Gaya Elegan Greysia Polii jadi Model Perhiasan Berlian

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Senin, 2 Agustus 2021 20:18 WIB

Greysia Polii jadi Muse berlian/Foto: Instagram: Swan Jewellery

TEMPO.CO, Jakarta - Greysia Polii / Apriyani Rahayu membuat Indonesia bangga dengan perolehan medali emas dari cabang olahraga bulu tangkis ganda putri di Olimpiade Tokyo 2020. Mereka mengalahkan pasangan ganda putri asal Cina, Chen Qingchen/Jia Yifan.

Greysia / Apryani tak hanya menyumbangkan medali emas pertama Olimpiade tahun ini, tapi juga menjadi atlet ganda putri Indonesia pertama yang meraih medali emas Olimpiade.

Banyak yang mengenal sosok mereka di lapangan, tapi tidak di luar lapangan. Greys yang melepas masa lajang setelah menikah dengan Felix Djimin pada Desember 2020 ini ternyata juga seorang model brand perhiasan berlian yang dikelola suaminya, Swan Jewellery.

Hanya beberapa saat setelah dia memenangkan medali emas, akun Instagram Swan mengunggah foto Greys memodelkan satu set perhiasan berlian. Dalam foto itu Greys tampak sangat berbeda. Dia mengenakan gaun putih halterneck dengan kalung bertatahkan berlian, dengan makeup bernuansa cokelat natural.

"Some are born great, some achieve greatness, and others have greatness thrust upon them. When you are destined for greatness, it shows in everything you do. It becomes you. Greatness becomes you. Wishing our muse @greyspolii and her partner@r.apriyanig a huge congratulations for winning the gold medal at #tokyoolympics2020! We are so PROUD of you!" demikian keterangan unggahan tersebut.

Greysia Polii jadi Muse berlian/Foto: Instagram: Swan Jewellery

Beberapa hari sebelumnya, akun ini juga mengunggah foto Greys sebagai model, mengenakan kalung dengan liontin berlian bulat yang simpel, ditambah dengan giwang yang serasi. Di foto ini dia tampak formal mengenakan blazer hitam dengan tanktop yang serasi

Atlet 33 tahun itu juga mengenakan berlian yang sama untuk pernikahannya. Dalam foto yang diunggahnya pada akhir tahun lalu, Greys mengenakan perhiasan berlian dengan giwang berlian besar, melengkapi tampilan anggun gaun pengantin putihnya.

Greysia Polii saat menikah dengan Delix Djimin pada Desember 2020 (Instagram/@greyspolii)

Menutup 2020 dengan sudah menjadi istri dari @ felixdjimin adalah sebuah anugerah indah yang Tuhan ijinkan terjadi. Hati yang selalu bersyukur adalah perasaan yang tepat untuk hal-hal yang telah terjadi, sedang terjadi dan akan terjadi. #Godisgoodallthetime #lovealwayswins #felinlovewithgel,” tulisnya melalui laman sosial media Instagram, 31 Desember 2020 silam.

Suami Greysia Polii merupakan salah satu lulusan Singapore Institute of Management. Saat ini menjabat sebagai direktur di Swan Jewellery. Perusahaan didirikan oleh Vincent Claudius dan bergabung dalam satu grup dengan The Swan Group. Mengulik laman Swan Jewellery, The Swan Group telah berdiri sejak 2008 dan telah memiliki 9 outlet yang tersebar di Indonesia.

Baca juga: Raih Emas Olimpiade, Intip Gaya Greysia Polii Bersama Mini Cooper

SITI HAJAR SUWARDI

Advertising
Advertising

Berita terkait

Gagal di Thailand Open 2024, Ahsan / Hendra Akan Fokus Pemulihan untuk Persiapan Singapore Open 2024

4 jam lalu

Gagal di Thailand Open 2024, Ahsan / Hendra Akan Fokus Pemulihan untuk Persiapan Singapore Open 2024

Ahsan / Hendra tersingkir di babak 16 besar Thailand Open 2024 setelah dikalahkan wakil Taiwan, Chiang Chien-Wei / Wu Hsuan-Yi, Kamis, 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Perempat Final Thailand Open 2024 Hari Ini: 7 Wakil Indonesia Tanding, Ada Duel Dejan / Gloria dan Rinov / Pitha

