Delapan Gaya Rambut Pendek Terbaik untuk Berbagai Bentuk Wajah

Editor

Mila Novita

Rabu, 24 November 2021 22:05 WIB

Artis remaja asal Amerika Serikat, Zendaya Coleman hadir di acara Teen Choice Awards di Los Angeles, 11 Agustus 2014. Ia tampil dengan potongan rambut terbarunya. Jason Merritt/Getty Images

TEMPO.CO, Jakarta - Setiap orang memiliki bentuk wajah yang berbeda. Tergantung bentuk wajahnya, gaya rambut yang dinilai cocok juga berbeda-beda. Tapi bagi orang-orang yang telah lama berambut panjang, memotong pendek rambut mereka bisa jadi sebuah tantangan tersendiri.

Direktur artistik Glamsquad, Giovanni Vaccaro, dan seorang penata rambut, Cheryl Bergamy, mengungkap beberapa gaya rambut paling bagus bagi wanita dengan berbagai bentuk wajah. "Selain ingin memuaskan klien, kami juga ingin memberikan apa yang mereka butuhkan agar tetap terlihat bagus," ucap Bergamy, dikutip dari laman InStyle, Rabu, 21 April 2021.

Inilah delapan gaya rambut pendek yang cocok untuk berbagai bentuk wajah.

1. Potongan buzz (buzz cut)

Tiffany Haddish (Instagram/@tiffanyhaddish)

Potongan jenis ini cocok diterapkan pada wanita dengan wajah oval dan bulat. Potongan buzz adalah istilah yang digunakan untuk merujuk gaya rambut pendek di mana panjang rambut sama di semua bagian kepala. Potongan ini bisa juga disebut potongan gaya rambut cepak.

2. Potongan bob (blunt bob)

Dua Lipa (Instagram @dualipa)

Advertising
Advertising

Salah satu orang yang mempunyai gaya rambut bob adalah Dua Lipa. Gaya rambut ini cukup terkenal di kalangan wanita. Potongan bob cocok diterapkan pada bentuk wajah apa pun dengan rambut yang dipotong lurus sampai bawah rahang sehingga panjang rambut tidak melebihi bahu.

3. Potongan bob berlapis (layered bob)

Olivia Wilde (Instagram/@oliviawilde)

Dilansir dari laman Latest Hairdata-style, potongan ini sama dengan rambut bob tapi dipotong secara berlapis dengan panjang yang berbeda-beda. Gaya rambut ini berfungsi menambahkan tekstur dan volume pada potongan bob. Potongan ini cocok pada wajah wanita berbentuk persegi. Contoh selebriti yang memiliki gaya rambut ini adalah Olivia Wilde.

4. Potongan bob panjang (long bob)

Model Bella Hadid berpose saat menghadiri acara CFDA Fashion Awards di Manhattan, New York, AS, 5 Juni 2017. Bella tampil dengan model rambut terbarunya bob berponi. REUTERS

Gaya rambut bob panjang atau kerap disebut lob adalah varian lain dari potongan bob. Panjangnya berada di antara gaya rambut panjang dan potongan bob. Gaya rambut ini dipotong di atas, setinggi, atau tepat di bawah bahu. Wanita dengan wajah bulat cocok untuk memiliki gaya rambut ini, terutama jika dilengkapi dengan potongan poni yang panjang.

5. Potongan poni (bangs)

Artis remaja asal Amerika Serikat, Zendaya Coleman hadir di acara Teen Choice Awards di Los Angeles, 11 Agustus 2014. Ia tampil dengan potongan rambut terbarunya. Jason Merritt/Getty Images

Gaya rambut berponi cocok diterapkan pada wajah berbentuk oval, persegi, atau bulat. Namun, pada dasarnya, rambut poni cocok digunakan untuk semua bentuk wajah. Ada banyak model dan jenis poni yang dapat dipilih, sesuai dengan bentuk wajah dan selera. Salah seorang selebriti, Zendaya, pernah memotong rambutnya amat pendek, tetapi tetap menyisakan poni di keningnya. Hasilnya cocok dan menawan.

6. Potongan pixie

Zoe Kravitz di SAG Awards 2020. Instagram/@zoeisabellakravitz

Rambut pixie dipotong secara berlapis guna menciptakan efek sedikit kusut. Potongan ini pendek di bagian belakang dan samping kepala, tetapi sedikit lebih panjang di bagian atas. Sedangkan poni potongan pixie dipotong dengan sangat pendek. Pixie termasuk dari potongan rambut pendek yang cocok diterapkan pada wanita dengan bentuk wajah oval atau bulat.

