Apa Saja Pemicu Sakit Gigi
Tidak Menikah, Tanda Wanita Mandiri atau Trauma?
Trik Agar Wajah Bulat Tampak Tirus dengan Gaya Rambut




Advertising
Advertising

Berita terkait

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

1 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

1 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

8 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

9 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

9 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

10 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

10 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

11 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

14 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

18 hari lalu

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.

Baca Selengkapnya