Contek Gaya Vintage Shu Qi di Film All You Need Is Love

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

Jumat, 13 Mei 2016 12:46 WIB

Gaya vintage Shu Qi dalam film All You Need is Love. bisnis.com

TEMPO.CO, Jakarta - Aktris cantik Shu Qi menjadi bintang utama dalam film drama romantis All You Need is Love, yang menampilkan keindahan panorama alam di Pulau Penghu, Taiwan. Dalam film itu, Shu Qi berperan sebagai seorang wanita kaya yang berusaha melarikan diri dari keluarganya karena dipaksa menikah.

Shu Qi pun mentransformasi gayanya menjadi seorang ‘countryside girl’ dengan penampilan minimalis, namun tetap terlihat feminin. Dress bergaya vintage dengan motif floral yang manis dan makeup natural menjadi pilihannya.

Gaya Shu Qi ini pun bisa menjadi inspirasi gaya bagi Anda yang menyukai gaya vintage feminin. Berikut ini beberapa gaya berbusana Shu Qi dalam film drama All You Need is Love yang bisa Anda ikuti.

Floral vintage dalam warna pastel
Long dress motif floral berlengan cape pendek warna pastel yang dikenakan Shu Qi membuat penampilannya terlihat lebih manis dan sederhana. Detail berupa renda berwarna maroon yang melekat di bagian hemline menambah kesan feminin dalam penampilannya. Penampilan gaya vintage ini pun bisa dipadukan dengan flat shoes berwarna senada, yaitu warna pastel seperti yang dikenakan Shu Qi agar Anda dapat bergerak lebih nyaman dan bebas.

Maxi dress putih
Untuk kegiatan santai, Shu Qi memilih memakai maxi dress putih berlengan panjang dengan membiarkan rambut hitamnya terurai. Meski tampil simpel, Shu Qi tetap terlihat modis dalam menjalani aktivitas sehari-harinya. Gaya seperti ini pun bisa Anda contek, karena cocok untuk kegiatan santai, baik pergi berjalan-jalan bersama teman maupun saat berlibur bersama pasangan.

Floral dress yang santai
Tanpa makeup berlebihan, Shu Qi tetap terlihat cantik dengan mengenakan koleksi long dress floral warna abu-abu dengan model lengan puff. Penampilan girly ini cocok dipakai saat Anda sedang santai di rumah, namun ingin terlihat modis, terutama ketika sedang menerima tamu atau mendapat kunjungan dari si dia.

Tampil chic dalam warna pastel
Bersantai di bawah terik panasnya pantai Penghu, Shu Qi terlihat memakai floppy hat dengan hiasan pita bermotif polka dot. Gaya ini cocok untuk Anda yang sedang mengalami 'bad hair day', namun tetap ingin terlihat stylish. Lagi-lagi, Shu Qi terlihat memakai maxi dress dalam warna pastel bermotif floral. Pilihan warna pink yang lembut mampu membuat penampilannya tampak feminin secara keseluruhan. Saat tidak memakai topi, Shu Qi membiarkan rambutnya terurai dengan diikat setengah.

Gaya vintage dengan sentuhan modern
Anda juga bisa memberi sedikit sentuhan modern dalam gaya vintage, seperti yang dilakukan Shu Qi. Blus berlengan kupu-kup dengan motif floral berwarna putih-ungu tampak serasi dengan bawahan berwarna krem. Penampilannya pun tampak simpel dan fresh dengan riasan wajah yang minimal, sedangkan tatanan rambutnya dibuat sedikit ikal lalu diikat setengah. Tak lupa, Shu Qi menambah sedikit sentuhan aksesori berupa gelang yang ditumpuk dalam warna kontras.

