Manfaat Morning Sickness bagi Ibu dan Bayi

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Jumat, 30 September 2016 06:17 WIB

Ilustrasi Morning Sickness atau ibu hamil. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Ibu yang mengalami morning sickness atau mual pada masa awal kehamilan sebaiknya menikmati momentum itu. Tak perlu uring-uringan, apalagi berharap tidak ingin merasakannya.

Jadilah Pasangan Menyenangkan


Kenapa ibu patut mensyukuri terjadinya morning sickness? Sebuah penelitian mengungkapkan, rasa mual yang terjadi pada trisemester awal kehamilan ini memberikan efek perlindungan kepada janin. Meskipun bersifat tidak menyenangkan, morning sickness menandakan kehamilan dalam kondisi sehat.

Sekitar 50 persen wanita hamil merasakan morning sickness. Biasanya, para ibu yang hamil muda merasa mual sampai muntah. Tapi, jika mengalami mual yang tak biasa, sebaiknya berkonsultasi kepada dokter. Puncak morning sickness terjadi pada tiga bulan pertama kehamilan. Sebab, saat itu janin sangat rentan terhadap racun.

Stefanie N. Hinkle, PhD, ilmuwan di The National Institutes of Health's Eunice Kennedy Shriver National Institute of Child Health and Human Development (NICHD), mengatakan efek perlindungan pada janin yang ditandai dengan morning sickness membuat mereka yang mengalaminya berpotensi terbebas dari keguguran. "Hasil riset kami menunjukkan ada hubungan antara mual dan perlindungan terhadap janin serta risiko keguguran," ucapnya, seperti dilansir Medical News Today.

Dalam riset ini, peneliti menganalisis rasa mual yang dialami 797 wanita hamil pada minggu kedua sampai kedelapan. Dari jumlah itu, 57,3 persen ibu hamil mengalami mual, sedangkan 26,2 persen merasakan mual yang disertai muntah.

Sisanya sebanyak 16,5 persen tidak merasakan apa-apa pada trisemester pertama kehamilan. Hasil penelitian menunjukkan 50-75 persen ibu hamil yang mengalami mual atau mual saja disertai muntah berhasil melahirkan bayinya.

MEDICAL NEWS TODAY | DINA ANDRIANI

Berita lainnya:
10 Manfaat Memelihara Anjing bagi Manusia
Saus Tomat Punya Banyak Manfaat, Apa Saja?
Contouring Wajah Sudah Biasa, Saatnya Contouring Kuku




Berita terkait

Cegah Stunting dengan Jaga Nutrisi dan Rutin Periksa Kandungan

1 hari lalu

Cegah Stunting dengan Jaga Nutrisi dan Rutin Periksa Kandungan

Ibu hamil untuk menjaga nutrisi dan rutin memeriksakan kandungan untuk cegah stunting. Berikut saran yang perlu dilakukan.

Baca Selengkapnya

Bagaimana Risiko Kehamilan pada Usia Terlalu Muda dan Terlalu Tua? Ini Penjelasan Wakil Dekan Kedokteran UI

8 hari lalu

Bagaimana Risiko Kehamilan pada Usia Terlalu Muda dan Terlalu Tua? Ini Penjelasan Wakil Dekan Kedokteran UI

Wakil Dekan Fakultas Kedokteran UI memaparkan sejumlah risiko kehamilan di luar usia 20-35 tahun. Kondisi itu memerlukan antisipasi lebih dini.

Baca Selengkapnya

Pemeriksaan Kehamilan Rutin Bantu Cegah Penularan Sifilis dari Ibu ke Janin

9 hari lalu

Pemeriksaan Kehamilan Rutin Bantu Cegah Penularan Sifilis dari Ibu ke Janin

Penyakit sifilis bisa menular dari ibu yang terinfeksi ke janinnya melalui plasenta. Pemeriksaan kehamilan bantu mencegah penularan itu.

Baca Selengkapnya

Risiko Kehamilan setelah Usia 35 Tahun dan Perawatannya

17 hari lalu

Risiko Kehamilan setelah Usia 35 Tahun dan Perawatannya

Seiring bertambahnya usia, risiko komplikasi terkait kehamilan mungkin meningkat, terutama pada yang berumur di atas 35 tahun.

Baca Selengkapnya

Ragam Penyebab Mual dan Kapan Perlu Mendapat Perhatian Serius

20 hari lalu

Ragam Penyebab Mual dan Kapan Perlu Mendapat Perhatian Serius

Semua orang bisa mengalami mual dengan berbagai penyebab. Kapan perlu mendapat perhatian khusus dan periksa ke dokter?

Baca Selengkapnya

4 Pola Tidur Berkaitan Tidur yang Terbawa Sejak Masa Kehamilan

21 hari lalu

4 Pola Tidur Berkaitan Tidur yang Terbawa Sejak Masa Kehamilan

Perilaku dan pola pikir bermasalah mengenai tidur dapat muncul selama kehamilan dan menetap pada masa nifas.

Baca Selengkapnya

Penanganan Tidur yang Buruk Selama Masa Kehamilan dan Pasca Melahirkan

22 hari lalu

Penanganan Tidur yang Buruk Selama Masa Kehamilan dan Pasca Melahirkan

Tiga dari 4 wanita selama periode hamil dan atau pasca melahirkan mengalami masalah tidur seperti insomnia, kualitas tidur buruk, atau gangguan tidur

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran, Ibu Hamil Perlu Periksa USG Dulu dan Bawa Camilan Berprotein

23 hari lalu

Mudik Lebaran, Ibu Hamil Perlu Periksa USG Dulu dan Bawa Camilan Berprotein

Ibu hamil disarankan melakukan pemeriksaan melalui USG hingga membawa camilan berprotein tinggi untuk perjalanan mudik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Saran BKKBN untuk Ibu Hamil Berumur di Atas 35 Tahun

26 hari lalu

Saran BKKBN untuk Ibu Hamil Berumur di Atas 35 Tahun

Ibu hamil berusia 35 tahun atau lebih diimbau rutin cek kesehatan mulai dari gula darah, tekanan darah, hingga jantung karena risiko lebih tinggi.

Baca Selengkapnya

Hasil Penelitian: Wanita yang Alami Komplikasi Kehamilan Berisiko Terkena Penyakit Jantung

35 hari lalu

Hasil Penelitian: Wanita yang Alami Komplikasi Kehamilan Berisiko Terkena Penyakit Jantung

Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa wanita yang mengalami komplikasi saat menjalani kehamilan cenderung memiliki risiko terkena penyakit jantung.

Baca Selengkapnya