Kiat Agar Pasangan 'Bersemangat'  

Reporter

Editor

Indah Pratiwi

Rabu, 4 Mei 2016 23:02 WIB

Ilustrasi pasangan bercinta. Shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Siapa pun bisa menjadi yang terbaik di tempat tidur. Tak penting bagaimana rupa Anda atau berapa ukuran organ intim Anda. Begitu kata Casey Cox, seksolog kenamaan asal Inggris, pemilik situs www.caseycox.com.

"Tak perlu berdada bidang dan perut six pack atau memiliki jutaan pengikut di Instagram untuk menjadi kekasih yang terbaik bagi pasangan Anda," katanya. Yang dibutuhkan dalam setiap hubungan, adalah komitmen, saling menenggang termasuk di atas ranjang, dan mengenal luar-dalam pasangannya.

Karenanya, kata dia, penting untuk memilih pasangan yang benar-benar cocok saat memutuskan menikah. Keduanya harus memiliki kepercayaan dan komitmen yang tinggi satu sama lain.

Di situs Daily Mail, ia mengurai beberapa kiat agar suami-istri menjadi raja dan ratu di tempat tidur. Berikut ini tipnya:

Saling berkomitmen untuk menciptakan 'keintiman' yang hebat setahun ke depan

Anda bisa saling berjanji atau bahkan menuliskannya di tempat yang hanya bisa dilihat Anda berdua, misalnya di balik pintu lemari pakaian. Bercintalah ketika Anda berdua dalam kondisi prima dan sama-sama sedang menginginkannya.

Temukan sesuatu yang menjadi favorit Anda berdua

Misalnya, tempat favorit untuk bercinta. Juga ciuman di bagian tubuh tertentu yang Anda atau pasangan Anda inginkan. Sebulan sekali perbarui daftar itu.

Cobalah variasi bercinta yang baru

Mengubah satu hal setiap kali Anda berhubungan intim adalah hal terbaik untuk menyenangkan pasangan. Misalnya, mencoba posisi baru, bercinta sambil memutar musik favorit berdua, atau bercinta dengan setengah berpakaian. Bahkan berbaring di ujung yang berbeda dari tempat tidur, kata Tracey, membantu untuk mengelabui otak untuk berpikir Anda sedang melakukan sesuatu yang luar biasa.

Lebih sering berciuman

Psikolog evolusioner Amerika Serikat, Geoffrey Miller, mempelajari apa saja yang dilakukan oleh pasangan yang langgeng. Hasilnya, ia menemukan mereka yang hubungannya langgeng membiasakan berciuman setiap hari dan melakukannya dengan bahagia, bukan sekadar rutinitas.

Dia juga menemukan pasangan yang berciuman 30 detik di tempat tertentu dan bukan ciuman di pipi serta mengganti ucapan 'halo' atau 'selamat tinggal' dengan ciuman memiliki kehidupan percintaan yang selalu bergelora.

Kencan berdua

Bagi pasangan yang telah memiliki anak, sesekali kencan berdua tanpa membawa anak-anak juga mampu menyelamatkan dan meremajakan kehidupan cinta keduanya.

Sesekali, nakal lah!

Kehidupan ranjang yang baik adalah campuran dari semua jenis keintiman; lembut dan penuh kasih, tapi sesekali liar dan sedikit nakal. Goda pasangan dengan sesuatu yang berkonotasi ranjang dan sentuhlah titik-titik sensitifnya. Bisa juga dengan memanfaatkan madu atau selai yang ditaruh di bagian tertentu tubuh Anda dan mintalah dia untuk 'membersihkannya'. Bisa juga Anda mengoleskannya di bagian sensitif pasangan Anda.

Mengubah penataan kamar tidur

Secara berkala, atur ulang kamar tidur Anda. Misalnya dengan mengubah pencahayaan, mengganti tirai, atau memasang kelambu di dipan Anda. "Kelambu menawarkan privasi yang Anda berdua butuhkan dan memberi suasana berbeda," katanya. Bisa juga memasang cermin yang menghadap ke dipan, karena menurut dia, ada sensasi yang berbeda ketika menyaksikan adegan intim bersama pasangan melalui cermin.

