Waktu Paling Tepat Menimbang Berat Badan saat Sedang Diet

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Rabu, 22 Desember 2021 15:15 WIB

Ilustrasi berat badan. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Menimbang secara teratur dapat membantu mengetahui kemajuan penurunan berat badan. Tapi, akan lebih berguna jika melakukannya di saat yang tepat. Kapan waktunya?

Memang tidak ada satu jawaban yang cocok untuk semua orang, tapi para ahli diet sepakat tentang beberapa faktor kunci untuk mengawasi penurunan berat badan, termasuk menentukan waktu terbaik dan frekuensinya.

Menimbang badan sebenarnya bisa dilakukan kapan saja, siang atau malam. Namun, menurut Cleveland Clinic, hasil timbangan yang paling akurat adalah di pagi hari, yakni setelah buang air kecil dan sebelum sarapan.

Selain itu, menimbang berat badan sebaiknya dilakukan seminggu sekali, di hari yang sama. Temuan studi yang diterbitkan dalam Obesity Facts edisi Februari 2014 menunjukkan bahwa berat badan cenderung meningkat selama akhir pekan, ketika orang biasanya melakukan perawatan diri.

Lisa R. Young, profesor nutrisi di New York University dan penulis Finally Full, Finally Slim, lebih suka naik ke timbangan setiap Selasa. "Senin terlalu dekat dengan akhir pekan. Selasa adalah waktu yang ideal dalam seminggu untuk meningkatkan kebiasaan selama pekan itu," katanya, seperti dilansir dari Livestrong, Selasa, 21 Desember 2021.

Tapi jika menimbang di waktu atau hari lain dirasa lebih baik, bukan masalah. Sebab, yang utama adalah konsistensi. “Tujuannya adalah hari yang sama setiap minggu, pada waktu yang sama," kata ahli nutrisi yang berbasis di Seattle, Liz Wyosnick.

Ada alasan Wyosnick menyarankan orang untuk menimbang diri tidak lebih dan tidak kurang dari satu kali per minggu. "Penurunan berat badan yang aman dan berkelanjutan tidak ditemukan dalam fluktuasi kecil berat badan dari satu hari ke hari berikutnya. Lebih baik untuk menilai kemajuan dalam waktu yang lebih lama yang dialokasikan untuk latihan dan penerapan kebiasaan baru."

Advertising
Advertising

Young juga merekomendasikan untuk menimbang hanya sekali atau dua kali seminggu. "Kita memiliki fluktuasi harian, dan bagi sebagian orang, penimbangan harian dapat menyebabkan terobsesi dengan berat badan," katanya.

Baca juga: Penurunan Berat Badan yang Ideal dalam Sebulan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram "Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Kenapa Orang Suka Aroma Bayi? Ini Penjelasan Ilmiahnya

7 jam lalu

Kenapa Orang Suka Aroma Bayi? Ini Penjelasan Ilmiahnya

Cairan amnion dan substansi seperti verniks caseosa berperan dalam menciptakan aroma bayi yang khas.

Baca Selengkapnya

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

4 hari lalu

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

Penelitian mengklaim olahraga pada malam hari bisa memberi lebih banyak manfaat kesehatan bagi orang obesitas dan diabetes tipe 2.

Baca Selengkapnya

Kelebihan Punya Tinggi Badan Menjulang Menurut Penelitian

5 hari lalu

Kelebihan Punya Tinggi Badan Menjulang Menurut Penelitian

Selain penampilan, orang tinggi diklaim punya kelebihan pada kesehatan dan gaya hidup. Berikut keuntungan memiliki tinggi badan di atas rata-rata.

Baca Selengkapnya

Selain Tikus, Inilah 4 Hewan yang Kerap Dijadikan Percobaan Penelitian

6 hari lalu

Selain Tikus, Inilah 4 Hewan yang Kerap Dijadikan Percobaan Penelitian

Berikut beberapa hewan yang kerap dijadikan hewan percobaan dalam penelitian:

Baca Selengkapnya

Waspada, Kena DBD Selama Kehamilan Bisa Pengaruhi Kesehatan Bayi di 3 Tahun Pertama

7 hari lalu

Waspada, Kena DBD Selama Kehamilan Bisa Pengaruhi Kesehatan Bayi di 3 Tahun Pertama

Studi baru menyebutkan ibu yang terkena DBD selama masa kehamilannya dapat mempengaruhi kesehatan bayi 3 tahun pertamanya.

Baca Selengkapnya

5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

9 hari lalu

5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

Olahraga atau aktivitas fisik secara teratur bermanfaat untuk tubuh dan kesehatan mental

Baca Selengkapnya

Begini Cara Menulis Artikel Ilmiah di Jurnal Terindeks Scopus

14 hari lalu

Begini Cara Menulis Artikel Ilmiah di Jurnal Terindeks Scopus

Jurnal terindeks Scopus menjadi salah satu tujuan para peneliti di Indonesia untuk mempublikasikan artikel ilmiah atau penelitiannya, bagaimana cara menulis artikel ilmiah yang terindeks scopus?

Baca Selengkapnya

Saran Ahli Gizi agar Berat Badan Kembali Ideal setelah Lebaran

17 hari lalu

Saran Ahli Gizi agar Berat Badan Kembali Ideal setelah Lebaran

Diet sehat setelah banyak makan makanan bersantan saat Lebaran bisa diterapkan dengan pola makan bergizi seimbang agar berat badan ideal lagi.

Baca Selengkapnya

7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

18 hari lalu

7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

Kebiasaan makan yang buruk dapat berdampak negatif pada kesehatan anak. Simak 5 tips anak ajak pola makan sehat

Baca Selengkapnya

7 Rekomendasi Minuman Peluntur Lemak Setelah Konsumsi Hidangan Lebaran

21 hari lalu

7 Rekomendasi Minuman Peluntur Lemak Setelah Konsumsi Hidangan Lebaran

Setelah menjalani masa lebaran yang penuh dengan hidangan berlemak dan bersantan, bakar lemak melalui olahraga dan minuman bisa dilakukan.

Baca Selengkapnya