Jangan Abaikan Tanda-tanda Ini, Bisa Jadi Penyakit Jantung  

Reporter

Selasa, 14 Juni 2016 07:00 WIB

Ilustrasi serangan jantung. zeenews.india.com

TEMPO.CO, Jakarta - Pendidikan dan pengetahuan soal kesehatan yang makin baik membuat orang juga makin peduli dan meningkatkan kewaspadaan, termasuk terhadap penyakit jantung. Konon, tersumbatnya pembuluh darah ke jantung menjadi penyebab kematian yang sangat tinggi.

Berikut ini beberapa gejala yang mungkin mengindikasikan ada masalah dengan jantung Anda dan segeralah berkonsultasi dengan dokter.

1. Luar biasa lelah
Penyebabnya bukan karena kurang tidur atau hanya gejala flu. Padahal penyebabnya adalah kekurangan oksigen sehingga jantung bekerja keras untuk mengalirkan oksigen ke tubuh.

2. Kaki bengkak
Banyak penyebab kaki bengkak, misalnya hamil, varises, atau terlalu banyak berjalan. Namun berhati-hatilah, bisa jadi itu juga gejala masalah di jantung, kondisi kronis di mana jantung tak bisa memompa darah secara efisien.

"Katup jantung tak bisa menutup dengan normal sehingga terjadilah pembengkakan," kata Dr Michael Miller, spesialis jantung di Fakultas Kedokteran Universitas Maryland, seperti dilansir Health.com.

3. Sakit ketika berjalan
Pinggul dan otot kaki kram ketika mendaki, berjalan, bergerak, dan baru merasa lebih enak saat beristirahat. Jangan anggap masalah itu karena faktor usia atau kurang berolahraga. Bisa jadi itu tanda dari penyakit periferal arterial atau PAD. PAD disebabkan oleh penimbunan kerak lemak pada pembuluh darah di kaki dan bisa menaikkan risiko terkena penyakit jantung.

4. Pusing
Gejala seperti ini juga tak boleh diremehkan meski kebanyakan tak ada kaitan dengan jantung. Namun, bila sering terjadi, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter karena bisa berkaitan dengan anemia, masalah di telinga, atau mungkin juga jantung.

5. Terengah-engah
Anda sering terengah-engah padahal dalam kondisi sehat. Penyebabnya bisa asma, anemia, infeksi, dan mungkin juga ada masalah di jantung karena katup sulit memompa darah.

PIPIT

Berita terkait

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

2 jam lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

7 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

8 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

8 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

9 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

9 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

9 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

13 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

16 hari lalu

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.

Baca Selengkapnya

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

17 hari lalu

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.

Baca Selengkapnya