Kenali 3 Tanda Toxic Relationship sebelum Terjebak di Dalamnya

Reporter

Bisnis.com

Editor

Mila Novita

Sabtu, 13 Agustus 2022 19:00 WIB

Ilustrasi pasangan. Freepik.com/Pressfoto

TEMPO.CO, Jakarta - Hubungan asmara tidak selalu berjalan mulus. Bisa saja, pasangan pada awal hubungan akan terlihat seperti orang yang sangat sempurna sehingga membuat Anda tergila-gila dengan orang itu, namun karena perasaan seperti itu juga Anda dapat mudah dimanfaatkan sehingga terjadi hubungan dengan istilah Toxic Relationship.

Hubungan beracun ini merupakan istilah yang menggambarkan suatu hubungan yang tidak berjalan dengan baik dan bahkan bisa membuat seseorang mengalami kesehatan mental serta fisik yang buruk. Oleh karena itu, Anda harus bisa mengenal tanda-tanda dari hubungan beracun ini sebelum Anda terkekang dan tidak bisa lepas dari hubungan tersebut.

Dilansir Psychologytoday.com pada Sabtu, 13 Agustus 2022, psikolog asal Amerika Mark Travers, membagikan informasi tiga tanda apabila hubungan sudah masuk ke dalam hubungan yang beracun, di antaranya.

1. Hubungan Berjalan Satu Arah

Ketika Anda sudah merasakan bahwa hubungan cinta hanya terhubung satu arah saja, maka sebaiknya Anda harus mengevaluasi hubungan ini dan utarakan lah kepada pasangan Anda. Sebagai contoh, ketika Anda berada dalam kondisi yang mengharuskan hadir dalam dua acara, yaitu bertemu dengan pasangan Anda atau menghadiri acara keluarga. Lalu, Anda memilih menghadiri acara keluarga karena urgensi yang ada pada pertemuan itu.

Advertising
Advertising

Namun, keputusan ini membuat pasangan Anda marah besar sehingga mau tidak mau Anda harus berada dalam tekanan yang seharusnya tidak perlu terjadi. Hal ini menggambarkan bahwa hubungan ini hanya berjalan satu arah, ketika Anda melakukan yang diinginkan selalu saja ada hambatan dari pasangan Anda, sedangkan apabila pasangan Anda yang menginginkan sesuatu pasti harus diikuti. Oleh karena itu, jika kondisi ini sudah terjadi sebaiknya Anda melakukan evaluasi sebagai langkah awal sampaikanlah protes atas kondisi ini, namun apabila Anda tidak digubris sama sekali maka sebaiknya Anda harus merelakan hubungan ini.

2. Berulang Kali Memaafkan Kesalahannya

Tanda kedua adalah ketika Anda sudah berulang kali memaafkan perilaku bermasalah dari pasangan, kondisi ini sering terjadi dalam suatu hubungan. Misalnya, terkadang orang yang kita cintai malah berperilaku dengan cara yang tidak etis dan berpotensi membahayakan. Namun, perbuatan itu Anda maafkan dan malah mewajarkannya karena Anda sangat mencintainya.

3. Dimanfaatkan

Tanda ketiga, pikirkan kembali apakah Anda selalu dimanfaatkan atau tidak, jika itu terjadi sebaiknya jangan ada kompromi untuk mempertahankan hubungan beracun ini. Realitanya, tidak jarang orang yang memilih menjalin hubungan dengan pasangan dengan melihat berbagai faktor, seperti status keluarga mereka, keuntungan finansial, materi, dan seksual hanya untuk kepentingan satu pihak saja. Perlu diingat, hubungan yang baik adalah hubungan atas dasar cinta dan logika tanpa memanfaatkan apapun.

Berita terkait

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

17 jam lalu

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

Buat yang sedang mencari pasangan melalui proses perjodohan atau kencan kilat, perhatikan beberapa hal penting berikut agar tak salah pilih.

Baca Selengkapnya

Ide Kencan di Luar Ruangan saat Cuaca Cerah

1 hari lalu

Ide Kencan di Luar Ruangan saat Cuaca Cerah

Berikut ragam kegiatan luar ruangan yang bisa dilakukan bersama pasangan, kencan sambil berjemur dan menghirup udara segar.

Baca Selengkapnya

Malas Bicara dengan Orang Asing, Pakar Ungkap Alasan di Baliknya

1 hari lalu

Malas Bicara dengan Orang Asing, Pakar Ungkap Alasan di Baliknya

Kebanyakan orang malas bersikap ramah dan mengobrol dengan orang asing. Padahal bicara dengan mereka tak selalu buruk, asalkan tetap waspada.

Baca Selengkapnya

Merasa Terjebak dalam Hubungan Tak Bahagia? Bulatkan Tekad untuk Pergi

2 hari lalu

Merasa Terjebak dalam Hubungan Tak Bahagia? Bulatkan Tekad untuk Pergi

Merasa terjebak dalam hubungan tak bahagia? Berikut tanda Anda harus mengakhiri hubungan karena sudah tak mungkin diperbaiki.

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog buat Pasangan yang akan Menikah, Perhatikan Hal Ini

3 hari lalu

Saran Psikolog buat Pasangan yang akan Menikah, Perhatikan Hal Ini

Perhatikan hal ini sebelum menikah mengingat penyebab perceraian dalam masyarakat biasanya multifaktor.

Baca Selengkapnya

Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

5 hari lalu

Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

Perjodohan memang tak selalu berjalan mulus apalagi bila tanpa cinta. Berikut beberapa persoalan yang bisa muncul bila menikah karena dijodohkan.

Baca Selengkapnya

Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

7 hari lalu

Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa cinta atau kasih sayang yang digunakan untuk mengungkapkan perhatian pada orang lain.

Baca Selengkapnya

3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

8 hari lalu

3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya.

Baca Selengkapnya

Murah Senyum Vs Maskulin, Ternyata Wanita Lebih Tertarik pada Pria Tipe Ini

8 hari lalu

Murah Senyum Vs Maskulin, Ternyata Wanita Lebih Tertarik pada Pria Tipe Ini

Tim peneliti dari Portugal menemukan wanita lebih suka pria yang murah senyum dibanding yang maskulin. Ini alasannya.

Baca Selengkapnya

5 Hal yang Diperhatikan Calon Pasangan saat Kencan Pertama

11 hari lalu

5 Hal yang Diperhatikan Calon Pasangan saat Kencan Pertama

Pakar hubungan menyebutkan hal-hal yang lebih perlu dipikirkan saat kencan pertama demi kelanjutan yang lebih diharapkan dengan calon pasangan.

Baca Selengkapnya