7 Cara Mengajarkan Anak Melindungi Diri

Reporter

Rabu, 31 Agustus 2016 07:01 WIB

Ilustrasi anak pemalu. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Menjaga anak tetap aman dari segala bahaya adalah prioritas orang tua. Forum Anxious Toddlers merangkum tujuh cara yang harus diajarkan orang tua kepada anak saat mereka merasa tidak aman, seperti dilansir Dailymail:

1. Singkirkan barang-barang berlabel nama pribadi
Saran pertama untuk orang tua adalah buang semua barang yang memperlihatkan nama mereka kepada orang asing, mulai dari ransel hingga kotak makan. Bila orang asing tahu nama anak Anda, mereka akan terlihat familar dan ramah, tentu saja anak cenderung bisa mempercayainya.

2. Buat kode
Diskusikan kata-kata yang tak terlalu umum tapi juga tidak aneh untuk dijadikan kode saat anak berada di situasi tertentu. Misalnya, jika Anda mengirim orang lain untuk menjemput anak, mereka harus tahu kode itu agar anak tidak sembarangan pulang dengan orang tak dikenal.

Selain itu, jika anak sedang bermain di rumah temannya dan dia merasa ada seseorang atau sesuatu yang membuatnya tak nyaman, mereka bisa menelepon orang tua dan menyebut kode tersebut di telepon. Orang tua bisa segera menyelamatkan mereka dari situasi tersebut.

3. Tidak menyimpan rahasia
Saat anak mengalami pelecehan, mereka kerap disuruh untuk tutup mulut dari orang tua atas apa yang terjadi. Semua harus menjadi rahasia antara anak dan pelaku pelecehan. Sebab itu, orang tua mesti mengajarkan anak untuk tidak menyimpan rahasia soal apa yang terjadi pada tubuh mereka. Anak harus tahu mereka tidak boleh sembarangan disentuh dan segera melapor orang tua bila ada yang berbuat tidak senonoh.

4. Bagaimana cara melarikan diri saat diintai
Berikan pengertian kepada anak, seperti apa penampilan orang asing itu. Yang penting, anak harus tahu mereka tidak boleh mengikuti orang lain atau masuk ke mobil orang yang tak dikenal, tak peduli apa yang orang asing itu katakan.

Kode yang disepakati bersama oleh keluarga bisa berperan penting di situasi seperti ini. Selain itu, katakan pada anak untuk mulai berlari ke arah sebaliknya bila mereka diikuti atau dikejar mobil. Ini akan memberi mereka waktu untuk kabur karena mobil harus memutar balik.

5. Cari seorang ibu dengan anak jika merasa dalam bahaya
Jika anak tersasar atau merasa tidak aman, tak ada garansi akan ada polisi yang siap membantu. Itulah mengapa Anda harus mengajarkan anak untuk mencari ibu-ibu yang membawa anak bila tidak ada polisi yang siap membantu. Memang tidak menjamin keamanan, tetapi setidaknya pilihan ini bisa membantu.

6. Berteriak minta tolong
Kata-kata seperti “Kamu siapa?”, “Tolong!”, “Sana pergi, aku tidak kenal kamu!” dan “Mana papa dan mama?” akan membuat orang sekitar curiga dan menyiratkan anak sedang berada dalam situasi berbahaya..

7. Lawan bila perlu
Pastikan anak tahu bahwa mereka boleh berteriak, menendang atau membuat kehebohan lain yang destruktif untuk menarik perhatian saat ada orang mencurigakan.

BISNIS

Berita lainnya:
Ups, Kepergok Anak Saat Bercinta? Lalu?
3 Sikap Ayah-Bunda yang Bikin Anak Tidak Percaya Diri
Anak Menangis Sembunyi-sembunyi, Kenali Apa Penyebabnya

Berita terkait

Pola Asuh Anak yang Diterapkan Nikita Willy di Tengah Kesibukan

7 Februari 2024

Pola Asuh Anak yang Diterapkan Nikita Willy di Tengah Kesibukan

Nikita Willy memahami kunci pola asuh yang baik adalah dengan menerapkan rutinitas sehari-hari yang konsisten meskipun sebagai ibu yang juga bekerja.

Baca Selengkapnya

Pola Asuh Pintar dan Manfaatnya pada Perkembangan Anak

7 Februari 2024

Pola Asuh Pintar dan Manfaatnya pada Perkembangan Anak

Ibu perlu menerapkan pola asuh yang fokus pada aspek perkembangan anak sesuai usianya yang disebut smart parenting. Cek manfaatnya.

Baca Selengkapnya

Mengenal Helicopter Parenting, Dampak, dan Antisipasinya

23 Januari 2024

Mengenal Helicopter Parenting, Dampak, dan Antisipasinya

Helicopter parenting adalah pola asuh ketat orang tua terhadap seorang anak. Kenali ciri, dampak, dan antisipasinya berikut ini.

Baca Selengkapnya

Mengenal Pola Asuh Strawberry Parent dan Ciri-cirinya

9 Januari 2024

Mengenal Pola Asuh Strawberry Parent dan Ciri-cirinya

Strawberry parent adalah model pola asuh di mana orangtua terlalu banyak membantu atau memanjakan anak. Ini penjelasan dan karakter gaya didiknya.

Baca Selengkapnya

Kesalahan yang Biasa Dilakukan Orang Tua pada Anak di Hari Natal

10 Desember 2023

Kesalahan yang Biasa Dilakukan Orang Tua pada Anak di Hari Natal

Pakar parenting menyebut ada beberapa kesalahan yang biasa dilakukan orang tua terhadap anak-anak mereka di momen Hari Natal. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Menjadikan Anak seperti Raja, Efeknya Justru Merusak

28 November 2023

Menjadikan Anak seperti Raja, Efeknya Justru Merusak

Ada anak yang merasa bisa berpikir dan berlaku sesukanya, bisa juga mengacu pada anak manja. Penyebabnya mereka selalu mendapatkan segala keinginan.

Baca Selengkapnya

4 Reality Show Parenting dari Korea, Ada yang Membuat Orang Tua Menangis

23 November 2023

4 Reality Show Parenting dari Korea, Ada yang Membuat Orang Tua Menangis

Reality show parenting dari Korea yang sedang trending saat ini

Baca Selengkapnya

Psikolog Sarankan Authoritative Parenting untuk Anak Remaja, Ini Alasannya

20 November 2023

Psikolog Sarankan Authoritative Parenting untuk Anak Remaja, Ini Alasannya

Pola asuh authoritative parenting bisa memberikan pemahaman kepada anak, terutama remaja, mengenai konsekuensi tindakan yang mereka ambil.

Baca Selengkapnya

5 Bukti Seseorang Jadi Orang Tua yang Baik

27 September 2023

5 Bukti Seseorang Jadi Orang Tua yang Baik

Peran orang tua sangat penting bagi tumbuh kembang anak, terutama untuk mendidik dan menjadi teladan yang baik.

Baca Selengkapnya

Mengenal Pola Parenting Asah Asih Asuh pada Anak dan Manfaatnya

30 Agustus 2023

Mengenal Pola Parenting Asah Asih Asuh pada Anak dan Manfaatnya

Kenali pola parenting asah, asih, asuh yang wajib dipenuhi orang tua pada anak dan manfaatnya kini dan kelak.

Baca Selengkapnya