3 Resep Masakan Ikan Lele, Mangut Lele Salah Satunya

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 30 April 2022 09:09 WIB

Hidangan mangut lele asap dari racikan menu Mbah Marto, yang legendaris di Bantul, Yogyakarta. TEMPO/Eka Wahyu Pramita

TEMPO.CO, Jakarta - Ikan lele merupakan jenis ikan air tawar yang tinggi akan protein, fosfor, dan rendah lemak, sehingga baik untuk tubuh. Di Indonesia, ikan ini umum dijual dan dijadikan beragam resep masakan, baik tradisional maupun moderen.

Meski umumnya lele akrab dengan pecal lele, mengutip Briliofood di alamat briliofood.net, berikut tiga resep masakan ikan lele lainnya:

1. Resep Mangut Lele

Bahan-bahan:

- 1/2 kg ikan lele goreng
- 1 santan kelapa
- Cabai rawit utuh secukupnya
- Kemangi secukupnya
- 1 serai geprek
- 2 daun salam
- 2 daun jeruk purut
- Lengkuas geprek
- Garam, penyedap rasa, dan gula secukupnya
- Air secukupnya

Bumbu halus:

- 1 sdt ketumbar
- 3 bawang putih
- 4 bawang merah
- 2 ruas kunyit
- 1 kencur
- 2 kemiri

Cara memasak:

- Tumis bumbu halus bersama lengkuas, daun salam, dan daun jeruk purut sampai harum.

- Masukkan santan, tambahkan air secukupnya, masukkan garam dan penyedap rasa.

- Masukkan ikan lele goreng, tambahkan cabe rawit utuh, lalu aduk rata.

- Koreksi rasa, masukkan kemangi sesaat sebelum diangkat, aduk rata, dan sajikan mangut lele.

2. Krengseng Lele

Bahan-bahan:

- 500 gram ikan lele
- Daun bawang
- Minyak goreng
- 2 lembar daun jeruk
- 1 ruas lengkuas geprek

Bumbu halus:

- 5 bawang merah
- 2 bawang putih
- 7 cabai rawit
- 3 cabai keriting
- 4 butir kemiri
- 2 sdt ketumbar
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas lengkuas
- Sedikit kencur
- Pala, jinten, kayu manis
- 2 lembar jeruk purut
- Sedikit terasi
- Garam, penyedap rasa, dan kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:

- Berishkan, dan potong-potong ikan lele, kemudian lumuri dengan bubuk kunyit, bawang putih dan garam yang sudah dihaluskan. Lalu goreng.

- Tumis bumbu halus sampai harum, kemudian tambahkan daun jeruk dan lengkuas geprek.

- Setelah bumbu agak kering, tambahkan air secukupnya. Masukkan ikan lele, aduk rata, dan koreksi rasa.

- Tunggu sampai air agak mengering dan lele agak kering. Kemudian angkat dan sajikan, jangan lupa taburi bawang kering.

3. Resep Rica-rica Lele Pedas

Bahan-bahan:

- 2 ekor ikan lele
- 3 lembar daun salam
- 5 lembar daun jeruk
- 1 batang serai yang dimemarkan
- 2 ruas lengkuas yang dimemarkan
- 1/2 sdm kaldu bubuk
- 1/2 sdm gula merah sisir
- 1 sdt lada bubuk
- Garam secukupnya
- 100 ml air bersih

Bumbu halus:

- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 15 buah cabai merah keriting
- 20 buah cabai rawit merah
- 1 buah tomat

Cara membuat:

- Bersihkan dan potong-potong ikan lele, goreng sampai kering, lalu sisihkan.

- Tumis bumbu halus sampai wangi, tambahkan daun salam, daun jeruk, serai dan lengkuas yang dimemarkan.

- Tambahkan air, garam, gula, lada bubuk, dan kaldu.

- Masukkan ikan lele, masak sampai bumbu menyerap dan kuah mengering. Koreksi rasa, kemudian lele rica-rica siap disajikan.

DELFI ANA HARAHAP

Baca: 5 Manfaat Mengonsumsi Ikan Lele, Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Menteri Perdagangan Zulhas Prediksi Harga Bawang Merah Turun dalam Waktu Sepekan

3 hari lalu

Menteri Perdagangan Zulhas Prediksi Harga Bawang Merah Turun dalam Waktu Sepekan

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan alias Zulhas yakin harga bawang merah akan kembali normal dalam kurun waktu seminggu ke depan.

Baca Selengkapnya

Harga Bawang Merah Melesat karena Gagal Panen, Ikappi Minta Percepat Distribusi

4 hari lalu

Harga Bawang Merah Melesat karena Gagal Panen, Ikappi Minta Percepat Distribusi

Ikappi menyayangkan kondisi curah hujan yang tinggi di beberapa daerah sehingga membuat gagal panen dan memicu kenaikan harga bawang merah.

Baca Selengkapnya

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

4 hari lalu

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

Harga bawang merah naik hingga Rp 80 ribu per kilogram. Menteri Zulhas bilang gara-gara lebaran.

Baca Selengkapnya

Cegah Krisis Pangan ala Gang 8 Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur

5 hari lalu

Cegah Krisis Pangan ala Gang 8 Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur

Inisiatif lokal untuk mitigasi krisis pangan lahir di jalan gang di Kelurahan Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur. Berbekal dana operasional RT.

Baca Selengkapnya

Alasan Bawang Merah Tetap Diburu Meski Mahal

5 hari lalu

Alasan Bawang Merah Tetap Diburu Meski Mahal

Bawang merah merupakan komoditi penting yang dibutuhkan masyarakat. Apa saja manfaatnya untuk kesehatan?

Baca Selengkapnya

5 Daerah Penghasil Bawang Merah Di Indonesia

5 hari lalu

5 Daerah Penghasil Bawang Merah Di Indonesia

Kenaikan harga bawang merah dipengaruhi penurunan produksi di sejumlah daerah penghasil.

Baca Selengkapnya

Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

8 hari lalu

Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

Harga bawang merah untuk pembelian secara eceran bahkan mencapai Rp 80 ribu per kg.

Baca Selengkapnya

2 Cara Masak Tahu Petis, Kudapan Asal Jawa Tengah

10 hari lalu

2 Cara Masak Tahu Petis, Kudapan Asal Jawa Tengah

Tahu petis adalah kudapan asli dari Jawa Tengah, paduan antara tahu goreng dengan sambal petis

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

18 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Korupsi Diduga Sebabkan Harga Bawang Putih Naik, Ini Tanggapan Kementerian Perdagangan

18 hari lalu

Korupsi Diduga Sebabkan Harga Bawang Putih Naik, Ini Tanggapan Kementerian Perdagangan

Kementerian Perdagangan menanggapi dugaan korupsi di balik tingginya harga bawang putih.

Baca Selengkapnya