Bolehkah Suntik Botox dan Mewarnai Rambut saat Hamil?

Reporter

Editor

Mila Novita

Kamis, 16 Maret 2023 20:24 WIB

Ilustrasi ibu hamil berdiri di antara pepohonan. unsplash.com/Ryan Franco

TEMPO.CO, Jakarta - Kehamilan menimbulkan rasa bahagia, tetapi muncul banyak pertanyaan terkait dengan kebiasaan yang boleh dan tidak boleh dilakukan. Salah satu pertanyaan yang paling sering dilontarkan adalah tentag suntik Botox saat hamil.

Tia Jackson-Bey, ahli endokrinologi reproduksi bersertifikat, spesialis infertilitas, dan ob-gyn di New York, mengatakan Botox, bersama dengan pewarnaan rambut dan penghilangan bulu dengan laser, adalah pertanyaan yang sering ditanyakan oleh pasiennya.

Dokter kulit bersertifikat Kavita Mariwalla mengatakan bahwa sementara beberapa perawatan boleh dilanjutkan, dia merekomendasikan calon orang tua untuk berfokus pada menjadi sesehat mungkin untuk mendukung perkembangan janin. "Masalah kosmetik apa pun dapat diatasi seletah bayi lahir," kaat dia.

Dokter kulit bersertifikat Kim Nichols mengatakan bahwa menurut FDA, Botox adalah obat kategori C selama kehamilan. Ini berarti studi yang ada tidak mencukupi untuk menunjukkan keamanannya selama kehamilan. "Meskipun tidak ada cukup bukti yang membuktikan bahwa Botox berbahaya bagi janin, tidak ada cukup bukti yang menunjukkan bahwa Botox aman digunakan selama kehamilan," kata Jackson-Bey.

Dia juga menyarankan untuk menunggu sampai selesai menyusui, mengingat Botox bekerja dengan sejumlah kecil neurotoxin.

Advertising
Advertising

Selain Botox, mewarnai rambut juga sering ditanyakan oleh wanita hamil. Aleha Aziz, asisten profesor kebidanan dan ginekologi di Universitas Columbia, sebelumnya mengatakan kepada Allure bahwa bahan kimia dalam pewarna rambut umumnya tidak dianggap berbahaya dan bukti menunjukkan bahwa penyerapan produk rambut secara sistemik minimal. Dia melanjutkan dengan mengatakan bahwa tidak mungkin sejumlah besar bahan kimia akan mencapai plasenta dan menyebabkan kerusakan pada janin.

Tapi jika ingin ekstra hati-hati, penata rambut Devin Toth di New York menyarankan untuk menyiapkan kulit kepala menggunakan produk oklusif seperti Vaseline atau perawatan rambut kolesterol seperti Hollywood Beauty Olive Cholesterol. "Ini akan melapisi kulit kepala dengan penghalang yang akan membantu mencegah kulit menyerap bahan kimia apa pun yang dioleskan ke rambut Anda selama perawatan."

Sementara itu, perawatan keratin tidak disarankan selama hamil karena produk ini melepaskan formaldehida. Jadi, Jackson-Bey mengatakan sebaiknya menunggu sampai melahirkan dan selesai menyusui untuk melakukannya.

ALLURE

Pilihan Editor: Bolehkah Mewarnai Rambut setelah Perawatan Keratin?

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Risiko Kehamilan setelah Usia 35 Tahun dan Perawatannya

23 hari lalu

Risiko Kehamilan setelah Usia 35 Tahun dan Perawatannya

Seiring bertambahnya usia, risiko komplikasi terkait kehamilan mungkin meningkat, terutama pada yang berumur di atas 35 tahun.

Baca Selengkapnya

Hamil Anak Pertama Setelah Sempat Keguguran, Patricia Gouw: Mohon Doakan Kami

29 hari lalu

Hamil Anak Pertama Setelah Sempat Keguguran, Patricia Gouw: Mohon Doakan Kami

Patricia Gouw membagikan video perjalanannya dan suami menyambut anak pertama yang sempat keguguran tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Tanda Sudah Waktunya Potong Rambut, Termasuk Migrain

30 hari lalu

Tanda Sudah Waktunya Potong Rambut, Termasuk Migrain

Ada tanda-tanda umum sudah waktunya Anda potong rambut, bukan hanya karena sudha terlalu panjang. Berikut di antaranya

Baca Selengkapnya

Saran BKKBN untuk Ibu Hamil Berumur di Atas 35 Tahun

31 hari lalu

Saran BKKBN untuk Ibu Hamil Berumur di Atas 35 Tahun

Ibu hamil berusia 35 tahun atau lebih diimbau rutin cek kesehatan mulai dari gula darah, tekanan darah, hingga jantung karena risiko lebih tinggi.

Baca Selengkapnya

Seorang Wanita Cedera Ginjal setelah Meluruskan Rambut, Ini Sebabnya

37 hari lalu

Seorang Wanita Cedera Ginjal setelah Meluruskan Rambut, Ini Sebabnya

Seorang wanita muda mengalami cedera ginjal setelah melakukan pelurusan rambut di salon. Penyebabnya kandungan zat berbahaya pada produk.

Baca Selengkapnya

Hasil Penelitian: Wanita yang Alami Komplikasi Kehamilan Berisiko Terkena Penyakit Jantung

41 hari lalu

Hasil Penelitian: Wanita yang Alami Komplikasi Kehamilan Berisiko Terkena Penyakit Jantung

Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa wanita yang mengalami komplikasi saat menjalani kehamilan cenderung memiliki risiko terkena penyakit jantung.

Baca Selengkapnya

Tambahan Asam Folat pada Garam Dapat Cegah Cacat Bawaan

52 hari lalu

Tambahan Asam Folat pada Garam Dapat Cegah Cacat Bawaan

Melengkapi garam meja dengan asam folat menjadi strategi diet baru untuk lebih melindungi terhadap cacat bawaan.

Baca Selengkapnya

Rambut Jang Wonyoung IVE Dilelang Senilai Rp 217 Juta

27 Februari 2024

Rambut Jang Wonyoung IVE Dilelang Senilai Rp 217 Juta

Seseorang menjual rambut Jang Wonyoung IVE dalam situs lelang Cina

Baca Selengkapnya

Penyebab Kutu Rambut Mudah Menyebar pada Anak-anak

26 Februari 2024

Penyebab Kutu Rambut Mudah Menyebar pada Anak-anak

Masalah kutu rambut tampaknya banyak menyerang anak-anak. Padahal, orang dewasa juga bisa mengalaminya. Lalu kenapa lebih mudah menyebar pada anak?

Baca Selengkapnya

Hamil 26 Minggu, Perempuan di Australia Ini Ditolak Naik Kapal Pesiar

20 Februari 2024

Hamil 26 Minggu, Perempuan di Australia Ini Ditolak Naik Kapal Pesiar

Pelayaran kapal pesiar ini berlangsung selama tiga hari mengelilingi Brisbane, Australia. Tiket dibelikan sang ibu sebagai hadiah ulang tahun.

Baca Selengkapnya