5 Cara Rumahan untuk Mencegah Uban Muncul di Usia Muda

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Selasa, 7 September 2021 11:25 WIB

Ilustrasi wanita beruban. medimanage.com

TEMPO.CO, Jakarta - Uban atau rambut putih biasa dijumpai seiring dengan pertambahan usia. Menurut ahli diet dari India, Lavleen Kaur, hal itu terjadi karena pigmen yang terdapat pada folikel rambut akan hilang pelan-pelan saat bertambah tua.

Namun, kini banyak orang yang memiliki uban di usia lebih muda. Penyebab umumnya adalah gaya hidup, termasuk diet dan stres. Nutrisi tertentu dari makanan memiliki peran munculnya uban prematur. Penelitian mengungkapkan bahwa kekurangan zat besi, tembaga, vitamin B, yodium, dan omega 3 menyebabkan rambut beruban. Selain itu, makanan kemasan, junk food, atau olahan, mungkin berkontribusi lebih banyak lagi.

Stres juga berdampak sama. Saat stres meningkat, zat kimia yang disebut norepinefrin lebih banyak dilepaskan ke dalam folikel. Bahan kimia ini mempengaruhi sel induk melanosit yang menyebabkannya berubah menjadi sel pigmen dan keluar dari folikel rambut yang mengarah ke uban.

Tapi, rambut beruban dini juga dapat disebabkan oleh faktor lain seperti genetika, ketidakseimbangan hormon, atau bahkan sebagai efek samping dari kondisi medis tertentu seperti anemia.

Berikut beberapa cara untuk mencegah uban muncul prematur yang disarankan Lavleen, seperti dilansir dari Indian Express, Senin, 6 September 2021.

1. Memperbaiki pola makan

Solusi utama untuk setiap masalah kesehatan, termasuk uban prematur, adalah memperbaiki diet. Ada beberapa makanan yang harus dikonsumsi untuk memulihkan rambut putih, yakni kaya tembaga termasuk kacang mete, kentang, buncis, almond, jamur, dan sebagainya.

Advertising
Advertising

Penting juga mengonsumsi makanan kaya vitamin B seperti dadih, pisang, wortel atau bahkan jus sayuran. “Makanan itu meningkatkan suplai oksigen tubuh, yang membantu menjaga sel-sel tetap sehat dan aktif, menghasilkan rambut yang kuat dan melumasi,” kata Lavleen.

Intinya, lakukan diet seimbang yang kaya akan mineral penting seperti tembaga, vitamin B, omega 3, zat besi, dan yodium.

2. Minyak kelapa

“Ini adalah metode teruji yang terbukti bermanfaat bagi banyak orang dalam hal mengembalikan warna rambut alami dan mempertahankannya dalam jangka panjang,” kata Lavleen.

3. Amla atau buah Malaka

Amla kaya akan antioksidan dan juga memiliki sifat anti-penuaan yang dapat membantu mencegah uban prematur. Buah ini dapat direndam dengan air, lalu airnya digunakan untuk mencuci rambut. Sebagai alternatif, campurkan jus buah Malaka dengan satu sendok makan minyak almond dan air perasan lemon. Aduk rata, oleskan ke kulit kepala, dan biarkan selama beberapa menit sebelum keramas.

4. Daun kari

Daun kari memiliki sejarah panjang dalam sebagai obat, termasuk untuk uban prematur. Hancurkan daun kari menjadi bubuk dan campurkan dengan minyak kelapa untuk dioleskan ke kulit kepala.

5. Mentega, resep leluhur

Salah satu solusi keluarga Lavleen untuk menghentikan uban adalah mentega.

“Saya melihat nenek saya menerapkan perawatan ini dan dia masih memiliki rambut hitam yang kuat. Dia hanya membuat mentega segar dari susu sapi, melelehkannya sedikit, dan menggunakannya sebagai minyak rambut sebelum dicuci,” katanya. Gunakan ini dua kali seminggu, harus mentega yang seluruhnya terbuat dari susu sapi.

