Jawaban Jennifer Garner yang Sering Dikira Hamil Lagi karena Perutnya Buncit

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Rabu, 10 Maret 2021 11:15 WIB

Jennifer Garner. Instagram.com/@jennifer.garner

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak selebritas yang kembali bugar dan langsing setelah melahirkan, tapi Jennifer Garner bukan salah satu di antara mereka. Aktris Peppermint itu bahkan sempat jadi korban body shaming dan dikabarkan hamil lagi karena perutnya yang masih terlihat.

Ibu yang memiliki tiga anak, Violet, Seraphina, dan Samuel, dari mantan suaminya, Ben Affleck, itu mengatakan sudah menerima kenyataan bahwa tubuhnya tidak akan kembali seperti sebelum dia melahirkan.

"Ada beberapa wanita luar biasa yang tubuhnya, tidak peduli berapa banyak bayi yang mereka miliki, langsung kembali ke pinggul ramping tanpa perut. Maksud saya ini luar biasa. Saya punya banyak teman yang memiliki fisik seperti itu dan saya sangat bahagia untuk mereka. Saya bukan salah satu dari mereka, itu bukan saya," kata dia di podcast Happy Mum Happy Baby dengan host Giovanna Fletcher.

Baca juga: Jennifer Garner Hanya Bisa Tertawa saat Berat Badan Naik Dikira Hamil

Itu bukan berarti dia tidak berusaha. People's Most Beautiful Person 2019 itu mengatakan bahwa meskipun dia berkomitmen untuk berolahraga, dia akan selalu terlihat seperti wanita yang memiliki tiga anak.

"Saya bisa olahraga sangat keras dan saya bisa benar-benar bugar, tapi saya akan tetap terlihat seperti wanita yang memiliki tiga bayi, dan saya akan selalu seperti itu," lanjutnya.

Garner juga menjelaskan penampilannya di Ellen DeGeneres Show beberapa waktu lalu, dia ditawari menutup semua rumor tentang kehamilannya. Tapi rumor itu masih beredar.

Advertising
Advertising

"Aku hanya berpikir, sebaiknya aku mengatasinya dan Ellen sangat manis mengizinkanku," katanya.

Tapi setiap minggu masih muncul pertanyaan apakah dia hamil. "Dan saya berusia 48 tahun dan saya lajang dan itu masih terjadi," kata dia.

Selama di acara itu, Garner perutnya memang selalu besar meski tidak sedang hamil. Dan orang harus terbiasa dengan itu.

"Saya tidak hamil, tapi sudah punya tiga anak dan ada benjolan. Mulai sekarang nona-nona, aku akan memiliki benjolan. Dan itu akan menjadi benjolan bayiku. Dan mari kita semua menetap dan membiasakannya. Tidak akan kemana-mana. Aku punya benjolan. Namanya Violet, Sam, Sera," kata Jennifer Garner.

PEOPLE | INSTYLE

Berita terkait

Yang Perlu Disiapkan Ibu Hamil agar Persalinan Aman dan Lancar

6 hari lalu

Yang Perlu Disiapkan Ibu Hamil agar Persalinan Aman dan Lancar

Selain memahami bahaya persalinan, ibu hamil juga harus menyiapkan keperluan untuk membantu lancarnya proses kelahiran.

Baca Selengkapnya

Risiko Kehamilan setelah Usia 35 Tahun dan Perawatannya

19 hari lalu

Risiko Kehamilan setelah Usia 35 Tahun dan Perawatannya

Seiring bertambahnya usia, risiko komplikasi terkait kehamilan mungkin meningkat, terutama pada yang berumur di atas 35 tahun.

Baca Selengkapnya

Hamil Anak Pertama Setelah Sempat Keguguran, Patricia Gouw: Mohon Doakan Kami

25 hari lalu

Hamil Anak Pertama Setelah Sempat Keguguran, Patricia Gouw: Mohon Doakan Kami

Patricia Gouw membagikan video perjalanannya dan suami menyambut anak pertama yang sempat keguguran tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Saran BKKBN untuk Ibu Hamil Berumur di Atas 35 Tahun

27 hari lalu

Saran BKKBN untuk Ibu Hamil Berumur di Atas 35 Tahun

Ibu hamil berusia 35 tahun atau lebih diimbau rutin cek kesehatan mulai dari gula darah, tekanan darah, hingga jantung karena risiko lebih tinggi.

Baca Selengkapnya

5 Tips Merawat Kucing Setelah Melahirkan

31 hari lalu

5 Tips Merawat Kucing Setelah Melahirkan

Berikut adalah beberapa langkah penting untuk membantu merawat kucing dan bayinya setelah persalinan.

Baca Selengkapnya

5 Tanda-tanda Kucing akan Melahirkan

31 hari lalu

5 Tanda-tanda Kucing akan Melahirkan

Setidaknya ada lima tanda-tanda kucing akan melahirkan. Di antaranya terjadi perubahan perilaku dan nafsu makan.

Baca Selengkapnya

Perempuan di Gaza Melahirkan Tanpa Air

36 hari lalu

Perempuan di Gaza Melahirkan Tanpa Air

UN Women melaporkan situasi terkini bagi perempuan di Gaza yang kekurangan makanan dan air, serta dampaknya bagi kehidupan mereka.

Baca Selengkapnya

Hasil Penelitian: Wanita yang Alami Komplikasi Kehamilan Berisiko Terkena Penyakit Jantung

37 hari lalu

Hasil Penelitian: Wanita yang Alami Komplikasi Kehamilan Berisiko Terkena Penyakit Jantung

Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa wanita yang mengalami komplikasi saat menjalani kehamilan cenderung memiliki risiko terkena penyakit jantung.

Baca Selengkapnya

Saran Ginekolog untuk Bantu Ibu Baru Melahirkan Atasi Gangguan Tidur

43 hari lalu

Saran Ginekolog untuk Bantu Ibu Baru Melahirkan Atasi Gangguan Tidur

Ginekolog menjelaskan pentingnya dukungan keluarga dalam upaya mengatasi gangguan tidur pada ibu yang baru melahirkan.

Baca Selengkapnya

Kisah Heroik, Bidan di Layanan Darurat Iran Bantu Ibu Melahirkan lewat Telepon

44 hari lalu

Kisah Heroik, Bidan di Layanan Darurat Iran Bantu Ibu Melahirkan lewat Telepon

Bidan Masoumeh Mehravar dipuji oleh Pemimpin Iran tertinggi karena menyelamatkan seorang ibu dan bayinya yang terjebak di salju di Iran utara

Baca Selengkapnya