Gejala Multiple Sclerosis pada Wanita yang Perlu Diwaspadai

Reporter

magang_merdeka

Editor

Yunia Pratiwi

Sabtu, 10 September 2022 17:02 WIB

Ilustrasi wanita memegang pergelangan tangan. Freepik.com

TEMPO.CO, Jakarta - Multiple sclerosis merupakan penyakit pada sistem saraf pusat yang dapat menyebabkan berbagai gejala. Beberapa orang memiliki gejala ringan, sementara yang lain benar-benar lemah. Penyakit ini lebih sering ditemui pada wanita daripada pria, menurut National Multiple Sclerosis Society. Sebab itu penting untuk setidaknya mengetahui seperti apa gejala sklerosis multipel pada wanita.

Menurut neruolog Nicolas Lannen, wanita dan pria memiliki gejala yang berbeda. "Wanita cenderung mengalami lebih banyak rasa sakit dan gejala sakit kepala sebagai gejala awal dari sklerosis multipel," katanya, seperti dilansir dari laman Prevention. “Migdiagnosa juga lebih memungkinkan terjadi pada wanita daripada pria.”

Selain itu, wanita cenderung mengalami gejala yang lebih buruk dan berulang kata Rhonda Voskuhl, profesor neurologi di University of California, Los Angeles, sementara pada pria penderita multiple sclerosis biasanya mengalami kelumpuhan tertentu dalam waktu yang singkat.

Berikut ini beberapa gejala multiple sclerosis menurut Institut National Gangguan Neurologis dan Stroke

- Penurunan penglihatan
- Kelemahan pada kaki dan lengan
- Kesulitan dalam keseimbangan
- Gangguan pendengaran
- Stimulasi
- Terasa mengelitik
- Tasa sakit
- Kesulitan berbicara
- Gemetar
- Pusing
- Gangguan pendengaran
- Masalah konsentrasi, perhatian, memori dan penilaian
- Depresi

Advertising
Advertising

Mengingat bahwa multiple sclerois lebih sering terjadi pada wanita daripada pria, tanda-tanda ini secara keseluruhan biasanya merupakan gejala yang akan Anda lihat pada wanita, kata Amit Sachdev, asisten profesor dan direktur Divisi Kedokteran Neuromuskular di Michigan State University. “Sebagian besar, wanita tidak mengalami gejala penyakit secara berbeda,” katanya.

Multiple sclerosis juga berpotensi melumpuhkan otak dan sumsum tulang belakang yang terjadi ketika sistem kekebalan menyerang selubung pelindung (myelin) yang menutupi serabut saraf, menurut Mayo Clinic. Hal ini menyebabkan masalah komunikasi antara otak Anda dan seluruh tubuh Anda, yang mengarah ke gejala penyakit. Selain itu, juga dapat menyebabkan kerusakan permanen atau kerusakan saraf.

Sebab wanita lebih berisiko mengalami multiple sclerosis

Ada banyak faktor kompleks yang berbeda yang terlibat dalam hal ini, termasuk perbedaan hormonal, tingkat protein, dan perbedaan sistem kekebalan, kata Dr. Lannen. Testosteron, yang dianggap membantu melindungi terhadap MS, juga ditemukan pada tingkat yang lebih rendah pada wanita, katanya.

“Kami masih bekerja untuk mencari tahu ini,” kata Dr. Voskuhl. "Bisa jadi karena hormon seks, kromosom seks, atau keduanya."

Multiple sclerosis dapat mempengaruhi otak di beberapa tempat pada waktu yang berbeda, sehingga sulit untuk mendapatkan diagnosis yang tepat, kata Dr. Voskuhl. “Ini dapat mempengaruhi penglihatan satu waktu, kognisi yang lain, dan koordinasi yang lain,” jelasnya. “Gejala juga bisa datang dan pergi. Itu membuatnya sulit untuk didiagnosis." Namun, MRI dapat menunjukkan lesi di otak yang mengarah ke gejala multiple sclerosis, menjadikannya alat penting untuk mendiagnosis penyakit.