6. Air bawang

Ketidakseimbangan hidrogen peroksida menyebabkan rambut beruban prematur. Ketika kita menggunakan air bawang, hidrogen peroksida ini dapat menetralkan enzim katalase yang ditemukan dalam bawang, ini membantu mencegah uban prematur. Campur jus bawang dengan satu sendok makan kulit lemon dan oleskan ke rambut.

7. Teh hitam

Teh hitam yang memiliki asam tanat yang membantu menggelapkan rambut, gunakan bersama dengan kondisioner herbal. Namun, jangan gunakan sampo setelah ini karena dapat menyebabkan rambut menjadi kering. Keramas keesokan harinya.

Namun, Lavleen mengatakan pengobatan eksternal menggunakan ramuan buatan sendiri tak membuat uban menghilang selamanya. Uban akan muncul lagi. “Oleh karena itu, perhatian pertama dan terpenting perlu dilakukan pada diet dan rutinitas gaya hidup,” kata dia.

Baca juga: 5 Tips Menyamarkan Uban, yang Terpenting Jangan Dicabut

Berita terkait

Alami Burnout karena Merawat Orang Tua Demensia, Begini Saran Pakar

3 hari lalu

Alami Burnout karena Merawat Orang Tua Demensia, Begini Saran Pakar

Merawat orang tua dengan demensia menyebabkan burnout, apalagi jika Anda harus merawat anak juga alias generasi sandwich. Simak saran pakar.

Baca Selengkapnya

Diet Mediterania Baik untuk Penderita Asam Urat, Apa yang Boleh Disantap?

5 hari lalu

Diet Mediterania Baik untuk Penderita Asam Urat, Apa yang Boleh Disantap?

Penderita asam urat perlu menjaga jenis dan pola makan agar tetap sehat. Diet Mediterania disebut baik untuk penderita kadar asam urat.

Baca Selengkapnya

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

6 hari lalu

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

Stres fisik, seperti saat sakit atau cedera, gula darah juga bisa meningkat, yang dapat mempengaruhi penderita diabetes tipe 1 maupun tipe 2.

Baca Selengkapnya

Psikiater: Jangan Ukur Kebahagiaan Berdasar Standar Orang Lain

6 hari lalu

Psikiater: Jangan Ukur Kebahagiaan Berdasar Standar Orang Lain

Faktor penghambat kebahagiaan kerap berasal dari tekanan dalam diri untuk mencapai sesuatu dari standar mengukur kebahagiaan orang lain.

Baca Selengkapnya

Tips Psikiater untuk Mengusir Rasa Tak Bahagia

6 hari lalu

Tips Psikiater untuk Mengusir Rasa Tak Bahagia

Rutin menulis jurnal bersyukur atau gratitude journal, semacam buku harian, bisa menjadi salah satu cara mengusir perasaan tidak bahagia.

Baca Selengkapnya

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

9 hari lalu

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

Berikut 12 tips yang bantu mencegah kolesterol dan gula darah naik, termasuk pola makan dan kelola stres.

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut 8 Hal Paling Umum yang Percepat Penuaan

10 hari lalu

Pakar Sebut 8 Hal Paling Umum yang Percepat Penuaan

Pakar kesehatan menyebut delapan perilaku tak sehat paling umum yang mempercepat proses penuaan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Kelola Stres Setiap Hari untuk Redakan Emosi

10 hari lalu

Kelola Stres Setiap Hari untuk Redakan Emosi

Mengelola stres adalah cara meredakan emosi yang harus terus dilatih setiap hari agar tidak mudah emosional si situasi yang buruk.

Baca Selengkapnya

Kecewa karena Calon yang Didukung Kalah, Simak Saran Psikolog

10 hari lalu

Kecewa karena Calon yang Didukung Kalah, Simak Saran Psikolog

Psikolog mengatakan wajar bila orang kecewa karena harapan tidak menjadi kenyataan tetapi rasa kecewa itu mesti dikelola agar tak sampai memicu stres.

Baca Selengkapnya

Mengapa Stres Bisa Sebabkan Sakit Punggung?

14 hari lalu

Mengapa Stres Bisa Sebabkan Sakit Punggung?

Stres sebabkan sakit punggung bisa terjadi lantaran tubuh Anda mengalami reaksi kimia sebagai respons terhadap stres.

Baca Selengkapnya