4 Tanda Tanaman Hias Perlu Pot Baru, Daun Banyak Menguning dan Akar Keluar

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Selasa, 12 Januari 2021 18:45 WIB

Ilustrasi urban farming/berkebun di perkotaan. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Idealnya, tanaman hias ditanam ulang atau berganti pot setiap enam bulan atau satu tahun agar selalu tumbuh yang muda. Namun, tak ada aturan pasti kapan melakukannya. Anda bisa melihat tanda-tanda lain ketika sudah waktunya untuk me-repotting tanaman.

“Banyak yang perlu dipertimbangkan selain berapa lama. Ada tanaman hias yang bisa bertahan dalam pot selama bertahun-tahun tanpa perlu repotting, dan sebenarnya tumbuh lebih baik ketika berada di pot yang sama untuk jangka waktu yang lama. Ada tanaman lain yang perlu di-repot lebih sering,” kata Julie Bawden-Davis, ahli kebun di balik Healthy Houseplants, situs khusus berkebun.

Jadi, ketika melihat tanda-tanda berikut, inilah saatnya Anda memberikan tempat baru untuk bayi tanaman Anda agar tumbuh lebih sehat.

1. Akar keluar dari dasar pot
Jika akarnya keluar dari lubang drainase yang ada di bagian bawah pot, itu artinya dia kehabisan ruang sehingga perlu dipindahkan agar bisa berkembang lebih leluasa, kata Bawden-Davis. Akar juga bisa mengelilingi bagian atas atau bawah pot, yang merupakan tanda lain bahwa pot itu terikat ke akar dan membutuhkan lebih banyak ruang.

2. Rasio tanaman ke pot
Jika Anda memiliki tanaman besar di pot yang kecil, inilah saatnya untuk memperbaruinya. Tanaman itu tak bisa berkembang optimal di ruang terbatas.

Advertising
Advertising

Bawden-Davis mengatakan untuk mengingat rasionya, total tingginya adalah dua pertiga tinggi tanaman dan sepertiga pot. Ini bukan hanya soal keindahan, tetapi juga memastikan tanaman memiliki cukup ruang untuk tetap tumbuh dengan sehat.

3. Tanaman mulai menguning
Ada banyak alasan daun menguning, dari terlalu banyak air hingga terlalu banyak cahaya. Tetapi jika Anda melihat banyak kuning muncul tiba-tiba di daun, itu bisa menjadi tanda bahwa sudah waktunya untuk me-repotting.

“Tanah tidak dapat memberikan nutrisi yang cukup untuk diserap tanaman melalui akar," kata Bawden-Davis. Saat kekurangan nutrisi, daun bisa menguning.

4. Tanaman kehilangan banyak daun
Tanaman yang daunnya tiba-tiba rontok lebih banyak dari biasanya juga bisa menandakan waktunya untuk me-repotting, kata Bawden-Davis. Tidak mungkin menjaga semua daun tetap sehat jika tanaman tak dapat nutrisi yang cukup dari tanah atau media tanam.

WELL+GOOD

Berita terkait

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

5 hari lalu

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

Berikut tiga tips yang dapat membantu mengurangi risiko kebakaran rumah dari dampak musim kemarau.

Baca Selengkapnya

Manfaat Pohon Bidara Menurut Islam, Salah Satunya Mengusir Makhluk Halus

6 Februari 2024

Manfaat Pohon Bidara Menurut Islam, Salah Satunya Mengusir Makhluk Halus

Pohon bidara memiliki banyak manfaat, salah satunya mengusir makhluk halus. Ini manfaat pohon bidara lainnya di bidang kesehatan.

Baca Selengkapnya

Serbuan Semut Invasif Bisa Mengubah Menu Makan Malam Singa

26 Januari 2024

Serbuan Semut Invasif Bisa Mengubah Menu Makan Malam Singa

Hilangnya semut membuat gajah melahap pohon akasia sehingga singa sulit menangkap zebra di sabana.

Baca Selengkapnya

5 Tanaman Buah yang Bagus untuk Dibuat Bonsai

19 Januari 2024

5 Tanaman Buah yang Bagus untuk Dibuat Bonsai

Tidak semua tanaman buah dapat dijadikan bonsai. Beberapa tanaman ini bisa jadi bahan bonsai yang bagus.

Baca Selengkapnya

Petani di Canduang Alami Kegagalan Akibat Erupsi Gunung Marapi

14 Januari 2024

Petani di Canduang Alami Kegagalan Akibat Erupsi Gunung Marapi

Beberapa petani di Kecamatan Canduang, Kabupaten Agam mengalami gagal panen akibat erupsi Gunung Marapi.

Baca Selengkapnya

5 Tips Merawat Tanaman saat Musim Hujan

7 Januari 2024

5 Tips Merawat Tanaman saat Musim Hujan

Saat musim hujan, tanaman perlu lebih diperhatikan karena kelembaban dan kadar air sedang tinggi

Baca Selengkapnya

5 Tanaman Populer untuk Dekorasi Natal

24 Desember 2023

5 Tanaman Populer untuk Dekorasi Natal

Bunga-bunga yang khas di musim Natal tidak hanya menambah keindahan visual, tetapi juga membawa makna simbolis yang mendalam.

Baca Selengkapnya

Manfaat Si Merah Tanaman Hias Kastuba untuk Kesehatan

24 Desember 2023

Manfaat Si Merah Tanaman Hias Kastuba untuk Kesehatan

Kastuba merupakan tanaman hias berdaun merah, selain indah dipandang, berikut beberapa manfaat untuk kesehatan.

Baca Selengkapnya

Cara Merawat Kastuba Tanaman Hias Berdaun Merah, Dicari Saat Perayaan Natal

23 Desember 2023

Cara Merawat Kastuba Tanaman Hias Berdaun Merah, Dicari Saat Perayaan Natal

Kastuba merupakan tanaman hias yang biasanya marak terjual pada Desember karena identik digunakan saat perayaan Natal.

Baca Selengkapnya

5 Jenis Tanaman Hias Pantas Jadi Souvenir Pernikahan, Termasuk Janda Bolong

3 Desember 2023

5 Jenis Tanaman Hias Pantas Jadi Souvenir Pernikahan, Termasuk Janda Bolong

Souvenir pernikahan bisa beragam bentuknya, antara lain tanaman hias seperti sirih gading, sukulen hingga janda bolong.

Baca Selengkapnya