INDAH P. | DAILY MAIL

Berita terkait

Mengenal Apa Itu Platonic Relationship dan Karakteristiknya

47 hari lalu

Mengenal Apa Itu Platonic Relationship dan Karakteristiknya

Platonic relationship adalah salah satu hubungan yang mengedepankan kedekatan tanpa gairah atau nafsu. Ini pengertian dan karakteristiknya.

Baca Selengkapnya

The Strained Joko Widodo and Megawati Relationship

2 Oktober 2023

The Strained Joko Widodo and Megawati Relationship

The relationship between President Joko Widodo and Megawati Soekarnoputri is becoming increasingly tense.

Baca Selengkapnya

Terjebak dalam Hubungan Tanpa Status, Hati-Hati Alami Situationship

13 Desember 2022

Terjebak dalam Hubungan Tanpa Status, Hati-Hati Alami Situationship

Situationship adalah kondisi yang menggambarkan hubungan tanpa status. Jika menjalani, siap terima konsekuensinya.

Baca Selengkapnya

Jangan Menyangkal Sakit Hati Dikhianati, Ayo Bangkit dan Pulihkan Diri

7 Agustus 2021

Jangan Menyangkal Sakit Hati Dikhianati, Ayo Bangkit dan Pulihkan Diri

Wajar jika kamu merasa sakit hati karena dikhianati. Tapi sampai batas mana sakit hati itu bersemayam di dalam dirimu?

Baca Selengkapnya

Terjebak dalam Hubungan Pertemanan yang Toxic, Lakukan 4 Langkah Berikut

22 Juli 2021

Terjebak dalam Hubungan Pertemanan yang Toxic, Lakukan 4 Langkah Berikut

Kita harus menjaga pikiran tetap sehat dan jernih selama pandemi Covid-19. Sebab itu, jangan ambil risiko membangun hubungan yang toxic.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani: Pemimpin Harus Masukkan Ego ke Lemari Es, Dikunci, Ditutup

6 Maret 2021

Sri Mulyani: Pemimpin Harus Masukkan Ego ke Lemari Es, Dikunci, Ditutup

Menteri Keuangan Sri Mulyani berbicara soal peran perempuan sebagai pemimpin.

Baca Selengkapnya

9 Tips Agar Pria Tidak Lama Melajang

20 November 2018

9 Tips Agar Pria Tidak Lama Melajang

Data menyatakan dunia bakal menghadapi ledakan jumlah pria yang lebih banyak daripada wanita. Simak 9 tips agar para pria tidak terlalu lama melajang.

Baca Selengkapnya

Rasakan 5 Hal Ini dengan Pasangan, Tanda Hubungan akan Berakhir

14 November 2018

Rasakan 5 Hal Ini dengan Pasangan, Tanda Hubungan akan Berakhir

Para Pasangan suami istri perlu memahami kondisi saat hubungan sudah berada di ujung tanduk. Simak beberapa tanda hubungan akan berakhir.

Baca Selengkapnya

Dijahati Teman, Tetaplah Bersikap Baik dan Rasakan Manfaatnya

30 Juni 2018

Dijahati Teman, Tetaplah Bersikap Baik dan Rasakan Manfaatnya

Ketika ada teman yang membencimu, jangan berfokus pada kebencian itu. Gunakan sikap teman tadi supaya kamu bisa menjadi pribadi yang lebih baik.

Baca Selengkapnya

Putus Cinta? Simak 3 Hal Atasi Putus Cinta Menurut Studi Ini

5 Juni 2018

Putus Cinta? Simak 3 Hal Atasi Putus Cinta Menurut Studi Ini

Sebagian orang yang mengalami insomnia, pikiran terganggu dan bahkan sistem kekebalan tubuhnya menurun bila putus cinta.

Baca Selengkapnya