Kebiasaan Ini Bisa Menyebabkan Garis Halus dan Kerutan di Sekitar Mulut

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Sabtu, 3 Juni 2023 19:50 WIB

Ilustrasi sedotan. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Selain rutinitas perawatan kulit, kebiasaan sehari-hari juga bisa mempengaruhi munculnya kerutan pada kulit. Pilihan makanan, kualitas tidur, juga tingkat stres sama pentingnya untuk menjaga kesehatan kulit seiring bertambahnya usia. Bahkan kebiasaan sepele seperti minum dari sedotan pun bisa membuat perbedaan besar pada penampilan kulit.

Mina Amin, seorang dokter kulit bersertifikat, mengatakan bahwa minum dari sedotan dapat menyebabkan kerutan dan garis-garis halus di sekitar mulut.

“Penggunaan sedotan yang berulang dapat membuat Anda memiliki garis ekstra ini,” kata Amin. “Seiring waktu, Anda akan mulai membentuk garis-garis ini saat diam,” tambahnya. Artinya, bahkan saat tidak minum dari sedotan, garis-garis halus akan tetap ada.

Garis-garis ini sering disebut smokers lines karena minum dari sedotan dan merokok melibatkan kerutan bibir yang terus-menerus, menciptakan efek serupa pada kulit. Bedanya, merokok juga membuat kulit terpapar radikal bebas, yang dapat mempercepat proses penuaan.

Tapi ini bukan berarti tidak boleh minum dari sedotan lagi, jika dilakukan jarang, ini tidak berpengaruh. Ini hanya perlu menjadi perhatian bagi orang yang sehari-harinya minum dari botol yang dapat digunakan kembali dengan sedotan sepanjang.

Cara mendukung umur panjang kulit

Advertising
Advertising

Terlepas dari apakah siap untuk menghentikan kebiasaan sedotan, ada cara lain untuk membuat kulit yang kencang dan kenyal di sekitar mulut.

1. Minum suplemen kolagen

Seiring bertambahnya usia, produksi kolagen secara alami mulai menurun, yang dapat menyebabkan garis-garis halus dan kerutan. Untuk mendukung fungsi kulit yang kritis ini, konsumsilah suplemen kolagen setiap hari.

2. Lembapkan kulit

Kulit kering akan terlihat lebih keriput, jadi lakukan yang terbaik untuk menjaga hidrasi menggunakan serum, pelembap, dan face oil. Dan, tentu saja, lipbalm.

3. Lindungi kulit dari sinar matahari

Gunakan perlindungan sinar matahari setiap hari untuk mencegah kerutan muncul dini. Ini berarti memakai sun protection factor (SPF) setiap hari dan menerapkan kembali pada siang hari jika berada di bawah sinar matahari. Batasi paparan sinar matahari yang lama, dengan kata lain, tidak boleh berjemur berlebihan. Jangan lupa lindungi bibir dengan lipbalm SPF.

MIND BODY GREEN

Pilihan Editor: 3 Mitos Umum Tentang Perawatan Kerutan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

5 Cara Menggunakan Parfum yang Benar

2 hari lalu

5 Cara Menggunakan Parfum yang Benar

Menggunakan parfum dengan benar dapat membuat aroma bertahan lebih lama dan lebih merata.

Baca Selengkapnya

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

3 hari lalu

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

Berikut kesalahan-kesalahan saat menggunakan parfum yang dapat mengurangi efektivitas dan bahkan menciptakan kesan negatif.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

3 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

Fakta Mulut yang Unik dan Anda Mungkin Belum Tahu

4 hari lalu

Fakta Mulut yang Unik dan Anda Mungkin Belum Tahu

Mulut adalah bagian tubuh penting dan pintu saluran pencernaan. Berikut fakta menarik dan aneh terkait mulut sebagai organ yang kompleks.

Baca Selengkapnya

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

7 hari lalu

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

Memijat bayi pun membutuhkan teknik dan cara tertentu. Salah memijat dapat berakibat fatal pada bayi.

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut 8 Hal Paling Umum yang Percepat Penuaan

8 hari lalu

Pakar Sebut 8 Hal Paling Umum yang Percepat Penuaan

Pakar kesehatan menyebut delapan perilaku tak sehat paling umum yang mempercepat proses penuaan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Angka Kematian Tinggi, Jangan Sampai Telat Deteksi Kanker Mulut

16 hari lalu

Angka Kematian Tinggi, Jangan Sampai Telat Deteksi Kanker Mulut

Kanker mulut merupakan salah satu kasus keganasan dengan angka kematian yang tinggi sehingga deteksi dini adalah kunci keberhasilan mengatasinya.

Baca Selengkapnya

Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

18 hari lalu

Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

Lanolin adalah pelembab kulit untuk mencegah dan mengatasi kulit yang kering, kasar, gatal, atau iritasi.

Baca Selengkapnya

Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

18 hari lalu

Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

Roberto Cavalli perancang busana asal Italia ternama itu tutup usia di angka 83 tahun.

Baca Selengkapnya

6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

23 hari lalu

6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

Masalah di mulut bisa jadi merupakan tanda kondisi yang lebih serius. Pakar menyebut kanker mulut salah satunya.

Baca Selengkapnya