All You Need is Love bercerita tentang Fen Fen (Shu Qi) yang pergi jauh dari rumahnya di China, karena dipaksa oleh keluarganya untuk menikah. Ia pun mencari sebuah tempat yang terinspirasi dari lagu yang dikagumi almarhumah ibunya. Mengharapkan sebuah akomodasi mewah yang sudah ia pesan di internet, Fen Fen merasa heran bahwa ia malah mendapatkan sebuah villa ‘Bed &Breakfast’ rapuh, yang dimiliki oleh Wu Si-shan (Richie Jen).

Meski sempat berniat untuk meninggalkan pulau yang indah tersebut, Fen Fen justru menemukan cinta sejati yang tak ia duga sebelumnya. Penasaran dengan kisah Fen Fen? Atau justru penasaran dengan penampilan cantik Shu Qi? Tonton saja film ini, yang tayang perdana pada Minggu, 29 Mei 2016 pukul 20.00 WIB di saluran TV berbayar, Celestial Movies.

BISNIS

Baca juga:
Tren Stacked Rings, Apa itu?
Wanita di Balik Topi Cantik Kate Middleton
Gaya Anda Mirip Gigi atau Bella Hadid, Jawab Pertanyaan Ini

Berita terkait

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

1 hari lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

4 hari lalu

Tampil Menarik Itu Menyakitkan, Ternyata Penyebabnya Pakaian

Dalam beberapa kasus ingin tampil menarik dengan pakaian tertentu tapi justru berdampak pada kesehatan. Berikut penyebabnya.

Baca Selengkapnya

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

11 hari lalu

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

Baju flanel dapat dibeli baik di toko fisik ataupun toko online seperti Shopee

Baca Selengkapnya

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

19 hari lalu

Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

Gaya Boho Chic pada dasarnya adalah gaya santai yang menggabungkan unsur-unsur hippie, nomaden, dan vintage. Begini lebih jelasnya.

Baca Selengkapnya

Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

23 hari lalu

Kolaborasi Victoria Beckham dan Mango, Apa Koleksi Terbarunya?

Koleksi Victoria Beckham dan Mango yang terbaru dari rangkaian kolaborasi para penggemar street fashion

Baca Selengkapnya

Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

28 hari lalu

Sejarah Peci Ratusan Tahun Lalu, Disebar Pedagang Hingga Populer Jadi Busana Lebaran

Peci yang identik dengan busana lebaran telah dikenal masyarakat sejak ratusan tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Ramadan, Komunitas di Yogyakarta Edukasi Pecinta Fashion Rintis Karya Pemikat Wisatawan

39 hari lalu

Ramadan, Komunitas di Yogyakarta Edukasi Pecinta Fashion Rintis Karya Pemikat Wisatawan

Komunitas Indonesia Fashion Chamber (IFC) Yogyakarta meyakini, besarnya pasar wisatawan di Yogyakarta menjadi anugerah tersendiri untuk terus menghidupkan ekonomi kreatif di Kota Gudeg.

Baca Selengkapnya

Tiga Tips Gaya Berpakaian untuk Jurnalis ala Didiet Maulana

56 hari lalu

Tiga Tips Gaya Berpakaian untuk Jurnalis ala Didiet Maulana

Didiet Maulana, Direktur Kreatif Ikat Indonesia memberikan tips padupadankan gaya berpakaian ala jurnalis.

Baca Selengkapnya

IDFES2024: Revolusi Fashion Lokal

6 Februari 2024

IDFES2024: Revolusi Fashion Lokal

IDFES 2024 yang pertama di Indonesia ini bertema "Revolusi Fashion Lokal" yang akan menjadi creative hub untuk mendorong inspirasi.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Konsisten Tampil dengan Busana Formal di Debat Capres, Pengamat Mode Sebut Kode Ini

5 Februari 2024

Anies Baswedan Konsisten Tampil dengan Busana Formal di Debat Capres, Pengamat Mode Sebut Kode Ini

Anies Baswedan kembali tampil konsisten dengan gaya formal hingga debat capres kelima yang diadakan KPU. Pengamat mode kaitkan dengan kode.

Baca Selengkapnya