Resep Tekwan, Makanan Tradisional Khas Palembang Lezat dan Segar

Reporter

Tempo.co

Minggu, 16 Mei 2021 15:15 WIB

Front Page Cantik. Model dan Tekwan Palembang. TEMPO/Dwi Renjani

TEMPO.CO, Jakarta - Tidak hanya pempek, tekwan juga merupakan makan khas Palembang yang banyak diminati. Tekwan merupakan makanan mirip bakso ikan karena bentuknya yang bulat kecil. Biasanya tekwan disajikan dengan mie suun, jamur kuning dan irisan bengkuang.

Tidak perlu datang ke Palembang jika ingin mencicipi hidangan lezat ini. Tekwan juga dapat dibuat sendiri di rumah. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut resep dan cara membuat tekwan:

Bahan tekwan:
- 300 gram daging ikan tenggiri, cincang
- 300 gram tepung sagu
- 2 butir telur
- 1 sdt merica bubuk
- 1 liter air
- garam secukupnya

Bahan kuah:
- 150 gram udang
- 4 siung bawang putih, cincang halus
- 1 sdt merica bubuk
- 1 liter air
- garam secukupnya
- gula pasir secukupnya
- minyak goreng secukupnya

Bahan pelengkap:
- 100 gram bengkuang
- 10 buah jamur kuping
- 5 siung bawang putih
- 1 batang daun bawang
- 1 ikat seledri
- 3 sdm bawang merah goreng
- 30 gram bunga sedap malam

Advertising
Advertising

Cara membuat:
1. Siapkan wadah, lalu campurkan daging ikan tenggiri bersama telur, garam, dan merica, aduk sampai merata. Kemudian, ambil adonan dengan sendok, lalu bulatkan.
2. Masukkan ke dalam panci berisi air mendidih. Ulangi sampai adonan habis. Masak bola-bola tersebut hingga matang. Kalau sudah mengapung, tandanya tekwan sudah matang. Angkat dan tiriskan.
3. Panaskan air ke dalam panci hingga mendidih, lalu sisihkan. Kemudian, kupas udang dan pisahkan kulit dengan kepalanya, tapi jangan dibuang. Cincang daging hingga halus.
4. Panaskan minyak ke dalam wajan, lalu tumis bawang putih bersamaan dengan kepala udang sampai harum. Tuang cincangan daging udang, masak hingga matang.
5. Selanjutnya, angkat dan masukkan tumisan bawang ke dalam panci rebusan. Aduk sampai merata.
6. Masukkan garam, gula, dan merica secukupnya, aduk sampai merata dan masak hingga mendidih.
7. Kalau sudah sesuai selera, tambahkan bengkuang, jamur kuping, dan bunga sedap malam. Aduk merata dan masak hingga matang.
8. Terakhir, siapkan mangkuk, lalu tata bola-bola tekwan di dalamnya. Siram dengan kuah beserta isinya. Biar lebih sedap, beri taburan daun bawang, seledri, dan bawang goreng. Makanan tradisional Tekwan siap disajikan.

WINDA OKTAVIA

Baca: 4 Pilihan Oleh-oleh Palembang Selain Pempek

Berita terkait

Permohonan Perceraian di Palembang Meningkat Usai Lebaran, Ini Kata Pengadilan Agama

5 hari lalu

Permohonan Perceraian di Palembang Meningkat Usai Lebaran, Ini Kata Pengadilan Agama

Angka permohonan perceraian di Pengadilan Agama Palembang usai Lebaran meningkat dibandingkan dengan grafik sebelumnya yang menurun saat Ramadan.

Baca Selengkapnya

Perhatikan Jumlah Tanduk Kambing di Atap Rumah Limas Palembang, Ini Filosofinya yang Penuh Makna

10 hari lalu

Perhatikan Jumlah Tanduk Kambing di Atap Rumah Limas Palembang, Ini Filosofinya yang Penuh Makna

Rumah Limas dibangun dengan perencanaan matang dan penuh dengan pesan moral dan filosofi yang dapat diambil hikmahnya. Salah satunya, di bagian atap rumah Limas terdapat ornamen menyerupai tanduk kambing dengan jumlah beragam.

Baca Selengkapnya

PUPR Targetkan Tol Palembang - Betung Tuntas di 2025, Basuki: Tambah Tim Percepatan

10 hari lalu

PUPR Targetkan Tol Palembang - Betung Tuntas di 2025, Basuki: Tambah Tim Percepatan

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono telah melihat langsung progres konstruksi dan pernak-pernik permasalahan di Jalan Tol Kayu Agung-Palembang-Betung.

Baca Selengkapnya

Dibangun 1830, Rumah Limas Palembang Ini Pernah Dikunjungi Ratu Beatrix dari Belanda

10 hari lalu

Dibangun 1830, Rumah Limas Palembang Ini Pernah Dikunjungi Ratu Beatrix dari Belanda

Kedua rumah limas di Palembang ini pernah muncul di uang pecahan Rp10.000, dibangun tahun 1830-an.

Baca Selengkapnya

Pulang Mudik Lebaran, Ini Destinasi Wisata Dekat Gerbang Tol Palembang dan Pekanbaru

12 hari lalu

Pulang Mudik Lebaran, Ini Destinasi Wisata Dekat Gerbang Tol Palembang dan Pekanbaru

Agar tak terlalu capai saat pulang mudik Lebaran bisa menepikan kendaraan untuk menikmati kuliner mengunjungi destinasi wisata

Baca Selengkapnya

Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Palembang, Polisi Selidiki Dugaan Ada Motif Lain

13 hari lalu

Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Palembang, Polisi Selidiki Dugaan Ada Motif Lain

Motif pembunuhan ibu dan anaknya itu diduga perampokan, namun tidak ada barang berharga yang hilang di rumah.

Baca Selengkapnya

Oleh-oleh Kerajinan Khas Palembang, Ada Tanjak Karya Cek Eri yang Bisa Custom Order

13 hari lalu

Oleh-oleh Kerajinan Khas Palembang, Ada Tanjak Karya Cek Eri yang Bisa Custom Order

Tanjak, bersama songket, dikenal sebagai bagian tak terlepas dari pakaian adat Palembang yang berfungsi sebagai penutup kepala pria.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran di Palembang, Penumpang LRT Sumsel Capai 188.481 Orang

14 hari lalu

Libur Lebaran di Palembang, Penumpang LRT Sumsel Capai 188.481 Orang

Jumlah penumpang LRT Sumsel naik selama masa libur Lebaran. Mencapai 188.481 orang.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran di Ogan Komering Ilir, Sensasi Petik Buah Duku di Tepian Sungai Segonang Sukaraja

16 hari lalu

Libur Lebaran di Ogan Komering Ilir, Sensasi Petik Buah Duku di Tepian Sungai Segonang Sukaraja

Lebaran di Ogan Komering Ilir bukan berpelesir biasa tapi pengalaman baru sembari panen dan petik langsung buah duku dari pohonnya.

Baca Selengkapnya

Aksi Mogok Dokter, Skandal Tas Dior hingga Daun Bawang: Riuh Pemilu Legislatif Korea Selatan

18 hari lalu

Aksi Mogok Dokter, Skandal Tas Dior hingga Daun Bawang: Riuh Pemilu Legislatif Korea Selatan

Sekitar 44 juta warga Korea Selatan akan memberikan suaranya dalam pemilu yang akan menentukan sisa masa kepemimpinan Presiden Yoon Suk yeol.

Baca Selengkapnya