Cara Sederhana Creative Expression Ini Bisa Bikin Kita Merasa Bahagia

Reporter

Tempo.co

Minggu, 27 Juni 2021 08:23 WIB

Semua orang berhak bahagia, tapi ukuran kebahagiaan setiap individu berbeda-beda. (Pexels/Andrea Piacquadio)

TEMPO.CO, Jakarta - Pekerjaan maupun masalah sehari-hari kerap membuat orang masuk dalam pusara stres yang tak baik untuk kesehatan, serta mengganggu aktivitas harian hingga kerap marasa bahagia itu jauh di luar sana.

Agar tak berkepanjangan, saat sedang stres perlu adanya manajemen emosi yang baik, salah satunya bisa dilakukan dengan strategi creative expression.

Psikolog Klinis iBunda.id, Galuh Kikiany menjelaskan, crative expression merupakan sarana mengekspresikan emosi negatif melalui media-media yang dapat menghasilkan emosi positif. Bisa dilakukan menggunakan media dan cara apa saja, semisal media kertas, pensil warna, krayon, dan cat air.

“Lebih kepada gimana kita mengekspresikan emosi dengan media-media yang kita miliki,” tuturnya seperti dikutip Tempo dari laman Unair, Minggu 27 Juni 2021.

Dalam gelaran webinar “Creative Expresion as a Great Coping Tool: Bye-bye Stress!” yang diadakan Airlangga Safe Space (ASAP) Kiki menerangkan bahwa ada banyak kegiatan yang termasuk dalam creative expression, seperti menari, mendengarkan musik, mendongeng, bercerita, melukis, mewarnai, journaling, staycation, dan berbagai kegiatan menyenangkan lainnya.

Advertising
Advertising

Dijelaskan Kiki, staycation bisa dikatakan creative expression sebab melalui staycation orang mencoba mengeksplor kota atau tempat yang membuatnya menyingkirkan emosi negatif.

“Sehingga ketika kita staycation, kita cenderung merasa bahagia,” ucapnya.

Selain itu, sebut Kiki terdapat sebuah studi yang telah menunjukkan bahwa creative expression mampu merilekskan seseorang karena membantu meningkatkan kesejahteraan fisik, mental, dan emosional. Sebab saat melakukan aktifitas menyenangkan melalui metode creative expression, otak akan melepaskan hormon dopamin, serotonin, dan oksitosin yang memicu emosi positif. Tanpa kita sadari, rasa bahagia itu perlahan datang menghampiri diri kira.

DELFI ANA HARAHAP

Baca juga: Pantangan saat Pandemi Covid-19 agar Hidup Lebih Bahagia

Berita terkait

Alami Burnout karena Merawat Orang Tua Demensia, Begini Saran Pakar

2 hari lalu

Alami Burnout karena Merawat Orang Tua Demensia, Begini Saran Pakar

Merawat orang tua dengan demensia menyebabkan burnout, apalagi jika Anda harus merawat anak juga alias generasi sandwich. Simak saran pakar.

Baca Selengkapnya

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

5 hari lalu

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

Stres fisik, seperti saat sakit atau cedera, gula darah juga bisa meningkat, yang dapat mempengaruhi penderita diabetes tipe 1 maupun tipe 2.

Baca Selengkapnya

Psikiater: Jangan Ukur Kebahagiaan Berdasar Standar Orang Lain

5 hari lalu

Psikiater: Jangan Ukur Kebahagiaan Berdasar Standar Orang Lain

Faktor penghambat kebahagiaan kerap berasal dari tekanan dalam diri untuk mencapai sesuatu dari standar mengukur kebahagiaan orang lain.

Baca Selengkapnya

Tips Psikiater untuk Mengusir Rasa Tak Bahagia

5 hari lalu

Tips Psikiater untuk Mengusir Rasa Tak Bahagia

Rutin menulis jurnal bersyukur atau gratitude journal, semacam buku harian, bisa menjadi salah satu cara mengusir perasaan tidak bahagia.

Baca Selengkapnya

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

8 hari lalu

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

Berikut 12 tips yang bantu mencegah kolesterol dan gula darah naik, termasuk pola makan dan kelola stres.

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut 8 Hal Paling Umum yang Percepat Penuaan

9 hari lalu

Pakar Sebut 8 Hal Paling Umum yang Percepat Penuaan

Pakar kesehatan menyebut delapan perilaku tak sehat paling umum yang mempercepat proses penuaan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Kelola Stres Setiap Hari untuk Redakan Emosi

10 hari lalu

Kelola Stres Setiap Hari untuk Redakan Emosi

Mengelola stres adalah cara meredakan emosi yang harus terus dilatih setiap hari agar tidak mudah emosional si situasi yang buruk.

Baca Selengkapnya

Kecewa karena Calon yang Didukung Kalah, Simak Saran Psikolog

10 hari lalu

Kecewa karena Calon yang Didukung Kalah, Simak Saran Psikolog

Psikolog mengatakan wajar bila orang kecewa karena harapan tidak menjadi kenyataan tetapi rasa kecewa itu mesti dikelola agar tak sampai memicu stres.

Baca Selengkapnya

Mengapa Stres Bisa Sebabkan Sakit Punggung?

13 hari lalu

Mengapa Stres Bisa Sebabkan Sakit Punggung?

Stres sebabkan sakit punggung bisa terjadi lantaran tubuh Anda mengalami reaksi kimia sebagai respons terhadap stres.

Baca Selengkapnya

Cara Menjaga Kualitas Hubungan dengan Pasangan Pasca Melahirkan Anak Pertama

15 hari lalu

Cara Menjaga Kualitas Hubungan dengan Pasangan Pasca Melahirkan Anak Pertama

Studi menemukan bahwa sikap terhadap sentuhan berdampak pada pasangan dalam transisi menjadi orang tua atau usai melahirkan anak pertama.

Baca Selengkapnya