Kecemasan Jessica Alba ketika Anak-anaknya Kembali ke Sekolah di Masa Pandemi

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Kamis, 19 Agustus 2021 07:59 WIB

Jessica Alba bersama suami dan ketiga anaknya. Instagram.com/@jessicalaba

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak orang tua yang khawatir ketika anak-anak kembali ke sekolah saat pandemi belum usai. Jessica Alba adalah salah satunya. Bukan hanya soal kesehatan, aktris dan pebisnis berusia 40 tahun itu juga khawatir akan intimidasi yang mungkin dihadapi anak-anak di sekolah.

Alba mengungkap kekhawatirannya itu dalam sebuah wawancara dengan People.

"Bagi saya, aspek kesehatan dari COVID jauh lebih utama dalam pikiran saya," kata ibu dari tiga anak, Honor (13), Haven (10), dan Hayes (3½ ) itu.

Meski khawatir Covid-19, istri dari sutradara dan produser film dan TV, Cash Warren, itu juga cemas jika menggunakan bahan kimia keras untuk membersihkan dan mendisinfeksi permukaan kelas beberapa kali sehari dapat berdampak buruk pada anak-anak dan guru. Dia sampai membuat perlengkapan khusus untuk ruang kelas melalui usahanya, Honest Company, yang menyediakan produk kesehatan dan gaya hidup keluarga.

Tapi anak-anaknya memiliki masalah sosial-emosional. Mereka masih sangat peduli dengan apa yang dikatakan teman-temannya yang kadang-kadang membuat mereka terintimidasi. Selain itu, ada kekhawatiran soal prestasi dan nilai akademik di sekolah.

"Saya mencoba untuk berbicara dengan mereka tentang apa yang bisa mereka kendalikan dan mencoba untuk tidak mengekspos mereka terlalu banyak yang di luar kendali mereka," kata dia.

Alba mengakui dia masih harus berbelanja untuk kebutuhan sekolah anak-anaknya tahun ini. Untungnya mereka tak terlalu suka barang mewah. Anak-anak perempuannya memiliki gaya yang sama dengannya, seperti memakai sepatu kets Converse, Dr. Martens, dan celana baggy yang populer di era 90-an. Mereka belanja buka di butik terkenal, melainkan di pasar swalayan biasa.

Sementara anak bungsunya cukup memakai baju biasa karena masih bermain kotor di prasekolah. "Dia berganti pakaian beberapa kali sehari karena dia biasanya basah kuyup. Saya tidak tahu bagaimana dia bisa basah kuyup atau tertutup benda lengket atau lumpur."

Anak-anak Jessica Alba juga dibekali botol minum karena tidak diperbolehkan minum air yang disediakan untuk umum.

#PakaiMasker #CuciTangan #JagaJarak #DiamdiRumah

Baca juga: Curhat Jessica Alba yang Kesulitan Berduaan dengan Suami setelah Punya Anak

Berita terkait

Sinopsis dan Filmografi Pemain Trigger Warning, Film Thriller Hollywood Garapan Mouly Surya

1 hari lalu

Sinopsis dan Filmografi Pemain Trigger Warning, Film Thriller Hollywood Garapan Mouly Surya

Trigger Warning dijadwalkan tayang pada Jumat 21 Juni 2024. Film ini merupakan garapan sutradara asal Indonesia, Mouly Surya.

Baca Selengkapnya

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

1 hari lalu

3 Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan saat ke Korea Selatan

Korea Tourism Organization mencatat 902 pengaduan dari wisatawan selama tahun 2023

Baca Selengkapnya

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

2 hari lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

3 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

3 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

3 hari lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

3 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Wisatawan Indonesia Paling Senang Belanja di Singapura

3 hari lalu

Wisatawan Indonesia Paling Senang Belanja di Singapura

Singapura telah menerima lebih dari 664 ribu pengunjung Indonesia. Jumlah ini mengalami peningkatan sebesar 33,8 persen dibandingkan tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

3 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

4 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya