Bahaya Menggunakan Arang untuk Memutihkan Gigi  

Reporter

Selasa, 16 Agustus 2016 17:35 WIB

Ilustrasi gigi putih alami. www.letstalkdental.com.au

TEMPO.CO, Jakarta - Pasta gigi yang mengandung arang kini sedang menjadi tren karena diklaim bisa memutihkan gigi. Namun paramedis mengingatkan akan efek samping penggunaan arang sebagai pembersih gigi.

Iklan produk-produk pasta gigi yang mengandung arang terlihat di berbagai media. Selain itu, ada video di YouTube yang menayangkan seorang perempuan sedang menyikat gigi dengan suplemen arang. Konon, menggunakan arang untuk menggosok gigi kini sedang naik daun.

Dalam video tersebut, perempuan bernama Genevieve menyikat giginya selama 3-5 menit. Setelah itu, ia berkumur dan mengklaim giginya terlihat lebih putih. Ia lalu menyebut bahwa suplemen arang itu bisa dibeli dalam bentuk kapsul di toko obat atau lewat Internet.

"Bahannya sangat menyerap, salah satu material di bumi dengan daya serap paling tinggi. Karena itulah rumah sakit menggunakan arang untuk membantu korban keracunan karena bisa menyerap racun dan membuangnya dari tubuh," ujar Genevieve.

"Alasan yang sama juga berlaku pada gigi. Arang menyerap bakteri, racun, dan noda. Hasilnya, gigi jadi lebih putih," katanya, menambahkan.

Menurut para dokter gigi, arang bisa menyebabkan lapisan enamel dan gigi terkikis. American Dental Association tak mau memberi evaluasi atau persetujuan terhadap pasta gigi yang mengandung arang dengan alasan tak diketahui seberapa besar produk tersebut bisa mengikis gigi.

"Ketika kehilangan enamel, gigi akan lebih sensitif dan warnanya lebih gelap karena makin dekat dengan bagian yang bisa mengubah warna (dentin)," kata Dr Susan Maples, dokter gigi yang berpraktek di Michigan, Amerika Serikat.

Dr Maples menyarankan orang untuk memutihkan gigi pada tenaga profesional, baik dilakukan di tempat praktek maupun di rumah.

FOXNEWS | PIPIT

Artikel lain:
Trik agar Buah Potong Tetap Segar
Kaktus Dapat Dikonsumsi dan Baik buat Kesehatan
Perlakukan Bra Olahraga Secara Khusus, Jangan Sembarangan

Berita terkait

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

1 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

3 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

3 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

4 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

4 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

4 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

7 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

11 hari lalu

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.

Baca Selengkapnya

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

12 hari lalu

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.

Baca Selengkapnya

Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

19 hari lalu

Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

Hati ayam dalam sambal goreng kentang ati, makan khas ketika lebaran, ternyata memiliki manfaat kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya