Masihkah Kita Percaya pada Kebetulan?

Reporter

Rabu, 3 Agustus 2016 08:10 WIB

Sxc.hu

TEMPO.CO, Jakarta - Pernahkah Anda kehilangan sesuatu dan sudah melupakannya untuk beberapa lama dan tiba-tiba saja, tanpa diduga, Anda menemukan lagi barang tersebut dan merasa heran? Sungguh sebuah kebetulan.

Apapun istilahnya, kebetulan, tidak sengaja, takdir, atau kejutan, momen tak terduga seperti itu memang sering menimbulkan rasa heran, tak percaya, takjub, dan sejenisnya. Momen seperti itu juga memberi kita harapan bahwa sesuatu yang hilang atau terlupakan masih mungkin ditemukan kembali.

Berikut ini beberapa peristiwa kebetulan yang akan membuat kita heran, takjub, dan tak percaya tapi memang nyata.

1. Kebiasaan memasukkan tangan ke saku celana membuat kita kehilangan uang Rp 100 ribu saat menarik tangan ke luar. Kita pun langsung mencarinya dan berusaha mengingat di mana kira-kira uang itu jatuh. Namun tanpa diduga, setelah beberapa hari dan celana telah dicuci, kita merogoh kantong dan mendapatkan uang tersebut menyelip di dasar saku.

2. Kita sering melihat wajah seseorang di jalan atau suatu tempat dan suatu hari orang tersebut dikenalkan pada kita oleh seorang teman.

3. Kita ingin memotret seekor burung unik di alam liar dan tiba-tiba muncul makhluk unik lain yang membuat hasil foto lebih mempesona.

4. Kita datang ke wawancara pekerjaan tanpa harapan dan target apa-apa tapi justru diterima. Hidup memang tak pernah bisa diduga.

5. Kita kehilangan payung di kereta atau bus tapi pada hari berikutnya seorang penumpang lain mengembalikannya.

6. Kita sedang berlibur ke suatu daerah atau negara dan gagal berfoto di tempat yang sangat terkenal atau memiliki pemandangan bagus karena berbagai alasan. Suatu hari kemudian, sebuah proyek atau pekerjaan membawa kita kembali ke tempat itu dan memberi kita kesempatan untuk berfoto di sudut-sudut yang terlewatkan pada kunjungan sebelumnya.

7. Kita membaca ramalan bintang di koran dan berdasarkan zodiak, kita akan mengalami hal-hal yang luar biasa, dan tak lama kemudian sesuatu yang luar biasa itu memang terjadi.

8. Kita memesan gaun dari sebuah toko di Internet tapi terjadi kesalahan pengiriman dan mendapatkan celana jins. Meski kesal, kita tetap berusaha mencobanya dan ternyata celana itu pas sekali saat dipakai.

9. Alexander Fleming menemukan penisilin tanpa sengaja. Pada 1928, ilmuwan Britania itu merasa bosan bereksperimen dengan virus influenza dan pergi berlibur selama dua pekan. Ketika kembali, ia melihat sesuatu yang tak beres pada alat percobaannya. Tak ada bakteri di sana, dan akhirnya terciptalah penisilin.

INDIATIMES | PIPIT

Berita terkait

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

3 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

BRIN Kembangkan Metode Daur Ulang Baterai Litium Ramah Lingkungan

25 hari lalu

BRIN Kembangkan Metode Daur Ulang Baterai Litium Ramah Lingkungan

Peneliti BRIN tengah mengembangkan metode baru daur ulang baterai litium. Diharapkan bisa mengurangi limbah baterai.

Baca Selengkapnya

Mengenal Antropomorfisme, Sifat Manusia yang Memberikan Empati ke Sekitarnya

40 hari lalu

Mengenal Antropomorfisme, Sifat Manusia yang Memberikan Empati ke Sekitarnya

Antropomorfisme memiliki arti pengenalan ciri-ciri manusia hingga empati kepada binatang, tumbuh-tumbuhan, atau benda mati.

Baca Selengkapnya

Alasan Masyarakat Adat Suku Awyu Mengajukan Kasasi ke Mahkamah Agung

44 hari lalu

Alasan Masyarakat Adat Suku Awyu Mengajukan Kasasi ke Mahkamah Agung

Masyarakat adat suku Awyu mengajukan kasasi ke Mahkamah Agung dalam sengketa izin lingkungan perusahaan sawit PT ASL di Boven Digoel, Papua Selatan.

Baca Selengkapnya

4 Bulan DPO, Mantan Pejabat Pemkab Bangka Tersangka Kasus Perambahan Hutan Ditangkap KLHK

55 hari lalu

4 Bulan DPO, Mantan Pejabat Pemkab Bangka Tersangka Kasus Perambahan Hutan Ditangkap KLHK

Tersangka Barlian merupakan aktor intelektual kasus perusakan dan perambahan hutan di kawasan hutan produksi Sungai Sembulan Bangka.

Baca Selengkapnya

Menteri Lingkungan Hidup Bertemu Dubes Norwegia Bahas Capaian Pengurangan Emisi

13 Februari 2024

Menteri Lingkungan Hidup Bertemu Dubes Norwegia Bahas Capaian Pengurangan Emisi

Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya bertemu Duta Besar Norwegia Rut Kruger Giverin membahas capaian emisi.

Baca Selengkapnya

Pertemuan Anies Baswedan - Emil Salim, Mengenang Saat SMA Wawancara Menteri Lingkungan Hidup Itu

31 Januari 2024

Pertemuan Anies Baswedan - Emil Salim, Mengenang Saat SMA Wawancara Menteri Lingkungan Hidup Itu

Saat SMA, Anies Baswedan mewawancarai Emil Salim. Kini, mereka bertemu kembali untuk berdiskusi. Sehari sebelumnya, Ganjar bertemu Emil pula.

Baca Selengkapnya

Anies dan Ganjar Kompak Temui Emil Salim, Ada Apa?

29 Januari 2024

Anies dan Ganjar Kompak Temui Emil Salim, Ada Apa?

Capres Anies dan Capres Ganjar menemui mantan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Emil Salim jelang pencoblosan Pilpres. Ada apa?

Baca Selengkapnya

Temui Emil Salim, Ganjar Diskusi soal Lingkungan Hidup dan Perubahan Iklim

28 Januari 2024

Temui Emil Salim, Ganjar Diskusi soal Lingkungan Hidup dan Perubahan Iklim

Selain persoalan lingkungan, Ganjar mengatakan dirinya juga membahas pemerataan dan peningkatan kualitas pendidikan

Baca Selengkapnya

Tim Kampanye Anies Baswedan Serukan Revisi UU Cipta Kerja

25 Januari 2024

Tim Kampanye Anies Baswedan Serukan Revisi UU Cipta Kerja

Tim kampanye tiga pasangan capres-cawapres bicara tentang perlindungan lingkungan hidup. Timnas Anies Baswedan menilai UU Cipta Kerja harus direvisi.

Baca Selengkapnya