Jika Anda memiliki gejala penyakit dan pengobatan untuk gejala tertentu tidak membantu, konsultasikan dengan dokter. Jika telah terdiagnosa sebaiknya lakukan perawatan untuk kesembuhan sepenuhnya.

NADIA RAICHAN FITRIANUR | PREVENTION

Baca juga: Bulan Kesadaran Multiple Sclerosis Selma Blair Menemukan Kekuatan Bertahan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

4 hari lalu

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Sering Lupa? Lakukan 5 Tips Berikut untuk Meningkatkan Daya Ingat

4 hari lalu

Sering Lupa? Lakukan 5 Tips Berikut untuk Meningkatkan Daya Ingat

Dengan menerapkan tips-tips ini dalam kehidupan sehari-hari, Anda dapat meningkatkan daya ingat Anda dan mengurangi kecenderungan untuk lupa.

Baca Selengkapnya

Tidak Selalu Buruk, Berikut 5 Manfaat Lupa untuk Kerja Memori Otak

4 hari lalu

Tidak Selalu Buruk, Berikut 5 Manfaat Lupa untuk Kerja Memori Otak

Lupa ternyata memiliki manfaat penting untuk kesehatan otak dan kreativitas Anda.

Baca Selengkapnya

Alasan Bawang Merah Tetap Diburu Meski Mahal

5 hari lalu

Alasan Bawang Merah Tetap Diburu Meski Mahal

Bawang merah merupakan komoditi penting yang dibutuhkan masyarakat. Apa saja manfaatnya untuk kesehatan?

Baca Selengkapnya

Stimulasi Kognitif Terbanyak Bantu Lindungi Otak dari Masalah Daya Ingat

6 hari lalu

Stimulasi Kognitif Terbanyak Bantu Lindungi Otak dari Masalah Daya Ingat

Pekerjaan paling umum dengan tuntutan kognitif tertinggi yang bantu lindungi otak dari masadalah daya ingat adalah mengajar.

Baca Selengkapnya

Waspadai Cuaca Panas Ekstrem di Musim Pancaroba, Dampaknya Bisa Sampai Ginjal

7 hari lalu

Waspadai Cuaca Panas Ekstrem di Musim Pancaroba, Dampaknya Bisa Sampai Ginjal

Jika orang kehilangan kontrol temperatur internal karena cuaca panas ekstrem, mereka mungkin akan mengalami berbagai masalah kesehatan.

Baca Selengkapnya

Epidemiolog: Cacar Monyet Berpotensi Jadi Penyakit Endemik di Indonesia

8 hari lalu

Epidemiolog: Cacar Monyet Berpotensi Jadi Penyakit Endemik di Indonesia

Epidemiolog Dicky Budiman menyatakan, infeksi cacar monyet berpotensi menjadi penyakit endemik karena minimnya penanganan.

Baca Selengkapnya

Pemeriksaan Kehamilan Rutin Bantu Cegah Penularan Sifilis dari Ibu ke Janin

8 hari lalu

Pemeriksaan Kehamilan Rutin Bantu Cegah Penularan Sifilis dari Ibu ke Janin

Penyakit sifilis bisa menular dari ibu yang terinfeksi ke janinnya melalui plasenta. Pemeriksaan kehamilan bantu mencegah penularan itu.

Baca Selengkapnya

4 Bumbu Dapur Sahabat Kesehatan Otak dan Penangkal Alzheimer

12 hari lalu

4 Bumbu Dapur Sahabat Kesehatan Otak dan Penangkal Alzheimer

Salah satu metode efektif untuk meningkatkan kesehatan otak dan mencegah penyakit Alzheimer adalah dengan mengonsumsi makanan yang baik buat otak.

Baca Selengkapnya

Penyebab Pneumothorax yang Dialami Winter aespa

14 hari lalu

Penyebab Pneumothorax yang Dialami Winter aespa

Winter aespa menjalani masa pemulihan untuk penyakit pneumothorax, apa saja penyebab dan gejalanya?

Baca Selengkapnya