Baju Sudah Tak Muat, Pilih Buang Bajunya atau Lemaknya?

Reporter

Minggu, 25 September 2016 09:31 WIB

Ilustrasin wanita merapihkan lemari pakaian. huffpost.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kebanyakan wanita akan membuang atau mendonasikan koleksi baju lamanya apabila sudah tak muat lagi. Lalu, membeli baju baru. Ternyata, tindakan tersebut kurang tepat.

Setidaknya, itulah yang diisyaratkan oleh dokter spesialis penyakit dalam Lily S Sulistyowati dalam acara diskusi Kenali Faktor Risiko Penyakit Jantung dan Pencegahannya, Kamis, 22 September 2016, di Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan, Jakarta.

“Biasanya baju lama itu dibuang karena sudah tidak muat. Padahal, seharusnya berat badannya yang dibuang,” kata Lily. “Membuang koleksi baju lama bisa membuat kita lupa dengan berat badan ideal."

Lily yang juga menjabat Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular Kementerian Kesehatan menjelaskan, lingkar pinggang ideal wanita itu tidak boleh lebih dari 80 sentimeter, sedangkan laki-laki 90 sentimeter. Menyimpan celana jeans lama bisa menjadi alat ukur lingkar badan ideal.

Kalau celana mulai terasa sesak atau sulit dipakai, berarti badan mulai kelebihan bobot. Maka risiko datangnya berbagai penyakit, termasuk jantung, semakin meningkat. “Solusinya, perbanyak aktivitas fisik,” ujar Lily.

Aktivitas fisik, menurut dia, tak selalu diartikan berolahraga. Saat bekerja di kantor misalnya, lakukan peregangan setiap dua jam sekali. "Jadi, tidak ada alasan susah atau tidak ada waktu berolahraga,” kata Lily.

TABLOIDBINTANG

Berita lainnya:
Studi: Polusi Udara Faktor Utama Penyebab Alzheimer
Eccentrica, Koleksi Busana Pria Pertama Karya Rama Dauhan
Memahami Apa Itu Berduka dan Cara Bijak Menghadapinya

Berita terkait

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

4 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

19 hari lalu

7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

PT PLN memberikan tips bagi masyarakat untuk memastikan listrik di rumah dalam kondisi aman sebelum ditinggal mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

20 hari lalu

Tips Perjalanan Mudik Lebaran: Bagaimana Pola Istirahat yang Ideal?

Ahli gizi dari Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI) dr. Atmarita MPH memberi tips jalani perjalanan yang aman saat mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

20 hari lalu

5 Tips dari Polisi agar Rumah Tetap Aman saat Ditinggal Mudik Lebaran

Polisi membagikan tips kepada masyarakat yang akan mudik Lebaran agar rumah yang ditinggalkan dalam keadaan kosong bisa tetap aman.

Baca Selengkapnya

Tips Memilih Hotel Murah di Jakarta

54 hari lalu

Tips Memilih Hotel Murah di Jakarta

Menemukan sebuah hotel yang nyaman dan sesuai dengan kebutuhan memang tidak mudah. Namun, untuk membantu Anda dalam mencari penginapan yang sesuai dengan budget dan kebutuhan, kami telah menyusun beberapa tips yang bisa Anda gunakan sebagai panduan dalam memilih hotel murah di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Tips Bugar untuk Perempuan dari Andien

12 Februari 2024

Tips Bugar untuk Perempuan dari Andien

Penyanyi Andien membagikan tips mulai dari hal sederhana dan mengetahui kapasitas diri masing-masing untuk mulai berolahraga.

Baca Selengkapnya

4 Tips Memilih Ban Mobil Listrik yang Tepat

8 Februari 2024

4 Tips Memilih Ban Mobil Listrik yang Tepat

Berikut adalah hal-hal yang perlu menjadi pertimbangan utama dalam memilih ban mobil listrik:

Baca Selengkapnya

Anda Sering Ditambahkan ke Grup Telegram Spam? Tips Ini Bisa Mencegahnya

17 Januari 2024

Anda Sering Ditambahkan ke Grup Telegram Spam? Tips Ini Bisa Mencegahnya

Pengguna aplikasi Telegram mungkin pernah tiba-tiba ditambahkan ke sebuah grup acak yang tidak diinginkan. Begini cara mencegahnya

Baca Selengkapnya

Wujudkan Keuangan Sehat di 2024 dengan Tips dari SeaBank

10 Januari 2024

Wujudkan Keuangan Sehat di 2024 dengan Tips dari SeaBank

Mengelola penghasilan dengan aturan 50/30/20 dapat membantu mencapai kesehatan finansial.

Baca Selengkapnya

Tips Memilih Jas Hujan yang Sesuai untuk Pengendara Motor

8 Januari 2024

Tips Memilih Jas Hujan yang Sesuai untuk Pengendara Motor

Bagi pengendara motor, tentu wajib hukumnya untuk memilih jas hujan yang tepat dan sesuai kebutuhan. Berikut ulasannya:

Baca Selengkapnya