7. Potongan pixie panjang

Pink menambah daftar seleb yang berhasil sembuh dari virus Corona. Penyanyi dengan dandanan nyentrik itu dinyatakan positif terjangkit Corona bersama sang anak yang berusia 3 tahun. Ia pun akhirnya menjalani perawatan selama dua minggu sebelum akhirnya dinyatakan pulih. Instagram

Potongan pixie panjang lebih panjang ketimbang potongan pixie tradisional. Pixie panjang biasanya lebih pendek di bagian belakang dan samping, tetapi lebih panjang di bagian atas dengan poni yang panjang. Dengan bagian atas dan poni yang panjang, rambut bisa ditata ke atas, merapikannya ke belakang, maupun meratakannya ke samping.

8. Poni ke samping

Kerry Washington. AP/Evan Agostini

Gaya rambut pendek ini cocok diterapkan pada wanita dengan wajah berbentuk hati. Poni yang panjang dan dikesampingkan dapat menguatkan bentuk tulang pipi. Gaya rambut ini memiliki panjang di sekitar bahu, tetapi dapat disesuaikan sesuai dengan selera.

Baca juga: 3 Kesalahan Perawatan Rambut yang Bikin Rontok dan Kusam

DINA OKTAFERIA

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Mengenal Curtain Haircut, Gaya Rambut Gibran yang Curi Perhatian

10 hari lalu

Mengenal Curtain Haircut, Gaya Rambut Gibran yang Curi Perhatian

Wakil presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka mengganti gaya rambutnya menjadi curtain haircut. Berikut informasi mengenai curtain haircut.

Baca Selengkapnya

Tanda Sudah Waktunya Potong Rambut, Termasuk Migrain

31 hari lalu

Tanda Sudah Waktunya Potong Rambut, Termasuk Migrain

Ada tanda-tanda umum sudah waktunya Anda potong rambut, bukan hanya karena sudha terlalu panjang. Berikut di antaranya

Baca Selengkapnya

Seorang Wanita Cedera Ginjal setelah Meluruskan Rambut, Ini Sebabnya

38 hari lalu

Seorang Wanita Cedera Ginjal setelah Meluruskan Rambut, Ini Sebabnya

Seorang wanita muda mengalami cedera ginjal setelah melakukan pelurusan rambut di salon. Penyebabnya kandungan zat berbahaya pada produk.

Baca Selengkapnya

Rambut Jang Wonyoung IVE Dilelang Senilai Rp 217 Juta

27 Februari 2024

Rambut Jang Wonyoung IVE Dilelang Senilai Rp 217 Juta

Seseorang menjual rambut Jang Wonyoung IVE dalam situs lelang Cina

Baca Selengkapnya

Penyebab Kutu Rambut Mudah Menyebar pada Anak-anak

26 Februari 2024

Penyebab Kutu Rambut Mudah Menyebar pada Anak-anak

Masalah kutu rambut tampaknya banyak menyerang anak-anak. Padahal, orang dewasa juga bisa mengalaminya. Lalu kenapa lebih mudah menyebar pada anak?

Baca Selengkapnya

16 Rekomendasi Rambut Pendek Pria Terbaru 2024

5 Februari 2024

16 Rekomendasi Rambut Pendek Pria Terbaru 2024

16 Rekomendasi rambut pendek pria terbaru yang bisa dicoba. Gaya baru di tahun baru 2024.

Baca Selengkapnya

Jangan Biarkan SIkat Rambut Jadi Sarang Bakteri, Bersihkan dengan Cara Berikut

30 Januari 2024

Jangan Biarkan SIkat Rambut Jadi Sarang Bakteri, Bersihkan dengan Cara Berikut

Sikat rambut yang dipakai berkali-kali setiap hari bisa menjadi sarang bakteri, jamur, ketombe, dan minyak sehingga harus rutin dicuci.

Baca Selengkapnya

Hati-hati, Kondisi Defisiensi Vitamin Berikut Bisa Berdampak Buruk ke Kesehatan Rambut

12 Januari 2024

Hati-hati, Kondisi Defisiensi Vitamin Berikut Bisa Berdampak Buruk ke Kesehatan Rambut

Vitamin A berperan dalam produksi sebum, zat berminyak yang melembabkan kulit kepala dan menjaga kesehatan rambut.

Baca Selengkapnya

Kiat Sederhana Menjaga Kesehatan Rambut

12 Januari 2024

Kiat Sederhana Menjaga Kesehatan Rambut

Kurangnya perawatan rambut bisa berakibat rontok, kering, patah, dan berminyak

Baca Selengkapnya

Bahaya Pakai Topi Wol saat Cuaca Dingin

10 Januari 2024

Bahaya Pakai Topi Wol saat Cuaca Dingin

Wol adalah pilihan populer untuk pakaian musim dingin. Namun topi wol diklaim bisa merusak rambut.

Baca Selengkapnya