Makna Persahabatan untuk Kesehatan Mental, Redakan Stres dan Depresi

Reporter

Sehatq.com

Editor

Yunia Pratiwi

Selasa, 15 September 2020 22:59 WIB

Ilustrasi persahabatan. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Persahabatan memiliki manfaat untuk kesehatan mental Anda. Teman atau sahabat adalah elemen penting yang dapat menjaga mental kita tetap sehat. Ketika Anda memiliki masalah keluarga misalnya, curhat dengan teman yang bisa dipercaya dapat mengurangi beban pikiran. Kehadiran teman dapat membuat Anda tetap membumi dan berpikiran jernih terhadap setiap masalah.

Beberapa bentuk persabahatan seperti terjadi begitu saja dan tidak butuh usaha ekstra untuk menjaganya. Namun bukan berati Anda tidak perlu melakukan apapun untuk mempertahankannya. Misalnya dengan menerapkan give and take, berbaik hati, membuka diri, menjaga rahasia serta menyediakan waktu.

Penelitian mengungkapkan persahabatan memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan mental berikut ini

1. Menghadirkan rasa saling memiliki

Cobalah menjalin pertemanan yang tidak hanya Anda datangi ketika sedang sedih, melainkan juga berbagi saat senang. Kebersamaan dalam susah dan senang akan menghadirkan rasa saling memiliki yang kemudian akan melahirkan persahabatan abadi.

Advertising
Advertising

2. Meningkatkan kepercayaan diri

Ketika Anda merasa terpuruk dan butuh motivasi untuk kembali bersemangat, cobalah ajak teman untuk mengobrol. Teman yang baik akan memberi dukungan atau masukan bagi Anda untuk terus berkembang. Jadi, kepercayaan diri akan kembali hadir. Begitu pula semangat untuk menjalani aktivitas dengan lebih produktif.

3. Mengurangi stres dan mencegah depresi

Arti persahabatan lainnya bagi kesehatan mental adalah mengurangi stres hingga mencegah depresi. Penelitian menunjukkan bahwa orang yang memiliki teman dekat semasa remaja, cenderung sulit merasa cemas maupun depresi di masa mendatang.

4. Membantu melewati masa sulit

Perceraian, penyakit kronis, kehilangan orang tersayang, atau baru saja kehilangan pekerjaan adalah contoh masa sulit yang mungkin Anda rasakan dalam hidup. Tidak mudah untuk move on dari masa-masa tersebut. Namun Anda dapat mengandalkan dukungan moral dari teman, agar lebih ringan untuk tetap dapat menjalani aktivitas sehari-hari.

5. Menjalani pola hidup sehat

Memiliki teman yang juga senang berolahraga, tidak merokok, tidak minum alkohol maupun menyalahgunakan narkoba, kemungkinan besar akan membuat Anda memiliki kebiasaan baik yang sama. Melakukan pola hidup sehat bukan hanya menghindarkan diri dari penyakit seperti tekanan darah tinggi dan kegemukan, tapi juga menyegarkan pikiran dan menyehatkan mental secara keseluruhan.

SEHATQ

Berita terkait

Manfaat Menjaga Hubungan dengan Teman Masa Kecil, Sahabat Sejati

1 hari lalu

Manfaat Menjaga Hubungan dengan Teman Masa Kecil, Sahabat Sejati

Tak semua orang mampu menjaga hubungan dengan teman masa kecil. Padahal, mereka adalah bagian dari perjalanan kehidupan kita.

Baca Selengkapnya

Dampak Cuaca Panas Ekstrem pada Kesehatan Mental

1 hari lalu

Dampak Cuaca Panas Ekstrem pada Kesehatan Mental

Penelitian menyebut cuaca panas ekstrem dapat berdampak besar pada kesehatan mental. Berikut berbagai dampaknya.

Baca Selengkapnya

Jaga Kesehatan Mental dengan Hindari Pacaran di Usia Anak

2 hari lalu

Jaga Kesehatan Mental dengan Hindari Pacaran di Usia Anak

KemenPPPA meminta pacaran pada usia anak sebaiknya dihindari untuk menjaga kesehatan mental.

Baca Selengkapnya

Penyebab Sulit Redakan Kesedihan karena Kehilangan Orang Tersayang

3 hari lalu

Penyebab Sulit Redakan Kesedihan karena Kehilangan Orang Tersayang

Kehilangan orang yang disayangi memang berat. Tak jarang, kesedihan bisa berlangsung lama, bahkan sampai bertahun-tahun.

Baca Selengkapnya

Ibu Hamil Konsumsi Paracetamol, Apa yang Perlu Jadi Perhatian?

4 hari lalu

Ibu Hamil Konsumsi Paracetamol, Apa yang Perlu Jadi Perhatian?

Ibu hamil mengonsumsi paracetamol perlu baca artikel ini. Apa saja yang harus diperhatikan?

Baca Selengkapnya

Alami Burnout karena Merawat Orang Tua Demensia, Begini Saran Pakar

5 hari lalu

Alami Burnout karena Merawat Orang Tua Demensia, Begini Saran Pakar

Merawat orang tua dengan demensia menyebabkan burnout, apalagi jika Anda harus merawat anak juga alias generasi sandwich. Simak saran pakar.

Baca Selengkapnya

Perkokoh Kesehatan Mental dengan 4 Tips Berikut

5 hari lalu

Perkokoh Kesehatan Mental dengan 4 Tips Berikut

Psikolog menyarankan empat praktik untuk menjaga kesehatan mental dan meningkatkan kekuatan mental, baik di tempat kerja maupun di rumah.

Baca Selengkapnya

Perlunya Ibu Jaga Kesehatan Mental saat Mengasuh Anak, Simak Saran Psikolog

6 hari lalu

Perlunya Ibu Jaga Kesehatan Mental saat Mengasuh Anak, Simak Saran Psikolog

Para ibu perlu menjaga kesehatan mental agar tetap nyaman ketika beraktivitas dan tenang ketika mengasuh anak.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

6 hari lalu

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

Artis Rio Reifan kelima kali ditangkap polisi karena kasus narkoba. Apa itu sabu dan bahaya menggunakannya?

Baca Selengkapnya

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

7 hari lalu

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

Stres fisik, seperti saat sakit atau cedera, gula darah juga bisa meningkat, yang dapat mempengaruhi penderita diabetes tipe 1 maupun tipe 2.

Baca Selengkapnya