Empat Resep Olahan Jengkol

Rabu, 12 Oktober 2022 21:17 WIB

Salah satu menu buka puasa Ussy Sulistiawaty di restoran padang adalah rendang jengkol. Foto: tangkapan layar Youtube/Ussy Andhika Official

TEMPO.CO, Jakarta - Mumpung jengkol sedang musim, penyuka jengkol bisa mencoba variasi resep olahan jengkol. Ada beberapa resep untuk mengolah jengkol hingga makanan ini sangat disukai penggemarnya. Berikut beberapa di antaranya:

  • Semur Jengkol

Semur jengkol adalah hidangan yang hampir tak pernah luput di setiap pertemuan keluarga Betawi. Makanan ini terkenal dengan aroma yang khas dan rasanya legit.

Bahan:

- 500 gram jengkol
- 1 liter air
- 7 sendok makan kecap manis
- 1 sendok makan gula merah
- 1/2 butir pala parut
- 1 sendok teh lada
- Minyak untuk menumis
- 1 batang serai
- 2 lembar daun salam

Bumbu halus:

Advertising
Advertising

- 6 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah
- 1 sendok teh garam
- 2 sentimeter kunyit
- 1/2 sendok teh ketumbar
- 3 butir kemiri
- 2 buah cabai merah

Cara memasak:

Rebus jengkol sampai matang. Tumis bumbu, daun salam dan serai sampai harum dan matang. Masukkan jengkol, air, gula, lada, pala. Masak dengan api kecil hingga mengental. Tambahkan kecap manis, masak sebentar lalu angkat. Sajikan.

  • Jengkol Balado

Dikutip dari publikasi Resep Jengkol Balado dari id.scribd.com, berikut resep jengkol balado.

Bahan-bahan:

- 500 gram jengkol
- 500 ml air
- 4 sdm minyak goreng 2 lembar daun salam 1 batang serai
- 4 cm lengkuas, memarkan 3 sdm kecap manis
- 1 sdm gula pasir

Bumbu halus:

- 10 buah cabai merah keriting
- 8 butir bawang merah
- 6 siung bawang putih
- Garam secukupnya

Cara memasak:

Rebus jengkol yang masih berkulit hingga matang. Buang air, lalu rebus kembali dengan air yang baru sampai mendidih. Buang kulitnya, lalu keprek kepingan jengkol.

Panaskan minyak goreng. Tumis bumbu halus bersama daun salam, serai dan lengkuas hingga harum. Tambahkan air lalu aduk hingga mendidih.

Masukkan jengkol, kecap manis, dan gula pasir. Masak hingga kuah mengental dan angkat. Balado jengkol siap disajikan.

  • Rendang Jengkol

Selain semur, jengkol juga biasa dimasak dengan bumbu lain, salah satunya rendang. Dilansir publikasi Resep Rendang Jengkol dari id.scribd.com, berikut resep dari rendang jengkol:

Bahan:

- 300 gram jengkol
- 300 ml santan kental
- 500 ml santan encer
- 1,5 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
- 1 ruas serai
- 2 batang lengkuas
- 1 lembar daun kunyit
- 4 lembar daun jeruk

Bahan Halus:

- 50 gram cabe rawit keriting
- enam buah cabe rawit merah 6 buah
- 8 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 4 butir kemiri sangrai
- 1 ruas kunyit
- 2 sentimeter jahe
- 1/2 sendok teh lada butiran
- 1 sendok teh ketumbar

Cara membuat:

Belah tiap jengkol jadi dua bagian lalu rendam semalaman.
Rebus jengkol dengan daun salam dan air secukupnya hingga empuk. Gunakan panci presto kurang lebih 20 menit. Geprek satu persatu jengkol hingga kulitnya terkelupas. Bilas dengan air bersih lalu sisihkan.

Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, serai, lengkuas, daun kunyit, dan daun jeruk hingga harum. Masukkan jengkol, aduk rata.

Tuang santan encer, garam, dan gula. Masak sampai santan agak menyusut. Tuang santan kental. Aduk hingga mendidih lalu koreksi rasanya. Setelah mendidih, kecilkan api lalu masak terus sampai kuahnya kering dan berminyak. Angkat dan sajikan rendang jengkol.

  • Semur Tahu Jengkol

Varian resep semur jengkol lainnya adalah semur tahu jengkol:

Bahan:

- 5 buah tahu kulit
- 100 gram jengkol
- 350 ml air
- 7 sendok makan kecap manis

Bumbu halus:

- 2 siung bawang putih
- 5 buah bawang merah
- 2 butir kemiri
- 3 buah cabai merah atau sesuai selera
- ½ sendok teh lada butiran
- ¼ butir pala
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kencur
- 1 batang serai
- 1 ruas jari lengkuas
- 1 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 3 buah cengkeh
- ½ sendok teh kaldu bubuk
- ½ sendok teh garam halus

Cara memasak:

Rendam jengkol semalaman, cuci bersih dan tiriskan.
Rebus jengkol sampai empuk, tiriskan, geprek dengan ulekan dan sisihkan sementara sambil menyiapkan bumbu resep semur tahunya.
Siapkan bumbu dan uleg sampai halus.