5 jam lalu

Jadwal Perempat Final Thailand Open 2024 Hari Ini: 7 Wakil Indonesia Tanding, Ada Duel Dejan / Gloria dan Rinov / Pitha

Gregoria Mariska Tunjung dan Komang Ayu Cahya Dewi akan bertanding memperebutkan tiket semifinal Thailand Open 2024 hari ini, Jumat, 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Kamis 16 Mei: 7 Wakil Indonesia Lolos Perempat Final, 3 Tersingkir

14 jam lalu

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Kamis 16 Mei: 7 Wakil Indonesia Lolos Perempat Final, 3 Tersingkir

Ahsan / Hendra, Fikri / Bagas, dan Adnan / Nita, menjadi tiga wakil Indonesia yang tersingkir di babak 16 besar Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Ribka Sugiarto Mundur dari Pelatnas Bulu Tangkis Usai Tampil di Piala Uber 2024

19 jam lalu

Ribka Sugiarto Mundur dari Pelatnas Bulu Tangkis Usai Tampil di Piala Uber 2024

Kabidbinpres PP PBSI Ricky Soebagdja mengatakan Ribka Sugiarto sudah menyampaikan secara lisan pengunduran dirinya dari pelatnas bulu tangkis.

Baca Selengkapnya

Maju Perempat Final Thailand Open 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Ungkap Kunci Kemenangan Lawan Pemain Korea Selatan

19 jam lalu

Maju Perempat Final Thailand Open 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Ungkap Kunci Kemenangan Lawan Pemain Korea Selatan

Komang Ayu Cahya Dewi sempat kehilangan fokus saat menghadapi Sim Yu Jin di babak 16 besar Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Maju Perempat Final Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Tunjung Bakal Lawan Wakil Tuan Rumah Lagi

22 jam lalu

Maju Perempat Final Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Tunjung Bakal Lawan Wakil Tuan Rumah Lagi

Gregoria Mariska Tunjung maju ke perempat final Thailand Open 2024 setelah mengalahkan wakil tuan rumah, Busanan Ongbamrungphan.

Baca Selengkapnya

PBSI Umumkan Kevin Sanjaya Sukamuljo Mundur dari Pelatnas Bulu Tangkis

22 jam lalu

PBSI Umumkan Kevin Sanjaya Sukamuljo Mundur dari Pelatnas Bulu Tangkis

Kabinpres PP PBSI Ricky Soebagdja mengumumkan bahwa atlet ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo resmi mundur dari Pelatnas bulu tangkis.

Baca Selengkapnya

Hasil Thailand Open 2024: Rehan / Lisa dan Jafar / Aisyah Maju Perempat Final, Adnan / Nita Tersingkir

1 hari lalu

Hasil Thailand Open 2024: Rehan / Lisa dan Jafar / Aisyah Maju Perempat Final, Adnan / Nita Tersingkir

Ada sepuluh wakil Indonesia yang bertanding di babak 16 besar Thailand Open 2024 pada hari ini, Kamis, 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Thailand Open 2024 Kamis 16 Mei: 10 Wakil Indonesia Kejar Tiket Perempat Final, Ada Gregoria dan Komang Ayu

1 hari lalu

Jadwal Thailand Open 2024 Kamis 16 Mei: 10 Wakil Indonesia Kejar Tiket Perempat Final, Ada Gregoria dan Komang Ayu

Gregoria Mariska Tunjung akan menghadapi wakil tuan rumah, Busanan Ongbamrungphan, di babak 16 besar Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Lolos 16 Besar Thailand Open 2024, Fikri / Bagas Antisipasi Karakter Shuttlecock yang Lambat

1 hari lalu

Lolos 16 Besar Thailand Open 2024, Fikri / Bagas Antisipasi Karakter Shuttlecock yang Lambat

Fikri / Bagas berhasil melewati babak 32 besar Thailand Open 2024 di Nimibutr Stadium, Bangkok, pada Rabu, 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya