Jaga Jarak Pengunjung, Restoran Ini Pasang Manekin Fashion

Reporter

Antara

Editor

Mila Novita

Minggu, 12 Juli 2020 22:32 WIB

Restoran Le Monarque di Kanada memasang manekin untuk menjaga jarak pengunjung. (Facebook/Monarque)

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu protokol kesehatan saat keluar rumah di masa pandemi adalah menjaga jarak. Sebuah restoran di Montreal, Kanada, melakukan hal unik untuk mengatur jarak pengunjungnya. Mereka menggunakan manekin (boneka manusia) di meja dan kursi yang tak boleh diduduki.

Dilansir AFP, Ahad, 12 Juli 2020, restoran Le Monarque menempatkan manekin di meja makan, duduk di antara kursi-kursi untuk menjaga jarak konsumen yang makan di tempat.

Manekin itu berperan ganda, mereka didandani dengan baju-baju keluaran terkini yang dapat dibeli pengunjung setelah makan. Jadi, pengunjung rumah makan itu bisa bersantap sambil melihat-lihat atau berbelanja pakaian.

Fungsi lainnya, jika Anda bertandang seorang diri ke restoran, Anda setidaknya tidak terlihat kesepian karena seolah-olah ditemani beberapa manekin di sekitar meja makan Anda.

"Kami ingin memberi pelanggan lebih banyak ruang," kata koki dan pemilik restoran, Jeremie Bastien kepada AFP.

"Tapi kami tidak ingin memindahkan meja atau memasang panel pembatas," katanya.

Gagasan mengisi kursi pembatas dengan manekin datang dari tim desainer Sarah Pacini, termasuk lini fashion pria Quebec, yang ditangani Philippe Dubuc.

"Kami ingin membuat instalasi kelas atas yang penuh gaya karena kami menyatukan dua dunia, dunia mode dan kuliner," kata Philippe Dubuc, menambahkan, "Saya pikir kedua dunia ini selalu dekat."

Semua manekin di restoran itu didesain oleh Sarah Pacini dan Philippe Dubuc.

"Kami ada di sana, tentu saja, untuk membuat dan memasarkan pakaian kami," kata Dubuc. "Tapi kita juga ada di sana karena tugas kita adalah membuat orang bermimpi."

Berita terkait

Kisah Jendela Wine di Restoran-restoran di Italia, Digunakan untuk Social Distancing pada Abad ke-15

1 hari lalu

Kisah Jendela Wine di Restoran-restoran di Italia, Digunakan untuk Social Distancing pada Abad ke-15

Jendela wine diperkenalkan pada 1600-an, pada saat wabah bubonic menyebar ke seluruh Florence. Kembali populer saat pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Sensasi Menyantap Daging Yakiniku dalam Jyubako

2 hari lalu

Sensasi Menyantap Daging Yakiniku dalam Jyubako

Yakiniku yang disajikan dalam Jyubako atau bento box memberikan kesan menarik dengan makanan yang bervariasi, kaya nutrisi, dan terkontrol porsinya.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Eks Manajer Restoran Hotman Paris yang Bawa Kabur Uang Rp172 Juta

3 hari lalu

Polisi Tangkap Eks Manajer Restoran Hotman Paris yang Bawa Kabur Uang Rp172 Juta

Tersangka berinisial FA diduga membawa kabur uang di restoran Hotmen milik pengacara Hotman Paris

Baca Selengkapnya

Beda Michelin Key dengan Michelin Star, Panduan Pelancong Memilih Hotel dan Restoran Terbaik

4 hari lalu

Beda Michelin Key dengan Michelin Star, Panduan Pelancong Memilih Hotel dan Restoran Terbaik

Michelin Key fokus pada penghargaan hotel, berbeda dengan Michelin Star yang fokus pada kuliner.

Baca Selengkapnya

Mencicip Daging BBQ ala Texas di Django's, Pengasapan Butuh Waktu Berjam-jam

4 hari lalu

Mencicip Daging BBQ ala Texas di Django's, Pengasapan Butuh Waktu Berjam-jam

Berisket BBQ ala Texas ini diasapi berjam-jam, menghasilkan sajian daging yang garing di luar tetapi lembut di dalam.

Baca Selengkapnya

Cara Menghindari Penjual Suvenir atau Restoran yang Mematok Harga Mahal saat Liburan

21 hari lalu

Cara Menghindari Penjual Suvenir atau Restoran yang Mematok Harga Mahal saat Liburan

Pernahkah saat liburan berjalan-jalan di kawasan wisata yang ramai ditawari untuk membeli suvenir atau makan di restoran?

Baca Selengkapnya

Jenis-jenis Restoran di Italia dari Osteria, Trattoria hingga Ristorante

25 hari lalu

Jenis-jenis Restoran di Italia dari Osteria, Trattoria hingga Ristorante

Setiap jenis restoran di Italia terdapat perbedaan dari jenis tempat usaha hingga makanannya

Baca Selengkapnya

Pakar Etiket Ingatkan Postur Tubuh yang Benar saat Makan di Restoran

26 hari lalu

Pakar Etiket Ingatkan Postur Tubuh yang Benar saat Makan di Restoran

Pakar etiket mengingatkan untuk tidak membungkuk saat makan di restoran

Baca Selengkapnya

Teras by Plataran Buka Restoran Baru di Summarecon Bogor, Usung Konsep Elegan dengan View Pegunungan

28 hari lalu

Teras by Plataran Buka Restoran Baru di Summarecon Bogor, Usung Konsep Elegan dengan View Pegunungan

Teras by Plataran Summarecon Bogor menawarkan panorama Gunung Pangrango, Salak, dan Bukit Sentul

Baca Selengkapnya

Malam Ini Mulai Mudik Lebaran? Begini 5 Tips Aman Berkendara di Jalan Tol Panjang

30 hari lalu

Malam Ini Mulai Mudik Lebaran? Begini 5 Tips Aman Berkendara di Jalan Tol Panjang

Mau berangkat mudik Lebaran via jalan Tol Trans Jawa atau Trans Sumatera? Simak tips berkendara di tol yang berjarak panjang berikut.

Baca Selengkapnya