Tumis bumbu semur, aduk-aduk sampai aromanya keluar dan matang sempurna. Masukkan daun jeruk, daun salam, serai, lengkuas dan juga cengkeh. Tunggu sampai semua bumbu mengeluarkan aromanya. Masukkan jengkol dan tambahkan 350 ml air. Tutup dan tunggu sampai mendidih.

  • Pepes Jengkol

Tak hanya semur, jengkol juga dapat diolah menjadi pepes. Mengutip publikasi Aneka Resep Jengkol yang Enak dan Sehat dari id.scribd.com. Berikut resep membuat pepes jengkol:

Bahan:

- 1/2 kilogram jengkol
- 2 lembar daun salam
- 3 batang serai
- 2 siung bawang merah
- 3 siung bawang putting
- 2 biji kemiri
- 1 ruas jari kunyit
- 1/4 sendok teh garam
- 1/4 penyedap rasa
- 3 cabe rawit keprek
- Daun pisang secukupnya

Cara membuat:

Bawang merah, bawang putih, kunyit, kemiri dihaluskan, setelah itu ditumis sampai mengeluarkan bau harum. Kemudian masukkan serai, daun salam, garam plus penyedap rasa, dan cabai rawit setelah itu masukkan jengkol. Matikan api biarkan hingga bumbu meresap. Setelah itu bungkus dengan daun pisang.

Setelah dibungkus daun, pepes jengkol siap disantap.

MUHAMMAD SYAIFULLOH

Baca juga: Musim Jengkol, Berikut Manfaat dan Efek Sampingnya

Berita terkait

Resep Cheesy Rose Spageti ala Dikta

17 hari lalu

Resep Cheesy Rose Spageti ala Dikta

Penyanyi Dikta bagikan resep cheesy rose spageti. Caranya mudah, cocok untuk Anda yang jarang ke dapur.

Baca Selengkapnya

5 Hidangan Lebaran Khas Berbagai Daerah di Indonesia

18 hari lalu

5 Hidangan Lebaran Khas Berbagai Daerah di Indonesia

Ada banyak variasi hidangan Lebaran, termasuk makanan ringan seperti lemang

Baca Selengkapnya

Semur Kentang untuk Hidangan Lebaran, Ini 3 Variasi Resepnya

18 hari lalu

Semur Kentang untuk Hidangan Lebaran, Ini 3 Variasi Resepnya

Semur kentang salah satu hidangan Lebaran atau Idulfitri

Baca Selengkapnya

Menu Lebaran Tak Lengkap Tanpa Opor Ayam, Begini Resep dan Cara Membuatnya

18 hari lalu

Menu Lebaran Tak Lengkap Tanpa Opor Ayam, Begini Resep dan Cara Membuatnya

Salah satu menu lebaran yang selalu hadir adalah opor ayam. Jangan pernah bosan, begini cara membuatnya.

Baca Selengkapnya

Meriahkan Menu Lebaran dengan Sambal Goreng Kentang Ati, Ini Resepnya

18 hari lalu

Meriahkan Menu Lebaran dengan Sambal Goreng Kentang Ati, Ini Resepnya

Sambal goreng kentang ati merupakan salah satu sajian andalan dalam rangkaian menu lebaran. Begini resep dan cara membuatnya.

Baca Selengkapnya

3 Variasi Resep Rendang Daging Sapi

18 hari lalu

3 Variasi Resep Rendang Daging Sapi

Rendang daging salah satu hidangan Idulfitri atau Lebaran. Ada beragam resep untuk memasak rendang

Baca Selengkapnya

Sajian Berlemak Saat Lebaran, Ahli Gizi Unair Bagikan Tips Makan Opor dan Rendang

18 hari lalu

Sajian Berlemak Saat Lebaran, Ahli Gizi Unair Bagikan Tips Makan Opor dan Rendang

Sajian makanan kaya lemak saat Lebaran aman dikonsumsi asal tahu batasannya. Simak penuturan ahli gizi dari Unair berikut ini.

Baca Selengkapnya

Makanan Bersantan Siap Menyerbu Saat Lebaran, Ahli Gizi: Jangan Dipanaskan Berulang

19 hari lalu

Makanan Bersantan Siap Menyerbu Saat Lebaran, Ahli Gizi: Jangan Dipanaskan Berulang

Anda sudah siapkan opor, rendang hingga gulai untuk hidangan Lebaran? Ingat pesan dokter gizi soal makanan bersantan

Baca Selengkapnya

Menu Lebaran ala Padang: Lamang Tapai, Kue Sapik, hingga Itik Koto Gadang

19 hari lalu

Menu Lebaran ala Padang: Lamang Tapai, Kue Sapik, hingga Itik Koto Gadang

Menu lebaran di tiap daerah banyak variannya, termasuk di Sumatera Barat. Makanan ala restoran Padang pun tersaji mulai lamang sampai Itik Koto Gadang

Baca Selengkapnya

Resep Putri Salju dengan Berbagai Varian Rasa, Ada Pandan dan Kacang Mede

20 hari lalu

Resep Putri Salju dengan Berbagai Varian Rasa, Ada Pandan dan Kacang Mede

Ada beberapa resep putri salju dengan berbagai varian rasa yang bisa Anda coba di rumah. Ada rasa original, pandan, hingga kacang mede.

Baca Selengkapnya