Gwyneth Paltrow Batasi Anak Main Media Sosial, Ajari Kerja Keras

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Jumat, 24 Juli 2020 09:05 WIB

Gwyneth Paltrow dan dua anaknya, Apple dan Moses (Instagram/@gwynethpaltrow)

TEMPO.CO, Jakarta - Gwyneth Paltrow punya aturan dalam pengasuhan anak, salah satunya adalah membatasi penggunaan media sosial. Dia tak ingin dua anak remajanya, Apple dan Moses, jadi konsumsi publik di media sosial.

"Aku tidak akan membiarkan mereka menjadi konsumsi publik di media sosial apa pun atau semacamnya, aku berusaha menjauhkan mereka dari pandangan publik sebanyak mungkin," kata Paltrow di podcast Rob Lowe's Literally! pekan ini.

Apple dan Moses merupakan hasil pernikahannya dengan vokalis Coldplay, ChrisMartin. Keduanya telah berpisah, Paltrow menikah lagi dengan BradFalchuk.

"Anda tahu, sekarang berbeda, karena anak-anak meminta, 'Bisakah aku punya saluran YouTube?' dan saya menjawab, 'Tidak, kamu tidak bisa. Sama sekali tidak,'” kata aktris 47 tahun ini. Dia menambahkan bahwa Apple dan Moses sudah memahami aturannya.

"Sebagai orang tua, yang bisa saya lakukan untuk anak-anak ini adalah mengajari mereka benar dan salah juga mengajari mereka apa itu pekerjaan," kata dia, seperti dilansir People, Kamis, 23 Juli 2020.

Kedua anak Paltrow telah belajar tentang kerja keras dengan memperhatikan karier orang tua mereka. Paltrow juga berusaha tidak langsung memberi setiap barang yang mereka minta tanpa usaha. Kini, Apple yang berusia 16 tahun sudah punya pekerjaan di bidang ritel.

Hal yang menyenangkan adalah, kini dia tinggal menjadi penonton dari perkembangan anak-anaknya, terutama Apple. Dia bangga karena anak perempuannya itu tumbuh cerdas dan lucu.

Advertising
Advertising

"Moses sangat unik, begitu dalam dan seperti jiwa yang sudah tua. Dia juga sangat berbakat,” ujar dia.

Orang tua Paltrow, Blythe Danner dan Bruce Paltrow, juga tak membiarkan dia menjadi perhatian publik sebelum berusia 18 tahun.

Aktris The Politician itu mengatakan bahwa dia merasa agak gelisah, khawatir anak-anaknya hanya menikmati keuntungan dari orang tua terkenal di Hollywood.

"Itu sebabnya saya pikir sangat penting membesarkan anak yang memiliki etos kerja dan yang nilainya sejalan dengan Anda atau dengan perasaan mereka sendiri tentang siapa mereka, dll," kata Gwyneth Paltrow.

Berita terkait

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

3 hari lalu

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

35 Twibbon Hari Pendidikan Nasional, silakan download dan upload untuk merayakannya.

Baca Selengkapnya

Semarakkan Hari Buruh Internasional dengan 30 Link Twibbon Ini

4 hari lalu

Semarakkan Hari Buruh Internasional dengan 30 Link Twibbon Ini

Twibbon dapat digunakan untuk turut menyemarakkan Hari Buruh Internasional pada 1 Mei 2024. Silakan unggah dan tayang.

Baca Selengkapnya

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

4 hari lalu

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

Kominfo mengaku telah mengatur regulasi terkait pelanggaran data pribadi oleh penyelenggara elektronik seperti TikTok.

Baca Selengkapnya

Pola Asuh yang Perlu Dipahami Kakek Nenek saat Mengasuh Cucu

8 hari lalu

Pola Asuh yang Perlu Dipahami Kakek Nenek saat Mengasuh Cucu

Psikolog mengingatkan kakek atau nenek memahami jenis-jenis pola asuh ketika mengasuh cucu. Apa saja yang perlu dilakukan?

Baca Selengkapnya

Anandira Puspita akan Jalani Sidang Perdana Praperadilan di PN Denpasar pada 6 Mei 2024

8 hari lalu

Anandira Puspita akan Jalani Sidang Perdana Praperadilan di PN Denpasar pada 6 Mei 2024

Anandira Puspita, akan menjalani sidang praperadilan perdana di Pengadilan Negeri atau PN Denpasar, Senin, 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cara Cek Kelulusan Hingga Jadwal Seleksi Tes online Rekrutmen Bersama BUMN

8 hari lalu

Cara Cek Kelulusan Hingga Jadwal Seleksi Tes online Rekrutmen Bersama BUMN

Ini yang harus diperhatikan dan dipantau saat ikut rekrutmen bersama BUMN.

Baca Selengkapnya

Kapan Waktunya Anak Diberi Akses Internet Sendiri? Simak Penjelasan Psikolog

9 hari lalu

Kapan Waktunya Anak Diberi Akses Internet Sendiri? Simak Penjelasan Psikolog

Psikolog memberi saran pada orang tua kapan sebaiknya boleh memberi akses internet sendiri pada anak.

Baca Selengkapnya

Berefek ke Kesejahteraan Tubuh, Bagaimana Taktik Mengurangi Penggunaan Media Sosial?

12 hari lalu

Berefek ke Kesejahteraan Tubuh, Bagaimana Taktik Mengurangi Penggunaan Media Sosial?

Orang sering menggunakan media sosial untuk memposting momen terbaiknya, membuat feed terlihat seperti highlight reel dari pengalaman keren.

Baca Selengkapnya

Link 15 Twibbon Untuk Merayakan Hari Bumi, Perhatikan Cara Download dan Upluad

12 hari lalu

Link 15 Twibbon Untuk Merayakan Hari Bumi, Perhatikan Cara Download dan Upluad

Hari Bumi atau Earth Day pada 22 April dapat dirayakan dengan berbagai aktivitas termasuk meramaikan di media sosial lewat unggahan twibbon.

Baca Selengkapnya