Menu Sarapan para Atlet Olimpiade : Oatmeal, Smoothies, dan Roti Bakar

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Rabu, 4 Agustus 2021 07:36 WIB

Ilustrasi oatmeal. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Atlet profesional harus mengkonsumsi ribuan kalori untuk bahan bakar latihan, terutama menjelang kompetisi besar seperti Olimpiade. Hampir semua olahraga membutuhkan bahan bakar yang cukup untuk intensitas, meski hanya untuk perlombaan singkat.

Mayoritas atlet Olimpiade makan makanan yang cukup sehat, tetapi tidak semuanya. Selain kepadatan nutrisi, sebagian besar atlet memiliki menu sarapan seimbang lemak, protein, dan karbohidrat sebagai sumber energi dan membantu pemulihan otot.

Jika ingin bugar dan punya energi sebesar mereka, intip menu sarapan mereka seperti dilansir dari eatthis.com.

1. Simone Biles : Oatmeal dan buah

Simone Biles merayakan peraihan lima medali emasnya pada Kejuaraan Dunia 2019, yang memecahkan rekor. Faktor penundaan kompetisi karena pandemi diduga menambah tekanan para atlet, terlebih mereka tidak dapat ditemani oleh keluarga dan penggemar akibat protokol kesehatan yang ketat. REUTERS/Wolfgang Rattay

Pesenam Amerika Serikat Simon Biles memiliki intuisi yang bagus untuk pilihan menu sarapannya, sama seperti mengetahui kapan harus mengundurkan diri dari Olimpiade untuk menjaga kesehatan mental dan fisiknya.

Menurut dia, dia tak terlalu ketat soal makanan. "Saya makan apa yang saya rasa enak dan mencoba untuk tidak makan berlebihan atau makan sendiri karena saya selalu di gym," kata dia kepada Women's Health 2020 lalu.

Dia mengatakan untuk pesenam, pengetatan dapat menyebabkan masalah makan. "Saya hanya makan apa yang saya tahu saya bisa dan harus."

Biles bangun lebih awal sebelum jam 7 latihannya, jadi kadang-kadang dia mencoba menu sarapan cepat dan kadang-kadang tidak. Tapi ketika dia punya waktu untuk makan, dia memilih oatmeal atau buah.

Naomi Osaka : Smoothie hijau dan roti gandum

Naomi Osaka saat tampil di Olimpiade Tokyo, 25 Juli 2021. REUTERS/Edgar Su

Juara tunggal Grand Slam empat kali dan juara bertahan di AS Terbuka dan Australia Terbuka, Naomi Osaka, cukup fleksibel dengan sarapannya di pagi hari. Osaka, yang memiliki kesepakatan sponsor dengan BodyArmor Lyte, langsung minum segera setelah dia bangun dari tempat tidur.

Advertising
Advertising

"Biasanya, ketika saya bangun di pagi hari, hal pertama yang saya lakukan adalah minum smoothie yang dibuat oleh pelatih saya Yutaka [Nakamura]," katanya kepada PureWow pada April.

Smoothie itu terdiri dari kangkung, bayam, Coconut BodyArmor Lyte, kiwi. "Kemudian biasanya saya makan roti gandum hitam dengan salmon asap dan alpukat," kata dia.

3. Katie Ledecky : Roti bakar selai kacang

Perenang Amerika, Katie Ledecky, meraih emas nomor 1.500 meter gaya bebas Olimpiade Tokyo. REUTERS/Kai Pfaffenbach

Katie Ledecky, perenang AS dan peraih medali emas Olimpiade lima kali, menyantap sarapan ringan yang tidak akan membebaninya di kolam renang.

"Latihan renang pertama saya adalah pukul 06:15, jadi saya biasanya bangun 30 menit sebelumnya. Sebelum menyelam ke kolam, saya biasanya makan granola bar atau roti panggang selai kacang dan pisang," katanya kepada PureWow pada September. 2019.

Menurut peraih dua medali emas di Olimpiade Tokyo ini, makanan itu merupakan opsi pra-latihan yang bagus karena memberinya energi yang cukup untuk melalui latihan pagi hari, tanpa membuatnya merasa terlalu berat atau kenyang.


Berita terkait

Timnas U-23 Indonesia Hadapi Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong Akui Pemain Lelah Mental dan Fisik

3 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia Hadapi Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong Akui Pemain Lelah Mental dan Fisik

Shin Tae-yong yakin para pemain Timnas U-23 Indonesia bisa tampil baik melawan Irak di Piala Asia U-23 2024 dan meraih tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Dunia Olahraga Berlari: Berikut 4 Tips Lari Cepat yang Aman

21 jam lalu

Dunia Olahraga Berlari: Berikut 4 Tips Lari Cepat yang Aman

Berlari cepat atau sprint ternyata memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Namun ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar lari cepat aman

Baca Selengkapnya

4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

1 hari lalu

4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

Berikut langkah-langkah yang perlu dipersiapkan sebelum mengikuti lari maraton bagi para pemula.

Baca Selengkapnya

Mengapa Jarak Lari Maraton Sejauh 42 Kilometer?

1 hari lalu

Mengapa Jarak Lari Maraton Sejauh 42 Kilometer?

Jarak lari maraton sejauh 42 kilometer tidak lepas dari sejarah Yunani Kuno, perhelatan Olimpiade pertama, hingga campur tangan Kerajaan Inggris.

Baca Selengkapnya

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

1 hari lalu

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

Penelitian mengklaim olahraga pada malam hari bisa memberi lebih banyak manfaat kesehatan bagi orang obesitas dan diabetes tipe 2.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

2 hari lalu

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

Piala Asia U-23 2024 mulai mendekati laga puncak. Empat tim akan bersaing pada babak semifinal yang akan dimainkan hari Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Maulwi Saelan Cs, Tentara Bawa Harum Timnas Indonesia di Olimpiade Melbourne 1956

2 hari lalu

Profil Maulwi Saelan Cs, Tentara Bawa Harum Timnas Indonesia di Olimpiade Melbourne 1956

Timnas Indonesia pernah berlaga di Olimpiade Melbourne pada 29 November 1956. Maulwi Saelan cs berhasil melaju hingga perempat final.

Baca Selengkapnya

Olahraga Yoga Bikin Nyaman Shareefa Daanish

2 hari lalu

Olahraga Yoga Bikin Nyaman Shareefa Daanish

Olahraga Yoga membuat penyakit GERD Shareefa Daanish tidak kambuh.

Baca Selengkapnya

Resep Membuat Anggur Smoothies untuk Jaga Kesehatan Liver

2 hari lalu

Resep Membuat Anggur Smoothies untuk Jaga Kesehatan Liver

Anggur mengandung senyawa resvaratrol yang bisa cegah kerusakan sel liver dan meningkatkan antioksidan tubuh, intinya menjaga kesehatan liver.

Baca Selengkapnya

Kenangan Manis Timnas Indonesia Berlaga di Olimpiade Melbourne 1956

3 hari lalu

Kenangan Manis Timnas Indonesia Berlaga di Olimpiade Melbourne 1956

Timnas Indonesia pernah menjadi perbincangan era 1950-an kala melawan Uni Soviet di perempat final Olimpiade Melbourne 1956 pada 29 November 1956.

Baca Selengkapnya