Tips dan Trik Menyajikan Bento Ala Jepang untuk Pemula

Reporter

Tempo.co

Editor

Dwi Arjanto

Rabu, 9 Maret 2022 15:50 WIB

Menu Bento. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta -Bento atau makan siang di dalam kotak makan sering digunakan orang-orang Jepang dalam kehidupan sehari-hari. Dilansir dari laman us.emb-japan.go.jp, bento disajikan dengan rasio 1:1:1 untuk nasi, protein, dan sayuran.

Menyajikan bento ternyata tidak bisa dilakukan sembarangan. Untuk menciptakan bento yang mengagumkan, cobalah tips dan trik berikut yang dilansir dari laman Live Japan:

  • Jangan terpaku pada kotak

Kotak bento Jepang biasanya memiliki kompartemen, setidaknya dua untuk memisahkan nasi dari yang lain. Meski itu membantu memisahkan bahan-bahan satu sama lain dan mencegah nasi menjadi lembek, atau rasa terlalu banyak bercampur, jangan terlalu terpaku pada sekat-sekat di dalam bento. Kotak apapun bisa digunakan untuk membuat bento.

  • Kemaslah dengan cermat

Isi setiap sentimeter dalam kotak bento sampai penuh. Jika bingung dengan celah kecil pada bento, isilah dengan tomat mini atau nugget ayam. Mengisi kotak bento dengan penang akan membuatnya tidak tercampur menjadi satu ketika dibuka.

  • Kemas dalam 3D

Saat membuat bento, bayangkanlah dalam tiga dimensi (3D). Bento berbeda dengan makanan di atas piring di mana semuanya menyebar dengan cara yang agak datar.

Advertising
Advertising

Memikirkan bento dalam 3D berarti membangun ke atas dan mengharuskan menempatkan makanan di atas satu sama lain. Makanan kering tidak menjadi masalah, tapi makanan lembab harus dimasukkan ke dalam bentuk silikon atau dengan semacam pemisah, seperti aluminium foil.

  • Masak dahulu sebanyak mungkin

Supaya bento cepat dibuat di pagi hari, masaklah bahan-bahan yang diperlukan dengan segera. Buatlah lebih banyak dari apapun yang dimasak pada malam hari dan simpan di kulkas.

Misalnya, salad wortel dan telur rebus bisa disimpan sebentar di lemari es. Satu-satunya hal segar yang dibutuhkan adalah nasi. Buatlah dengan cepat dengan penanak nasi. Jika tidak sempat, pilih karbohidrat pengganti, seperti roti.

  • Pilih makanan yang enak saat dingin

Biasanya kotak bento tidak dimicrowave, tapi dinikmati dalam keadaan dingin atau pada suhu kamar. Pastikan apa pun yang dibuat untuk bento harus terasa enak setelah dingin.

  • Ubah bahan utama

Salah satu trik untuk pemula bento adalah menggunakan sisi yang sama dan hanya mengganti bahan utama secara teratur. Mislanya, nasi, tomat mini, dan telur rebus sebagai lauk tetap yang dipasangkan dengan hidangan utama, seperti sayuran panggang, ayam goreng, bakso, atau irisan daging sapi yang ditumis.

  • Tambahkan beberapa irisan lemon

Lemon bisa membuat bento menonjol dengan warna kuning cerah. Selain itu, lemon juga berfungsi sebagai bumbu penyegar yang cocok dengan hampir semua hidangan. Menambahkan sedikit lemon juga membantu menjaga bento supaya segar sepanjang hari.

  • Jangan gunakan garam dan merica terlalu banyak

Bumbu, seperti garam dan merica, yang terlalu banyak bisa menciptakan ketidakseimbangan rasa pada bento. Bento memiliki komponen yang beragam dengan banyak rasa berbeda. Rasanya tentu menjadi mudah dicampuradukkan dengan penggunaan garam dan merica yang banyak.

AMELIA RAHIMA SARI
Baca juga : Mengenal Bento dan Perbedaannya dengan Tempura

Berita terkait

Jepang Tunda Pembangunan Penghalang Gunung Fuji

1 hari lalu

Jepang Tunda Pembangunan Penghalang Gunung Fuji

Wisatawan memiliki waktu beberapa hari lagi untuk memotret Gunung Fuji di tempat yang populer setelah pembangunan penghalang ditunda

Baca Selengkapnya

Rumah Kosong di Jepang Cetak Rekor Baru, Tembus 9 Juta Unit

2 hari lalu

Rumah Kosong di Jepang Cetak Rekor Baru, Tembus 9 Juta Unit

Jepang mencatat rekor baru rumah kosong sebanyak 9 juta unit. Angka kelahiran yang rendah menjadi pemicu banyaknya rumah kosong.

Baca Selengkapnya

Jepang Kucurkan Rp4,7 Miliar untuk Bantu Dukung Rehabilitasi dan Reintegrasi Sosial Narapidana Teroris di Nusakambangan

3 hari lalu

Jepang Kucurkan Rp4,7 Miliar untuk Bantu Dukung Rehabilitasi dan Reintegrasi Sosial Narapidana Teroris di Nusakambangan

Jepang berharap bisa memperkuat dukungan rehabilitasi yang tepat bagi para narapidana terorisme di Lapas Nusakambangan.

Baca Selengkapnya

Jangan Coba Kasih Tip ke Staf Hotel atau Restoran di Dua Negara Ini, Bisa Dianggap Tak Sopan

3 hari lalu

Jangan Coba Kasih Tip ke Staf Hotel atau Restoran di Dua Negara Ini, Bisa Dianggap Tak Sopan

Layanan kepada pelanggan di restoran dipandang sebagai bagian dari makanan yang telah dibayar, jadi tak mengharapkan tip.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia; Gedung Putih Sebut Tel Aviv Siap-siap Serang Rafah

6 hari lalu

Top 3 Dunia; Gedung Putih Sebut Tel Aviv Siap-siap Serang Rafah

Top 3 dunia, di urutan pertama berita tentang Pemerintah Israel yang bersikukuh akan menyerang Rafah.

Baca Selengkapnya

Delegasi Indonesia Partisipasi di Festival Hakata Dontaku

6 hari lalu

Delegasi Indonesia Partisipasi di Festival Hakata Dontaku

Festival Hakata Dontaku adalah festival kesenian dan budaya terbesar di Fukuoka Jepang. Indonesia menampilkan angklung, tari Bali, dan tari Saman

Baca Selengkapnya

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

7 hari lalu

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

Duta Besar Republik Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi meresmikan pesantren pertama Nahdlatul Ulama (NU)

Baca Selengkapnya

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

7 hari lalu

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Pemerintah Jepang menanggapi komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor penghambat pertumbuhan ekonomi di Cina, India dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

7 hari lalu

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

Mulai dari lokasi pembangunannya di pulau buatan sampai ancaman tenggelam, simak informasi menarik tentang Bandara Internasional Kansai Jepang.

Baca Selengkapnya

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

7 hari lalu

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Menteri Luar Negeri India menolak komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor yang menghambat pertumbuhan ekonomi negaranya.

Baca Selengkapnya